Selalu Tayang Saat Libur Nataru, Simak 5 Alasan Film Home Alone Jadi Terfavorit

Senin 26 Desember 2022, 16:45 WIB
Home Alone. | (Sumber : imdb.com).

Home Alone. | (Sumber : imdb.com).

SUKABUMIUPDATE.com - Film Home Alone mengisahkan anak kecil yang ditinggalkan keluarga besarnya untuk liburan. Dibintangi oleh Macaulay Culkin, Home Alone selalu hadir menemani liburan Natal dan tahun baru di setiap tahunnya.

Meski dirilis pertama pada 1990 dan sudah berusia 30 tahun, Home Alone tetap ditunggu untuk merayakan Natal bersama keluarga. Kesuksesan film itu berlanjut dengan sekuelnya berjudul Home Alone 2: Lost in New York.

Menceritakan Kevin McCallister, diperankan dengan amat cemerlang oleh Macaulay Culkin yang terpisah dari rombongan di Bandara New York saat hendak berlibur. Seperti halnya Home Alone satu, Kevin akhirnya kembali ke rumah sendirian dan memulai petualangannya melawan penjahat yang mengincar harta di rumahnya.

Baca Juga: Jadi Trending Topic, Ini 7 Fakta Film Home Alone

Dikutip dari Tempo.co, berikut 5 Alasan Mengapa Home Alone Selalu Jadi Favorit

1. Ceritakan Kecerdasan Anak Hadapi Situasi Menegangkan

Meski tidak untuk ditiru, film ini menunjukkan anak kecil, berumur delapan tahun, bisa survive kala dihadapkan masalah besar. Kevin yang tertinggal di rumah sendirian, berpikir bagaimana dia bertahan hidup kala seluruh saudara dan orang tuanya pergi berlibur. Ia menggunakan sumber daya yang ada, untuk bertahan hidup.

Baca Juga: John Heard, Bintang Film Home Alone, Tutup Usia

2. Keluarga yang Pertama

Film ini memang tepat menjadi tontonan saat Natal datang. Kevin, yang tertinggal saat Natal, melewatkan Natal sendirian karena kealpaan keluarga bahwa ada satu anak terkecil yang tertinggal sendirian di rumah. Ayah ibu yang akhirnya menyadari anak mereka tertinggal sendirian di rumah, langsung kembali untuk bertemu sang buah hati.

Baca Juga: Ryan Reynolds Bakal Produksi Versi Anyar Home Alone

3. Mengajarkan agar Selalu Berani

Siapapun sepakat, film ini mengajarkan agar anak tak mudah takut dalam menghadapi saat paling sulit sekalipun, meski sekali lagi, tidak untuk ditiru. Saat penjahat mengincar harta di rumah besar begitu mengetahui keluarganya pergi berlibur, ia mengeluarkan taktik untuk mengusir mereka. Ia tak takut meski yang dihadapi adalah penjahat dewasa dengan pengalaman sebagai kriminal berpengalaman.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Film Natal yang Cocok Ditonton saat Libur Natal Bersama Keluarga

4. Parenting Bagi Orang Tua agar Tak Lalai

Lewat film ini, orang tua akan mendapatkan parenting tak ternilai. Sebagai orang tua, ia akan terus diingatkan agar tak lengah dalam melindungi anak-anaknya. Begitu sibuk mempersiapkan liburan sampai melalaikan salah satu anak istimewa tertinggal sendirian di rumah. Ada pelajaran tanggung jawab sebagai orang tua yang tidak boleh dilewatkan.

5. Jangan Lupa Selalu Beramal

Kevin yang masih berusia delapan tahun, tetap tahu berbagi dengan orang tua tetangganya. Ia tak ingin lansia tetangganya merayakan Natal dalam kesedihan. Ia juga memesan makanan untuk tetangganya, meski dengan kartu kredit ayahnya yang tertinggal.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Life26 April 2024, 15:30 WIB

6 Didikan Orang Tua yang Membuat Pola Pikir Anak Semakin Dewasa, Ini Rahasianya

Anak akan memiliki pola pikir dewasa ketika orang tuanya mengajarkan beberapa hal penting sudah semenjak belia. Ini penting untuk pertumbuhan seorang anak kelak.
Ilustrasi. Didikan yang membuat pola pikir anak dewasa. Sumber Foto : Pexels/RDNE Stock Project
Musik26 April 2024, 15:15 WIB

Konser Dua Hari di Indonesia, Berikut Profil dan Daftar Lagu Milik Penyanyi IU

IU akan menggelar konser bertajuk H.E.R selama dua hari di Indonesia. Penggemar menyambut antusias kedatangan penyanyi tersebut sampai tiketnya langsung sold out dan menambah kursi.
IU yang akan menggelar konser H.E.R selama dua hari pada tanggal 27-28 April 2024 di ICE BSD, Tangerang. (Sumber Foto: Instagram /@ dlwlrma)
Sukabumi26 April 2024, 15:02 WIB

BPJS Ketenagakerjaan Sukabumi Hadiri Podcast Perlindungan Sosial di Radio Swara Perintis

Program BPJS Ketenagakerjaan ini memberikan perlindungan sosial kepada pekerja.
BPJS Ketenagakerjaan Sukabumi di acara podcast Radio Swara Perintis Sukabumi, Kamis, 25 April 2024. | Foto: Istimewa
Inspirasi26 April 2024, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Sebagai Mechanic dengan Penempatan di Sukabumi, Cek Kualifikasinya

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi - Lowongan Kerja Sebagai Mechanic dengan Penempatan di Sukabumi, Cek Kualifikasinya. (Sumber : Freepik.com/@Drazen Zigic).
Life26 April 2024, 14:19 WIB

Jangan Bandingkan Anak, 9 Trik Pengasuhan Umum yang Harus Dihindari Orang Tua

Hanya karena beberapa nasihat dan taktik tertentu telah ada selama beberapa generasi, bukan berarti nasihat tersebut bagus.
Ilustrasi pengasuhan yang harus dihindari. | Foto: Pexels.com/@Sonam Prajapati
Sukabumi26 April 2024, 14:10 WIB

Kerugian Rp 928 Juta! Polisi Bongkar Investasi Bodong Berkedok Koperasi di Sukabumi

YK diduga melakukan penipuan dan penggelapan dengan modus mencari dan membujuk korban untuk menginvestasikan sejumlah uang dan sewa hunian.
YK (53 tahun) saat diperiksa di Mapolres Sukabumi Kota. YK adalah ketua koperasi Murni Berkah Jaya yang diduga melakukan penipuan dalam kasus investasi bodong. | Foto: Humas Polres Sukabumi Kota
Sehat26 April 2024, 14:00 WIB

Berapa Seharusnya Kadar Kolesterol Normal? Simak Kisarannya Berdasarkan Usia

Penting untuk mengetahui pedoman kadar kolesterol normal agar Anda siap hidup sehat.
Ilustrasi - Penting untuk mengetahui pedoman kadar kolesterol normal agar Anda siap hidup sehat. (Sumber : Freepik.com/@wirestock)
Sehat26 April 2024, 13:30 WIB

8 Manfaat Bawang Putih untuk Kesehatan yang Jarang Diketahui

Inilah Sejumlah Manfaat Bawang Putih untuk Kesehatan yang Jarang Diketahui.
Ilustrasi - Manfaat Bawang Putih untuk Kesehatan yang Jarang Diketahui. (Sumber : Freepik.com/jcomp)
Produk26 April 2024, 13:21 WIB

Simak Cara Mencairkan Saldo BPJS Ketenagakerjaan Peserta yang Meninggal Dunia

Saldo JHT peserta dapat diklaim oleh ahli warisnya yang sah.
Ilustrasi dari BPJS Ketenagakerjaan. | Foto: BPJS Ketenagakerjaan
Bola26 April 2024, 13:00 WIB

Persis Solo vs Persita Tangerang di Liga 1, Pendekar Cisadane Terancam Degradasi!

Persita Tangerang diambang ancaman degradasi apabila kala di laga melawan Persis Solo.
Persita Tangerang diambang ancaman degradasi apabila kala di laga melawan Persis Solo. (Sumber : X/@persisofficial/@Persitajuara).