Pendaftaran CPNS dan PPPK 2021 Dibuka Besok 30 Juni, Cek Jadwalnya Disini

Selasa 29 Juni 2021, 22:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian BKN Suharmen menjelaskan bahwa jadwal seleksi CPNS 2021 dan PPPK 2021 dimulai besok, 30 Juni 2021. Kepastian CPNS 2021 dibuka besok disampaikan dalam Konfrensi Pers Persiapan Pelaksanaan Seleksi ASN 2021 melalui live video YouTube BKN pada Selasa (29/6/2021).

"Direncanakan pengumuman dan pendaftaran (CPNS, PPPK guru dan PPPK non guru) akan diumumkan besok tanggal 30 Juni 2021 sampai dengan tanggal 21 Juli 2021," ujar Suharmen seperti dilansir dari suara.com.

Baca Juga :

Jadwal Pendaftaran CPNS dan PPPK Tahun 2021 Diumumkan Paling Lambat 30 Juni

Untuk lebih lengkapnya berikut jadwal CPNS 2021 dan PPPK 2021 yang perlu diperhatian para peserta.

Jadwal CPNS 2021 dan PPPK 2021

Pengumuman CPNS 2021: 30 Juni - 14 Juli 2021

Pendaftaran CPNS 2021: 30 Juni - 21 Juli 2021

Hasil seleksi administrasi: 28 - 29 Juli 2021

Masa sanggah: 30 Juli - 1 Agustus 2021

Jawab sanggah: 30 Juli - 8 Agustus 2021

Pengumuman pasca sanggah: 9 Agustus 2021

Seleksi Kompetensi Dasar (SKD): 25 Agustus - 4 Oktober 2021

Pelaksanaan Seleksi Kompetensi PPPK Non-guru: Setelah pelaksanaan SKD selesai di masing-masing titik

Pengumuman hasil SKD: 17-18 Oktober 2021

Persiapan pelaksanaan SKB: 19 Oktober-1 November 2021

Pelaksanaan SKB: 19 Oktober-1 November 2021

Penyampaian hasil integrasi SKD dan SKB serta seleksi PPPK Non-guru: 15-17 Desember 2021

Pengumuman kelulusan: 18-19 Desember 2021

Masa sanggah: 20-22 Desember 2021

Jawab sanggah: 20-29 Desember 2021

Pengumuman pasca sanggah: 30-31 Desember 2021

Pengisian DRH: 1-18 Januari 2022

Usul penetapan NIP/NI PPPK: 19 Januari-18 Februari 2022

Suharmen menjelaskan bahwa jadwal pengumuman dan pendaftaran itu berlaku untuk tiga klasifikasi yang dibuka, mulai dari CPNS 2021, PPPK guru dan PPPK non guru.

"Pengumuman pendaftaran tadi tidak hanya berlaku bagi calon pegawai negeri sipil maupun calon pegawai PPPK non guru, tapi juga berlaku untuk calon pegawai PPPK guru. Jadi pendaftaran akan dilakukan secara serentak untuk tiga jenis kualifikasi peserta," kata Suharmen.

Namun alur seleksi antara CPNS dan PPPK tetap berbeda. PPPK guru perlu mencocokkan data yang dimiliki Kemendikbud.

Suharmen juga menegaskan bahwa cara pendaftaran CPNS 2021 ini sama dengan tahun lalu yaitu melalui portal sscasn.bkn.go.id . Peserta hanya tinggal memilih klasifikasi yang diminati, yaitu CPNS, PPPK Guru dan PPPK non guru.

Adapun para pelamar CPNS dan PPPK harus membuat akun SSCASN terlebih dahulu untuk mulai mendaftar. Berikut ini cara pembuatan akun SSCASN. 

Cara Pembuatan Akun SSCASN untuk CPNS 2021 dan PPPK 2021

Masuk ke portal SSCASN (seleksi calon aparatur negara) di https://sscasn.bkn.go.id 

Register akun SSCASN.

Login ke akun SSCASN yang telah dibuat

Lengkapi biodata dan unggah foto diri

Pendaftaran Formasi CPNS dan PPPK 2021

Pelamar memilih jenis seleksi pendaftaran CPNS 2021 dan PPPK 2021

Pelamar memilih satu formasi dalam pendaftaran CPNS dan PPPK 2021

Unggah semua dokumen yang dibutuhkan dalam pendaftaran CPNS dan PPPK 2021.

Periksa resume dan akhiri pendaftaran CPNS dan PPPK 2021.

Cetak kartu informasi akun dan kartu pendaftaran akun CPNS dan PPPK 2021.

Jika data pelamar CPNS sudah lengkap, panitia akan memverifikasi data tersebut. Selanjutnya, panitia kemudian akan mengumumkan hasil seleksi administratif pendaftaran CPNS dan PPPK 2021.

Pelamar yang dinyatakan tidak lulus dapat langsung melakukan sanggahan hasil seleksi Administrasi pendaftaran CPNS dan PPPK 2021. Sementara, pelamar yang dinyatakan lolos dapat mencetak kartu ujian untuk mengikuti SKD.

Demikian jadwal CPNS 2021 dan PPPK 2021 yang resmi dibuka besok 30 Juni 2021. Selamat berjuang.

SUMBER: SUARA.COM

Koleksi Video Lainnya:

BEM UGM Sindir Jokowi: Bapak Presiden Orde (Paling) Baru

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Life23 April 2024, 16:30 WIB

7 Cara Komunikasi yang Baik dengan Pasangan Agar Tidak Mudah Salah Paham

Artikel ini akan membahas beberapa tips praktis untuk meningkatkan komunikasi dengan pasangan. Dengan menerapkan strategi ini, Anda dapat menciptakan hubungan yang lebih erat dan saling mendukung dengan pasangan.
Ilustrasi. Pasangan sedang mengobrol sambil traveling. Sumber Foto : Pixabay/justmrd77
Internasional23 April 2024, 16:00 WIB

Apakah Ada Indonesia? Daftar 10 Negara yang Paling Tidak Aman di Dunia

Di dunia ini ada beberapa negara yang tidak aman untuk dikunjungi.
Ilustrasi - Di dunia ini ada beberapa negara yang tidak aman untuk dikunjungi. (Sumber : Freepik.com).
Life23 April 2024, 15:30 WIB

Wajib Catat! Ini 5 Penyebab Pasangan Tidak Menghargaimu

Artikel ini akan membahas beberapa penyebab umum mengapa seseorang merasa tidak dihargai oleh pasangannya, dari kurangnya komunikasi yang efektif hingga ketidaksesuaian harapan.
Ilustrasi. Pasangan. Sumber Foto : Pixabay/justmrd77
Keuangan23 April 2024, 15:14 WIB

Cara Mudah Cek Saldo JHT BPJS Ketenagakerjaan, Bisa Offline atau Online

Peserta dapat mengecek saldo BPJS Ketenagakerjaan untuk JHT yang sudah dibayarkan.
Tampilan aplikasi JMO BPJS Ketenagakerjaan. | Foto: Istimewa
Internasional23 April 2024, 15:10 WIB

2 Helikopter Militer Malaysia Tabrakan di Udara Saat Latihan, 10 Orang Tewas

Dua helikopter militer Malaysia bertabrakan dan jatuh saat sesi pelatihan pada hari Selasa, 23 April 2024.
2 Helikopter Malaysia tabrakan di udara saat sesi latihan | Foto : Ist
Sukabumi23 April 2024, 15:04 WIB

One Agency One Innovation, Bupati Sukabumi Bicara Memperkuat Kebijakan Daerah

Bupati Sukabumi Marwan Hamami meminta setiap perangkat daerah dan kecamatan membuat satu program inovasi di setiap tahunnya.
Sosialisasi Peraturan Bupati Nomor 13 Tahun 2024 Tentang Tata Kelola Inovasi Daerah Tahun 2024, Selasa (23/4/2024) di Aula Hotel Augusta Cikukulu. (Sumber : dokpim kabupaten sukabumi)
Inspirasi23 April 2024, 15:00 WIB

Lowongan Kerja di Sukabumi Sebagai Freelance Administrator, Minimal SMK

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, silahkan daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi. Lowongan Kerja di Sukabumi Sebagai Freelance Administrator, Minimal SMK. (Sumber : Freepik)
Sukabumi23 April 2024, 14:45 WIB

Ada 8 Kali Sambaran Petir, Saat Insiden 2 Warga Tewas Tersambar di Cikembar Sukabumi

BMKG memetakan ada delapan kali sambaran petir di Sukabumi, tepatnya di sekitar jalan raya di Kampung Cimenteng RT 003/05 Desa Sukamulya Kecamatan Cikembar, pada Ahad lalu, 21 April 2024.
Ilustrasi sambaran petir saat terjadi insiden 2 Warga Sukabumi tewas tersambar di Cikembar Sukabumi. | Foto: Freepik.com/wirestock
Life23 April 2024, 14:30 WIB

5 Penyebab Seseorang Menaruh Rasa Iri, Ada Perbandingan Sosial

Artikel ini akan mengeksplorasi beberapa penyebab umum dari perasaan iri dan cara-cara untuk mengatasinya.
Ilustrasi. Tatapan mata seseorang yang iri. Sumber Foto : Pixabay/galery21
Sukabumi23 April 2024, 14:16 WIB

10 Tahun Alami Kebutaan, Titin Hidup Sebatang Kara Huni Rumah Reyot di Surade Sukabumi

Kehidupan Titin sangat memperihatinkan, hidup sebatang kara dan mengalami kebutaan. Titin sudah hampir 10 tahun tak bisa melihat.
Titin (56 tahun), dan kondisi rumahnya yang sudah lapuk | Foto : Ragil Gilang