Basis Pertama Dewa 19, Erwin Prasetya Meninggal Pagi Ini

Sabtu 02 Mei 2020, 03:34 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Dewa 19 mendapatkan kabar duka pada Sabtu pagi, 2 Mei 2020 ini. Dilansir dari tempo.co, basis pertama grup itu, Erwin Prasetya meninggal pada pagi ini seperti yang dikabarkan Ari Lasso di akun Instagramnya. 

"Berita duka. Erwin Prasetya (no 3 dari kiri, sebelah @ahmaddhaniofficial basis pertama @dew19wa meninggal dunia tadi pagi. Kiranya almarhum mendapat tempat terbaik di sisi-Nya. Dan keluarga diberi kekuatan. Amin RIP Win," tulis Ari Lasso melengkapi unggahan foto lamanya saat Dewa 19 masih dalam formasi aslinya. 

Unggahan mantan vokalis Dewa 19 ini terasa begitu mengejutkan para musisi yang mengenal Dewa 19 pada formasi lawas. "Hah?? ah ...sakit apa mas ... turut berduka cita ... dia sempet ngisi di single pertama aku juga. Turut berduka cita," tulis Melanie Subono dalam kolom komentarnya. 

"Turut berduka, Mas," ucap pentolan DMasiv', Rian Ekky Pradipta. Gitaris Kotak, Mario Marcella Handhika Putra turut menyampaikan duka citanya. "Innalillahi wa innaillaihi rojiun ,turut berduka nggih." Begitu juga dengan Tohpati. 

Ahmad Dhani bersama Dewa formasi pertama zaman SMP. Foto/instagram/ahmaddhaniofficial

Belum ada penjelasan lebih lanjut penyebab meninggalnya Erwin. Gitaris Dewa 19, Andra Ramadhan pun dalam unggahan layar hitam itu hanya menuliskan kesedihannya tanpa memberikan keterangan di mana dan pukul berapa Erwin menghadap Tuhan. "Innalillahi wa inna ilaihi raji’un, selamat jalan bro Erwin Prasetya, karya2 mu akan selalu dikenang, khusnul khotimah...Aamiiin." 

Ahmad Dhani sendiri belum membuat unggahan terkait mantan personel di grupnya ini. Tapi pada 29 Maret 2020, ia pernah mengunggah foto zaman SMP sekaligus mengungkap asal usul nama Dewa waktu itu. "D : Dhani dan Dovie ( kibor ) E : Erwin ( bass ) W : Wita dan Wahyu ( vokal ) A : Andra dan Arie ( drum ) Tahun 1987," tulis Dhani di Instagramnya. 

Erwin sendiri tak lagi bersama Dewa 19 sejak 2002 oleh keputusan Ahmad Dhani. Ia sempat vakum pada 1998 untuk melakukan rehabilitasi setelah ketergantungan narkoba dan kembali masuk ke Dewa 19 serta terlibat dalam pembuatan album Cintailah Cinta.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Sukabumi24 April 2024, 22:55 WIB

Pelaksanaan PSAJ Tingkat SMP di Kabupaten Sukabumi Diikuti 25.576 Siswa

Pelaksanaan ujian sekolah kini berganti nama menjadi Penilaian Sumatif Akhir Jenjang (PSAJ).
Siswa SMPN 1 Bojonggenteng Kabupaten Sukabumi saat mengikuti Penilauan Sumatif Akhir Jenjang atau PSAJ | Foto : Ibnu Sanubari
Sukabumi24 April 2024, 22:03 WIB

Pengelola Parkir Pasar Surade Sukabumi Anggap Keluhan Pengunjung Bahan Evaluasi

Pengelola parkir di Pasar Surade Kabupaten Sukabumi memberikan tanggapan terkait keluhan pengunjung soal tata cara memungut uang parkir yang dilakukan oleh petugas.
Kondisi pasar Surade Sukabumi pada, Rabu (24/4/2025) | Foto : Ragil Gilang
Sukabumi24 April 2024, 21:13 WIB

Pria Paruh Baya Tewas Tergantung di Bojonggenteng Sukabumi Tinggalkan Secarik Surat

Belum diketahui motif bunuh diri yang dilakukan pria paruh baya di Bojonggenteng Sukabumi tersebut.
(Foto Ilustrasi) Pria paruh baya ditemukan tewas tergantung di Bojonggenteng Sukabumi. | Foto: Istimewa
Sehat24 April 2024, 21:00 WIB

Kaya Vitamin C, Inilah 10 Manfaat Buah Jeruk Bali untuk Kesehatan

Jeruk Bali mengandung vitamin C yang tinggi, yang penting untuk menjaga sistem kekebalan tubuh, membantu penyembuhan luka, dan melindungi sel-sel dari kerusakan akibat radikal bebas.
Manfaat Buah Jeruk Bali untuk Kesehatan. Foto: Instagram/@uyah_oyok
Life24 April 2024, 20:40 WIB

Mengejutkan, Ini 10 Alasan Mengapa Anak Berperilaku Buruk dan Cara Menanganinya

Anak-anak umumnya akan menunjukkan perasaan dan keinginan mereka dalam bentuk perilaku yang belum mampu diutarakan dengan beberapa alasan yang mengejutkan.
Ilustrasi anak berperilaku buruk. (Sumber : Freepik)
Sukabumi24 April 2024, 20:30 WIB

Bupati Sukabumi Antarkan 150 Penerima Beasiswa Bupati Tahun 2024 ke Universitas Nusa Putra

Sebanyak 150 penerima beasiswa Bupati Sukabumi tahun 2024 di Universitas Nusa Putra tersebut merupakan hasil seleksi dari ribuan peserta.
Bupati Sukabumi Marwan Hamami, Civitas Akademika Universitas Nusa Putra dan 150 penerima beasiswa tahun 2024. (Sumber : Istimewa)
Sehat24 April 2024, 20:30 WIB

7 Cara Sehat dengan Perubahan Gaya Hidup untuk Menurunkan Gula Darah

Perubahan gaya hidup sederhana ini untuk meminimalkan perubahan gula darah dan mengontrol kadar gula Anda.
Ilustrasi - Perubahan gaya hidup sederhana ini untuk meminimalkan perubahan gula darah dan mengontrol kadar gula Anda. (Sumber : Freepik/freepik)
Sukabumi Memilih24 April 2024, 20:25 WIB

5 Bakal Calon Bupati Sukabumi Resmi Mendaftar ke PKB

Ketua Desk Pilkada DPC PKB Kabupaten Sukabumi, Bayu Permana mengatakan selama proses penjaringan sejak dibuka hingga saat ini sudah ada 5 kandidat yang mendaftar untuk maju Pilkada Sukabumi melalui PKB.
Ketua Desk Pilkada PKB Bayu Permana saat menerima penyerahan berkas pendaftaran dari salah satu kandidat | Foto : Ist
Sehat24 April 2024, 20:22 WIB

2 Penyebab Sakit Punggung Pada Ibu Hamil, Simak Juga Cara Diagnosisnya Berikut Ini

Nyeri punggung bawah dan nyeri panggul adalah masalah paling umum yang terjadi selama kehamilan. jika Anda sedang hamil dan mengalami gejala-gejala ini, Anda tidak sendirian.
Ilustrasi penyebab sakit punggung ibu hamil. (Sumber : pexels.com/@Helena Lopes)
Arena24 April 2024, 20:17 WIB

10 Atlet Madrasah di Surade Terpilih Wakili Sukabumi ke Popwilda Jabar 2024

Sepuluh pelajar MAN 3 Sukabumi terpilih menjadi atlet yang mewakili Kabupaten Sukabumi pada Popwilda Jabar 2024. Berikut daftar namanya
Atlet bola voli putri MAN 3 Sukabumi. (Sumber : Istimewa)