Sinergi BJBS KCP Palabuhanratu, MKKS dan LW Doa Bangsa dalam Penguatan Ekonomi Syariah

Rabu 22 Mei 2024, 15:03 WIB
Pertemuan dan silaturahmi BJBS KCP Palabuhanratu, MKKS dan LW Doa Bangsa membahas Penguatan Ekonomi Syariah | Foto : Ist

Pertemuan dan silaturahmi BJBS KCP Palabuhanratu, MKKS dan LW Doa Bangsa membahas Penguatan Ekonomi Syariah | Foto : Ist

SUKABUMIUPDATE.com - Bank BJB Syariah KCP Palabuhanratu menginisiasi pertemuan dengan pengurus Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) Rayon Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi, Selasa (21/5/2024).

Pertemuan yang dilangsungkan di Palabuhanratu Sukabumi ini dihadiri pula Nazhir Wakaf Uang, Lembaga Wakaf (LW) Doa Bangsa.

Pertemuan dan silaturahmi itu dihangatkan dengan suasana pantai Selatan dan materi diskusi perihal penguatan ekonomi syariah melalui sosialisasi produk-produk perbankan syariah.

Pimpinan BJB Syariah KCP Palabuhanratu, Sugeng Ribowo didampingi Thauriq Vicrianda selaku Staf Pemasaran Pembiayaan menyatakan bahwa produk-produk perbankan syariah seperti haji dan umroh, pembiayaan bagi pegawai dan penghimpunan wakaf uang sebagai instrumen baru dalam wakaf modern sangat strategis dalam membantu masyarakat merealisasikan ibadah haji dan umroh.

Selain itu, (produk-produk perbankan syariah) juga memenuhi kebutuhan masyarakat serta mampu secara solutif menjembatani Lembaga/Yayasan berdikari membangun lembaganya dengan pemberdayaan wakaf uang dan atau melalui uang secara produktif.

Baca Juga: Audiensi LW Doa Bangsa-BJB Syariah, Kolaborasi Majukan Perwakafan di Daerah

Sehingga manfaat atas wakaf tersebut dapat dinikmati oleh civitas akademika secara berkelanjutan.

"Value edukatif terkait wakaf uang ini sangatlah penting bagi anak-anak maupun para guru. Konsep wakaf uang ini mampu menjadi pembelajaran buat mereka dan juga role model bagi lembaga lainnya, sehingga diharapkan literasi akan meningkat dan inklusi keuangan sosial akan meningkat pula," jelasnya.

Ketua MKKS Sub Rayon Palabuhanratu Sukabumi, Dadan Chandra menanggapi bahwa literasi haji dan umroh serta fungsi bank dalam keuangan social yaitu penampung dan pengelola wakaf uang bersama Nazhir sangatlah bermanfaat dan menakjubkan.

Dahsyatnya informasi haji dan umroh dan manfaat wakaf uang sangat solutif dalam merealisasikan keinginan para guru, siswa dan lembaga.

Mereka menyatakan bahwa ternyata sangatlah mudah bagi guru dan siswa untuk untuk berangkat haji dan umroh dengan tabungan haji dan umroh iB maslahah bank bjb syariah.

"Dengan teknologi digital yang canggih, hanya dengan gerakan jari tangan tanpa ribet mengisi formulir, rekening haji dengan mudah terbentuk," ujarnya.

Direktur LW Doa Bangsa Entus Wahidin, menyatakan pemahaman akan wakaf uang sangat sederhana, namun manfaatnya sangat dahsyat.

Terpisah, H Ayep Zaki sebagai dewan pengarah LW Doa Bangsa sekaligus anggota Komisi Pemberdayaan Ekonomi Umat (KPEU) Majelis Ulama Indonesia (MUI) menegaskan pula bahwa sesungguhnya keabadian marwah pendidikan itu sangat tergantung kepada eksistensi Dana Abadi di sekolah tersebut.

Baca Juga: Paling Banyak Lulusan Sekolah Ini, Menaker Soal 9,9 Juta Anak Muda Nganggur

Kita bisa belajar dari Perguruan Tinggi Al-Azhar, Kairo, Mesir yang menjadi sekolah tertua dalam pengelolaan Dana Abadi berbasis Wakaf yang telah teruji mampu menjadi guardian dalam kelangsungan pendidikan itu sendiri bahkan menjadi penyangga utama negara.

Di Indonesia, Keabadian Wakaf ini, dijamin oleh UU no 41 tahun 2004 tentang Wakaf, berikut turunan peraturan perundangannya.

"Artinya melalui regulasi ini LW Doa bangsa yang telah berlisensi Badan Wakaf Indonesia (BWI) ini memiliki legitimasi dan kesiapan untuk menjadi Nazhir Wakaf Uang yang berkolaborasi dengan Lembaga Keuangan Syariah Penerima Wakaf Uang (LKS PWU) seperti Bank BJB Syariah untuk membangun Dana Abadi Pendidikan atau program mauquf alaih lainnya yang menjamin kemaslahatan publik," jelasnya.

AYO! main games di Sukabumi Update Games
Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Inspirasi27 Juli 2024, 08:00 WIB

Info Loker Teknik di Perusahaan Makanan, Posisi Operator Peralatan

Info Loker Teknik Posisi Operator Peralatan. Rekrutmen Pegawai Tetap untuk posisi Operator Peralatan ini dibuka hingga 18 Agustus 2024 mendatang.
Ilustrasi. Info Loker Teknik (Sumber : Freepik/@pvproductions)
Life27 Juli 2024, 07:00 WIB

10 Ciri Orang Tidak Punya Rasa Bersalah, Perhatikan Sikapnya!

Menghadapi seseorang yang tidak punya rasa bersalah bisa sangat menantang.
Ilustrasi. Ciri Orang Tidak Punya Rasa Bersalah, Perhatikan Sikapnya! (Sumber : Pexels/YanKrukau)
Science27 Juli 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 27 Juli 2024, Cek Dulu Yuk Langit di Akhir Pekan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca cerah dan cerah berawan pada Sabtu 27 Juli 2024.
Ilustrasi - Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca cerah dan cerah berawan pada Sabtu 27 Juli 2024. (Sumber : Pixabay.com).
Inspirasi26 Juli 2024, 22:02 WIB

Jatim Media Summit Bagikan Tips Bikin Konten Video Disukai Penonton di Medsos

Sebelum memulai membuat konten video, alangkah baiknya untuk mengenal audiens atau penonton. Cari tahu apa yang mereka suka dan dibutuhkan.
Jatim Media Summit, Kamis (25/7/2024) | Foto : Ist
Sukabumi26 Juli 2024, 21:26 WIB

Ini Dugaan Penyebab Kebakaran Gudang Limbah Pabrik di Parungkuda Sukabumi

Warga ungkap asal muasal api yang menjadi penyebab kebakaran gudang limbah pabrik di Parungkuda Sukabumi.
Petugas Damkar berjibaku memadamkan kebakaran yang melanda gudang limbah pabrik kain di Parungkuda Sukabumi. | Foto: Istimewa
Jawa Barat26 Juli 2024, 21:11 WIB

16 Rumah Dilaporkan Rusak, Pj Gubernur Jabar Tinjau Lokasi Gempa di Kuningan

Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin meninjau sejumlah lokasi yang terdampak bencana gempa bumi di Kabupaten Kuningan, Jumat (26/7/2024).
Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin saat meninjau lokasi terdampak gempa di Kuningan. (Sumber : Humas Jabar)
Sehat26 Juli 2024, 21:00 WIB

Oatmeal Hingga Minyak Kelapa, 7 Cara Mengatasi Kulit Kering yang Dapat Anda Lakukan

Cuaca dingin dan kering, sering mencuci tangan, atau paparan sinar matahari berlebihan dapat membuat kulit kering.
Ilustrasi - Dengan perawatan yang tepat, kulit kering dapat diatasi dan kembali sehat. (Sumber : Freepik.com).
Sukabumi26 Juli 2024, 20:56 WIB

Langganan Banjir, Warga Minta Pengerukan Sungai Cibening Purabaya Sukabumi

Warga berharap adanya penanganan Sungai Cibening Kecamatan Purabaya, Kabupaten Sukabumi yang mengalami pendangkalan serta penyempitan
Forkopimcam dan relawan saat sedang membersihkan Sungai Cibening Purabaya Kabupaten Sukabumi | Foto : Ist
Life26 Juli 2024, 20:30 WIB

10 Ciri Orang Memiliki Dendam Namun Bersikap Pura-pura Baik Pada Kita

Senyuman orang yang memiliki dendam mungkin tampak dipaksakan atau tidak tulus. Ekspresi wajah sering kali tidak selaras dengan kata-kata mereka.
Ilustrasi. Ciri Orang Memiliki Dendam Namun Bersikap Pura-pura Baik Pada Kita (Sumber : Pexels/YanKrukau)
Opini26 Juli 2024, 20:07 WIB

Menengok Pilkada Sukabumi yang Kering Gagasan

Kurang lebih empat bulan lagi, tepatnya pada tanggal 27 November 2024, masyarakat Kabupaten Sukabumi akan memilih Bupati dan Wakil Bupati yang baru
Ilustrasi kepala daerah menyampaikan gagasan membangun Sukabumi | Foto : Pixabay