Supaya Tak Bosan saat Ngobrol dengan Pasangan Bahas 8 Hal Ini

Sabtu 04 Juli 2020, 18:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Ada kalanya Anda kehabisan ide pembicaraan saat bersama pasangan. Padahal ada banyak topik pembicaraan yang bisa mendekatkan hubungan dengan pasangan. Dilansir dari tempo.co, cara mencari topik pembicaraan pun tak harus susah payah, baik obrolan hal kecil hingga yang menyangkut perspektif kehidupan bisa menjadi topik pembicaraan, tak harus selalu berbicara tentang topik yang paling update. 

Jika memulai topik pembicaraan sekitar hal-hal terbaru justru akan menjadi beban tersendiri. Akibatnya, percakapan menjadi kurang seru dan terbebani. Biarkan saja dialog mengalir secara alami tentang apapun, atau duduk sekadar duduk berdampingan menikmati kebersamaan satu sama lain. Ketika harus sama-sama diam pun, itu tak masalah. Bahasa tubuh seperti saling berpegangan tangan, mengelus, atau sekadar menatap satu sama lain terkadang bisa berarti jauh lebih banyak ketimbang topik pembicaraan secanggih apapun. 

Berikut ini cara mencari topik pembicaraan yang seru dengan pasangan

1. Tanyakan bagaimana harinya berjalan

Kelebihan dari topik pembicaraan ini adalah bisa dilontarkan setiap hari, karena tidak ada hari yang benar-benar berjalan sama persis. Kemarin, hari ini, besok, pasti berjalan dengan berbeda. Menanyakan bagaimana harinya juga merupakan tanda kepedulian dan perhatian terhadap pasangan.

Menurut terapis keluarga dan konselor pernikahan, topik pembicaraan sederhana seperti ini membuat seseorang bisa mengungkapkan apa yang berhasil dilakukan dan tidak sepanjang hari. Hal ini dapat memperkuat koneksi dan saling menghibur apabila hari tidak berjalan sesuai harapan.

2. Bicara soal hobi baru

Tak ada yang lebih menyenangkan selain menekuni hobi baru yang dilakukan dengan penuh antusiasme. Dengan topik semacam ini, hidup tak akan lagi terasa monoton atau membosankan. Bisa menemukan hobi yang sama-sama disukai atau hobi masing-masing. Apapun itu, bisa menjadi topik pembicaraan yang menyenangkan.

3. Rencanakan masa depan

Bagi pasangan yang sudah berencana memasuki jenjang yang lebih serius, cara mencari topik pembicaraan bisa juga seputar masa depan. Apa yang akan dilakukan dalam jangka waktu pendek hingga panjang bersama-sama. Apa impian yang masih ingin dikejar, apa yang akan dilakukan ketika sudah masuk ke jenjang yang lebih serius, dan seterusnya. Tentu akan sangat menyenangkan bisa berbagi impian, harapan, dan angan-angan dengan pasangan. Tak hanya itu, topik pembicaraan semacam ini membuat Anda dan pasangan tak berkutat dengan rutinitas sehari-hari saja.

4. Bicarakan masa lalu

Sebaliknya, membicarakan masa lalu juga bisa menjadi cara untuk saling mengenal satu sama lain. Bukan sekadar latar belakang sebelum bertemu dengan Anda, tapi masa kecil atau cerita seputar keluarga besar. Topik pembicaraan seperti ini lagi-lagi bisa membantu memperkuat koneksi satu dan lainnya.

5. Truth or dare, namun tanpa dare

Jika ingin lebih mengenal pasangan, coba lakukan permainan semacam truth or dare namun tanpa dare di dalamnya. Hanya truth, yaitu dengan saling melontarkan pertanyaan yang harus dijawab dengan jujur. Ini syarat utamanya: jujur, agar bisa saling mengenal satu sama lain.

6. Saling ungkapkan perasaan

Jika topik pembicaraan sederhana tidak lagi terasa seru, coba saling mengungkapkan perasaan tentang hubungan yang tengah dijalani. Sebelum melakukannya, sepakati bahwa akan saling jujur dan terbuka. Sampaikan apa yang ingin diperbaiki atau harapan dari hubungan ini, atau kemukakan apapun yang masih mengganjal di perasaan.

7. Tanyakan apa yang ingin diubah

Pertanyaan berandai-andai seperti apa yang ingin diubah dari masa lalu jika ada satu kesempatan untuk melakukannya bisa menjadi salah satu topik pembicaraan dengan pasangan. Dengan cara ini, bisa saling mengetahui apa momen yang paling disesali sekaligus apa yang ingin dicapainya.

Tak hanya itu, topik pembicaraan ini bisa membantu kedua belah pihak untuk mengambil keputusan dengan lebih baik ke depannya. Mengetahui sejarah dan penyesalan satu sama lain bisa menjadi titik balik untuk tidak mengulangi kesalahan yang sama, jika ada.

8. Memulai perdebatan

Tak selamanya perdebatan berarti pertengkaran dengan pasangan. Apabila merasa percakapan berkisar tentang hal itu-itu saja atau semua topik sudah masuk dalam pembicaraan, coba mulai perdebatan yang sehat. Mulailah dengan mengemukakan ungkapan yang cukup provokatif, kemudian diskusikan interpretasi yang berbeda dengan pasangan.

Namun sebelum memulai perdebatan, sepakati bahwa ini hanya salah satu cara untuk menggagas topik pembicaraan dengan sentuhan berbeda. Dengan demikian, perdebatan tidak akan menjadi pertengkaran.

 

sumber: tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Entertainment23 April 2024, 22:28 WIB

Positif Konsumsi Ganja, Selebgram Chandrika Chika dan 5 Temannya Ditangkap Polisi

Selebgram Chandrika Chika ditangkap polisi bersama 5 temannya usai terbukti menyalahgunakan narkoba jenis ganja di salah satu hotel.
Sosok selebgram Chandrika Chika. (Sumber Foto: Instagram)
Sukabumi23 April 2024, 21:55 WIB

Rumah Tertimpa Tembok Bangunan Ambruk, Lansia di Nagrak Sukabumi Terpaksa Mengungsi

Dua rumah warga yang salah satu penghuninya merupakan lansia di Nagrak Sukabumi alami kerusakan usai terdampak longsor saat hujan deras.
Kondisi rumah lansia di Nagrak Sukabumi yang alami kerusakan usai tertimpa tembok bangunan rumah warga lainnya yang ambruk karena longsor. (Sumber : P2BK Nagrak)
Sehat23 April 2024, 21:00 WIB

Lawan Asam Urat dengan 8 Obat Alami Ini, Solusi Sehat Kurangi Frekuensi Serangannya

Mengobati asam urat dengan bahan alami dapat membantu mengurangi gejala dan mencegah serangan yang lebih parah.
Ilustrasi Kunyit - 
Mengobati asam urat dengan bahan alami dapat membantu mengurangi gejala dan mencegah serangan yang lebih parah.  (Sumber : Freepik.com/@azerbaijan_stockers)
Sukabumi23 April 2024, 20:30 WIB

Banyak PJU Mati, Jalan Di Depan Komplek Perkantoran Palabuhanratu Gelap di Malam Hari

Ruas Jalan Sudirman di Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi kondisinya gelap di malam hari, karena lampu Penerangan Jalan Umum (PJU) banyak yang tidak menyala alias mati.
Kondisi lampu PJU di ruas jalan Sudirman, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, banyak yang tidak menyala | Foto : Ilyas Supendi
Gadget23 April 2024, 20:30 WIB

10 Rekomendasi HP Samsung Harga Rp 1 Jutaan yang Punya Spesifikasi Bagus

HP dari Samsung ini menawarkan solusi untuk memiliki smartphone dengan fitur yang cukup lengkap tanpa harus mengeluarkan biaya besar.
Ilustrasi Samsung A03- HP dari Samsung ini menawarkan solusi untuk memiliki smartphone dengan fitur yang cukup lengkap tanpa harus mengeluarkan biaya besar. (Sumber : samsung.com).
Sukabumi23 April 2024, 20:05 WIB

Viral Emak-emak Ngamuk Maksa Minta Sedekah di Sukabumi, Polisi Turun Tangan

Emak-emak pengemis viral yang ngamuk maksa minta sedekah terekam berulah di Cibeureum dan Baros Sukabumi.
Kolase foto tangkapan layar video viral emak-emak ngamuk maksa minta sedekah di Sukabumi. (Sumber : TikTok esapperdana)
Life23 April 2024, 20:00 WIB

10 Kebiasaan Orang Sopan yang Membuatnya Dihormati dan Disegani

Kebiasaan-kebiasaan sopan membantu menciptakan lingkungan yang positif, menghormati, dan saling mendukung dalam interaksi sosial, sehingga membuat orang yang melakukannya dihormati dan disegani oleh orang lain.
Ilustrasi. Kebiasaan Orang Sopan yang Membuatnya Dihormati dan Disegani. (Sumber : Pexels/Mikhail Nilov.)
Bola23 April 2024, 19:30 WIB

Persib Bandung Siap Tampil dengan Kekuatan Terbaik Saat Jamu Borneo FC di Kandang

Persib akan tampil dengan skuad terbaik saat menjamu Borneo FC.
Persib akan tampil dengan skuad terbaik saat menjamu Borneo FC. (Sumber : Persib.co.id)
Sukabumi23 April 2024, 19:08 WIB

Kuli Bongkar Muat asal Cicurug Sukabumi Meninggal saat Kerja di Area Pabrik Isotonik

Kuli bongkar muat asal Cicurug Sukabumi meninggal saat menurunkan material gula di area TPS Pabrik Isotonik.
Ilustrasi meninggal dunia. (Sumber : Istimewa)
Sehat23 April 2024, 19:00 WIB

5 Daun Herbal untuk Menurunkan Asam Urat dan Cara Membuatnya

Sebelum menggunakan herbal untuk mengurangi kadar asam urat, penting untuk berkonsultasi dengan dokter atau ahli herbal terlebih dahulu, terutama jika Anda sedang mengonsumsi obat-obatan lain atau memiliki kondisi kesehatan yang mendasarinya.
Daun Pepaya Rebus. Daun Herbal untuk Menurunkan Kadar Asam Urat dalam Tubuh. Foto: Instagram/@tunahousegroup