Korban Teror Bikers Bersenjata Tajam di Sukabumi Lapor Polisi

Sabtu 07 September 2019, 02:25 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Korban teror bikers pengendara motor bersenjata tajam, Merry Handayani (38 tahun), warga Gunungpuyuh, Kota Sukabumi akhirnya melaporkan kejadian yang dialaminya kepada polisi.

"Saya sudah membuat laporan ke Polsek Cikole," singkat Merry kepada sukabumiupdate.com, Jumat (6/8/2019) malam.

BACA JUGA: Perempuan Korban Teror Bikers Brutal di RA Kosasih Sukabumi Ternyata Aktivis Sosial

 Merry yang merupakan seorang aktivis sosial dari komunitas Sahabat Kristiawan Peduli (SKP) mengalami luka pada bagian lengan kanannnya ketika dalam perjalanan pulang dari kantor SKP di Perum Sukaraja Indah Regency menuju rumahnya di Bhayangkara, Kota Sukabumi, Kamis (5/9/2019) malam.

Saat itu di Jalan RA Kosasih, Kota Sukabumi pukul 22.00 WIB, Merry menumpangi ojek online (ojol) melihat motor ditumpangi dua orang melaju dengan kecepatan tinggi dari arah berlawanan. Salah seorang di motor tersebut kemudian membentangkan tangannya ketika berpapasan dengan motor yang ditumpangi Merry.

Merry tahu ada sesuatu mengenai tangan kanannya tapi tak tahu kalau dia terluka. Ketika sudah sampai rumah dia merasakan perih pada tangannya dan mendapati bajunya sobek. Ternyata terdapat luka sabetan pada tangannya.

Sementara itu, Ketua SKP Kristiawan Saputra sangat menyayangkan kejadian yang menimpa anggotanya tersebut. "Sangat disayangkan sekali, kita sebagai warga Sukabumi masih terteror oleh pihak-pihak yang tidak bertanggungjawab," tutur Kristiawan.

BACA JUGA: Teror Bikers Bersenjata Tajam di RA Kosasih Sukabumi, Perempuan Penumpang Ojol Terluka

Kristiawan berharap kepolisian bisa lebih mendeteksi lokasi-lokasi mana saja yang rawan, agar kejadian tersebut tidak terulang. Kristiawan menyatakan insiden tersebut tak ada kaitan dengan organisasi sosialnya.

"Soal keterkaitan peristiwa ini dengan keanggotaan ibu Merry di SKP, saya tidak pernah berpikir seperti itu sama sekali, kita Insya Allah husnudzon karena kita berbuat demi kebaikan masyarakat. Peristiwa ini hanyalah insiden yang dilakukan oleh orang-orang yang tidak bertanggungjawab," tegas Kristiawan.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sukabumi04 Mei 2024, 00:01 WIB

Bayi Baru Lahir Ditemukan Menangis di Semak-semak Gegerkan Warga Gunungguruh Sukabumi

Berawal dari suara tangis, Warga Gunungguruh Sukabumi temukan bayi baru lahir berlumuran darah di semak-semak.
Penemuan bayi laki-laki baru lahir di Gunungguruh Sukabumi. Ditemukan menangis di semak-semak kebun. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi03 Mei 2024, 21:46 WIB

5 Perangkat Daerah Kabupaten Sukabumi Akan Dinilai Ombudsman, Ini Arahan Sekda

5 perangkat daerah Kabupaten Sukabumi yang akan dinilai Ombudsman yaitu DPMPTSP, Dinsos, Dinkes, Disdik dan Disdukcapil.
Sekda kabupaten Sukabumi Ade Suryaman, memimpin rapat pembahasan persiapan penilaian pelayanan publik oleh Ombudsman. (Sumber : Dokpim Pemkab Sukabumi)
Life03 Mei 2024, 21:00 WIB

12 Tips Menghadapi Orang Egois yang Selalu Merasa Benar

Berikut Beberapa Tips Menghadapi Orang Egois yang Selalu Merasa Benar. Meskipun Hati Sangat Kesal pada Mereka, Coba untuk Tetap Empati Ya!
Ilustrasi. Pasangan bertengkar. Tips Menghadapi Orang Egois yang Selalu Merasa Benar. (Sumber : Freepik.com)
Sehat03 Mei 2024, 20:30 WIB

7 Daun yang Berkhasiat Membantu Menurunkan Kadar Gula Darah dalam Tubuh

Daun-daun ini dipercaya dapat menurunkan kadar gula darah dalam tubuh.
Ilustrasi daun kelor. Daun-daun ini dipercaya dapat menurunkan kadar gula darah dalam tubuh. (Sumber : Instagram/@dina_dara_chadank)
Sukabumi03 Mei 2024, 20:08 WIB

Kronologi Pasutri Tewas Tertabrak KA Siliwangi di Sukabumi, Korban Sudah Diteriaki

Warga ceritakan detik-detik suami istri tewas tertabrak kereta api KA Siliwangi di Kebonpedes Sukabumi.
Tempat Kejadian Perkara Pasutri tertabrak kereta api di Kampung Babakansirna, Rt 03/04, Desa/Kecamatan Kebonpedes, Sukabumi. (Sumber : SU/Asep Awaludin)
Keuangan03 Mei 2024, 20:00 WIB

10 Kebiasaan Sepele yang Bisa Membuat Hidupmu Miskin, Jangan Lakukan!

Waspada Terhadap Kebiasaan Sepele yang Bisa Membuat Hidupmu Miskin, Jangan Lakukan!
Finansial Terbatas. Kebiasaan Sepele yang Bisa Membuat Hidup Miskin | Foto : Karolina Grabowska/Pexels
Gadget03 Mei 2024, 19:30 WIB

Begini Langkahnya, 7 Tips Mengatasi Memori Internal yang Penuh di HP Android

Ada beberapa cara untuk mengatasi memori internal HP yang penuh.
Ilustrasi. Ada beberapa cara untuk mengatasi memori internal HP yang penuh.(Sumber : Freepik/@rawpixel.com)
DPRD Kab. Sukabumi03 Mei 2024, 19:11 WIB

Pelajar Sukabumi Darurat Kekerasan Seksual, DPRD: Penguatan Ilmu Agama, Sekolah dan Rumah

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Budi Azhar merespon dua kasus kekerasan seksual yang melibatkan pelajar.
Budi Azhar Mutawalli, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi | Foto: Aji
Sukabumi Memilih03 Mei 2024, 19:10 WIB

50 Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi Hasil Pemilu 2024 Ditetapkan, Berikut Daftar Namanya

Sah! Berikut daftar nama Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi hasil Pemilu 2024.
KPU gelar rapat pleno terbuka penetapan perolehan kursi parpol dan penetapan calon angggota DPRD Kabupaten Sukabumi hasil Pemilu 2024, Kamis 2 Mei 2024. (Sumber : Istimewa)
Life03 Mei 2024, 19:00 WIB

Biasa Menjadi Luar Biasa: 10 Kebiasaan Kecil yang Membuatmu Dihormati dan Disegani

Menjadi orang yang disegani dan dihormati membutuhkan waktu dan usaha.
Ilustrasi -Menjadi orang yang disegani dan dihormati membutuhkan waktu dan usaha. (Sumber : pexels.com/Alexander Suhorucov)