Sawah-sawah di Kota Sukabumi Mulai Ditandai, Bakal Jadi Spot Agrowisata

Jumat 09 April 2021, 17:32 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Pemerintah Kota Sukabumi terus melakukan pendataan potensi agrowisata. Sejumlah petak sawah yang berada di antara pemukiman akan dikaji kelayakan untuk menjadi spot wisata kekinian .

Terbaru, kunjungan dilakukan oleh Sekda Kota Sukabumi Dida Sembada, Jumat pagi tadi (9/4/2021). Dida menyusuri pematan sawah di Kelurahan Sukakarya Kecamatan Warudoyong Kota Sukabumi.

Tak hanya jalan-jalan di sawah sambil olahraga pagi, bersama Asda Iskandar Ifhan dan jajarannya, Sekdakot Sukabumi menyempatkan bersilaturahmi dengan petani dan pemilik lahan persawahan.

Dalam kesempatan tersebut para petani juga melakukan komunikasi dengan Wali Kota Sukabumi, Achmad Fahmi melalui video call. "Bersyukur teman teman petani yang ada di lokasi bersemangat dan bersepakat untuk menata pesawahan. Kalo persawahan bagus dikunjungi wisatawan akan tumbuh," ujar Wali Kota Sukabumi.

Baca Juga :

Achmad Fahmi menjelaskan agrowisata sawah ini bisa menjadi pilihan masyarakat untuk berwisata, sekaligus langkah awal membangun pusat perekonomian yang luas dari sektor pertanian. Kawasan agrowisata sawah nantinya diharapkan mampu semakin membuat daya tarik tersendiri, meningkatkan daya ungkit ekonomi bagi masyarakat sekitar. 

Pemda berharap lokasi yang akan dijadikan agrowisata semakin produktif hasil panennya. Oleh sebab itu perlu dukungan para petani menata kawasan agar mampu mewujudkannya dalam waktu yang dekat. 

photoRombongan Sekdakot Sukabumi menyusuri sawah di Sukakarya - (Dokpim Pemkot Sukabumi)</span

"Sehingga betul-betul menjadi daya tarik bagi warga pada dunia pertanian, khususnya generasi milenial.  Semoga bisa terwujud dalam waktu dekat," terangnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, rencana membangun agrowisata dengan memanfaatkan areal pertanian yang sudah ada diungkapkan Achmad Fahmi saat panen raya padi paguyuban semar di Kecamatan Lembursitu, Kota Sukabumi, Rabu tanggal 10 Maret 2021 silam. 

Baca Juga :

Saat itu Fahmi menegaskan tengah membidik sawah sebagai tempat wisata kekinian. menumbuhkan minat kawula muda atau kalangan milenial terhadap kelangsungan pertanian. 

Rencananya Sawah yang ada di Kota Sukabumi akan dijadikan potensi wisata, misalnya menjadi tempat foto selfie, olahraga dan lain sebagainya disesuaikan dengan ciri khas wilayah masing-masing.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Sehat15 Mei 2024, 13:00 WIB

8 Cara Menurunkan Kolesterol Tinggi Secara Alami, Efeknya Langsung Terasa!

Beberapa cara alami sangat ampuh untuk menurunkan kolesterol tinggi.
Ilustrasi. Beberapa cara alami sangat ampuh untuk menurunkan kolesterol tinggi. Sumber: Freepik/freepik
Life15 Mei 2024, 12:45 WIB

Terapkan Yuk Bunda, 10 Cara Untuk Meningkatkan Jumlah ASI Secara Alami

Mengasihi merupakan salah satu kegiatan yang sangat mulia, namun adakah cara yang dapat meningkatkan pasokan ASI? Simak ulasan berikut
ilustrasi seorang ibu meningkatkan jumlah ASI secara alami untuk anaknya (Sumber : Freepik.com)
Sehat15 Mei 2024, 12:30 WIB

Hindari Purin! 8 Tips Makan Sehat untuk Mencegah Serangan Asam Urat

Purin adalah senyawa yang diubah menjadi asam urat dalam tubuh, sehingga membatasi konsumsi makanan tinggi purin dapat membantu mengurangi kadar asam urat.
Ilustrasi. Hindari Purin! Ketahui Tips Makan Sehat untuk Mencegah Serangan Asam Urat. (Sumber : Freepik.com/jcomp)
Sehat15 Mei 2024, 12:15 WIB

18 Rekomendasi Ikan Laut Rendah Purin yang Aman Dikonsumsi Penderita Asam Urat

Beberapa ikan laut ini rendah purin dan aman dikonsumsi penderita asam urat.
Ilustrasi - Beberapa ikan laut ini rendah purin dan aman dikonsumsi penderita asam urat. (Sumber : Pixabay.com/@DanaTentis).
Bola15 Mei 2024, 12:00 WIB

Prediksi Madura United vs Borneo FC di Leg 1 Semifinal Championship Series

Madura United akan menjamu tamunya Borneo FC di Leg 1 Semifinal Championship Series.
Madura United akan menjamu tamunya Borneo FC di Leg 1 Semifinal Championship Series. (Sumber : x/@MaduraUnitedFC/@BorneoSMR).
Life15 Mei 2024, 11:45 WIB

6 Golongan Orang yang Sulit Sukses di Masa Depan, Kamu Termasuk?

Terdapat sejumlah golongan orang yang memiliki karakter dimana nantinya berpotensi sulit sukses di masa depannya di kemudian hari
Orang yang sulit sukses di masa depan karena memilih untuk menyerah (Sumber : Pexels.com/@MARTPRODUCTION)
Nasional15 Mei 2024, 11:35 WIB

Dewan Pers: RUU Penyiaran Tak Sesuai Hak Warga Negara, Bikin Tak Merdeka

RUU Penyiaran menjadi salah satu alasan pers Indonesia tidak merdeka.
(Foto Ilustrasi) Ketua Dewan Pers Ninik Rahayu mengatakan draf RUU Penyiaran tidak sesuai dengan hak konstitusional warga negara. | Foto: Istimewa
Sehat15 Mei 2024, 11:30 WIB

Infused Water! Manfaat Air Jeruk Lemon untuk Kolesterol, Asam Urat dan Gula Darah

Air jeruk lemon tak hanya memiliki manfaat kesehatan dari satu sisi saja, namun buah kuning sedikit asam ini juga menjadi andalan jitu untuk menurunkan kadar kolesterol, asam urat hingga gula darah.
Ilustrasi. Infused Water! Manfaat Air Jeruk Lemon untuk Kolesterol, Asam Urat dan Gula Darah (Sumber : Pexels/JuliaZolotova)
Food & Travel15 Mei 2024, 11:26 WIB

Ikan Gelang Jeruk Digoreng Kriuk, Olahan Khas Laut Ujunggenteng Sukabumi

Ikan gelang jeruk sangat dikenal oleh masyarakat di sekitar Pantai Ujunggenteng.
Ikan gelang jeruk yang ditangkap dari perairan atau laut Ujunggenteng di Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Istimewa
Life15 Mei 2024, 11:15 WIB

Catat Bun, 8 Jenis Makanan Terbaik untuk Ibu Menyusui Agar Produksi ASI Melimpah

Jika Anda adalah ibu yang menyusui, menambahkan makanan yang sehat ini ke dalam pola makan sehari-hari dapat membantu Anda dan bayi mendapatkan nutrisi yang dibutuhkan.
Ibu menyusui memerlukan berbagai nutrisi agar produksi ASI melimpah (Sumber : pexels.com/@Georgemilton)