Tak Dipanggil Timnas Spanyol, Sergio Ramos Ngamuk di Medsos

Selasa 25 Mei 2021, 00:47 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Sergio Ramos, pemain belakang Real Madrid 'ngamuk' di media sosial setelah pelatih timnas Spanyol, Luis Enrique tidak mencantumkan namanya dalam daftar pemain yang berangkat ke Euro 2020. Yang lebih mengejutkan, ini merupakan kali pertama dalam satu abad terakhir timnas Spanyol tidak diperkuat satupun pemain bintang dari klub Real Madrid.

"Sangat menyakitkan bagi saya tidak dapat membantu tim lebih banyak dan bermain untuk Spanyol. Sakit hati, tapi saya harus jujur dan tulus," tulis Ramos dalam postingan akun sosial medianya.

"Setelah beberapa bulan yang kacau dan musim yang aneh, ini baru pertama kali terjadi dalam karir sepakbola saya, lalu muncul masalah ini (Euro 2020)," tulis Ramos dalam Bahasa Spanyol

"Saya berjuang dan bekerja setiap hari, fisik dan jiwa, untuk dapat mencapai kondisi seratus persen demi Real Madrid dan tim nasional. Ternyata hal itu tidak selalu berjalan seperti yang saya inginkan," lanjutnya.

Baca Juga :

Meski demikian, Ramos berusaha bijak dan menerima. Ia tetap mendoakan yang terbaik bagi teman-temannya yang berlaga di Euro 2020 nanti.

"Saya akan menjadi penggemar yang menyemangati dari rumah," ujarnya.

photoPostingan Sergio Ramos di akun Instagramnya tentang kekecewaan dirinya karena tidak dipanggil untuk memperkuat timnas Spanyol dalam kompetisi Euro 2020 - (Instagram @sergioramos)</span

Ramos lalu mengakhiri pesan dengan menulis "Viva Espana" dan "Hala Madrid", seraya berbagi foto dirinya dengan dua trofi Euro 2008 dan Euro 2012.

Melansir dari Russia Today, Luis Enrique lebih memilih Aymeric Laporte, pemain Manchester City untuk memperkuat timnas Spanyol ketimbang Ramos. 

"Saya ingin mengirim pesan kepada Sergio Ramos, kapten kami, bahwa dia belum bisa bersaing untuk kondisi yang tepat sejak Januari atau berlatih bersama tim. Saya mengatakan kepadanya melalui telepon tadi malam, itu sangat sulit, tetapi itu yang terbaik untuk tim," kata Enrique. 

Ramos wajar kecewa, laga Grup E Euro 2020 digelar di Sevilla, kota kelahirannya, mulai 14 Juni 2021 mendatang. Spanyol berada di Grup E bersama Polandia, Swedia dan Slovakia.

Meski demikian, belum tertutup kemungkinan bagi Ramos untuk menyamai rekor Ahmed Hassan, sebagai pemain yang paling banyak memperkuat tim nasional. Ramos memperkuat Spanyol di 180 pertandingan, sedangkan Ahmed Hassan unggul dengan jumlah 184 pertandingan.

Bukan tidak mungkin, Luis Enrique akan memanggilnya bulan depan, jika Spanyol melaju ke perempat final Euro 2020 atau jika dianggap cukup bugar, Ramos berpeluang berangkat ke Piala Dunia 2022 di Qatar.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Science02 Mei 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 2 Mei 2024, Pagi Hari Cerah dan Siang Hujan Sedang

Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya Kamis 2 Mei 2024.
Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya Kamis 2 Mei 2024. (Sumber : Freepik/@wirestock)
Sukabumi01 Mei 2024, 22:58 WIB

Kepergok Warga, Maling Kotak Amal Kabur Tinggalkan Motor di Cicantayan Sukabumi

Berikut kesaksian warga terkait upaya pencurian kotak amal di Cicantayan Sukabumi. Pelaku kabur tinggalkan motor.
Motor maling kotak amal yang ditahan warga Kampung Cijabon RT 19/07, Desa Cimahi, Cicantayan Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Life01 Mei 2024, 21:37 WIB

6 Gaya Bicara yang Menjadikan Anda Lebih Berwibawa dan Berkharisma, Ini Caranya

Gaya bicara seseorang menentukan apakah nanti akan dipandang berwibawa atau justru diremehkan orang lain di masyarakat.
Ilustrasi. Gaya berbicara yang dipandang berwibawa. | Sumber foto : Pexels/Werner Pfenning
Life01 Mei 2024, 21:31 WIB

Fokus Pada Jangka Panjang, Ini 10 Tips Menerapkan Disiplin Pada Anak Tetap Konsisten

Penerapan disiplin pada anak tidaklah mudah, maka dari itu orang tua perlu melakukannya dengan konsisten.
Ilustrasi menerapkan disiplin tetap konsisten / Sumber : pexels.com/@Emma Bauso
Sehat01 Mei 2024, 21:00 WIB

8 Bahan Alami untuk Menurunkan Kadar Gula Darah Tinggi dalam Tubuh

Bahan alami ini dipercaya dapat membantu menurunkan gula darah secara efektif.
Ilustrasi - Bahan alami ini dipercaya dapat membantu menurunkan gula darah secara efektif. (Sumber : Freepik.com/jcomp).
DPRD Kab. Sukabumi01 Mei 2024, 20:56 WIB

May Day, Komisi IV DPRD Sukabumi Serap Aspirasi Buruh Terkait Upah Hingga Isu Pungli

Komisi IV DPRD Sukabumi serap aspirasi serikat buruh terkait upah hingga isu praktik pungli di perusahaan.
Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi, Hera Iskandar terima kunjungan serikat buruh di momen May Day 2024. (Sumber : SU/Ilyas)
Sehat01 Mei 2024, 20:30 WIB

Pantangan! 4 Makanan dan Minuman yang Harus Dihindari Penderita Asam Urat

Beberapa makanan dan minuman dianjurkan dihindari bagi penderita asam urat karena memiliki kandungan purin tinggi.
Ilustrasi - Beberapa makanan dan minuman dianjurkan dihindari bagi penderita asam urat karena memiliki kandungan purin tinggi. (Sumber : pexels.com/@Julia Filirovska).
Life01 Mei 2024, 20:00 WIB

8 Manfaat Menangis untuk Kesehatan Mental, Melepaskan Emosi yang Terpendam

Salah Satu Manfaat Menangis untuk Kesehatan Mental Yakni Menjadi Sarana Melepaskan Emosi yang Terpendam.
Ilustrasi. Bersedih. Manfaat Menangis untuk Kesehatan Mental. (Sumber : Pexels/CottonbroStudio)
Sukabumi01 Mei 2024, 19:57 WIB

Termasuk dari Bule, Uluran Tangan Berdatangan Bantu Titin Penghuni Rumah Reyot di Sukabumi

Bantuan mulai berdatangan untuk mak Titin, janda paruh baya asal Surade Sukabumi yang sebatang kara huni rumah reyot.
Seorang Bule asal Australia saat berkunjung ke rumah Mak Titin di Surade Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Life01 Mei 2024, 19:30 WIB

7 Sikap Sederhana yang Membuat Kamu Bisa Dikagumi Banyak Orang

Ingatlah bahwa sikap-sikap sederhana ini tidak datang dengan sendirinya. Dibutuhkan usaha dan latihan untuk menjadikannya kebiasaan.
Ilustrasi - Ingatlah bahwa sikap-sikap sederhana ini tidak datang dengan sendirinya. Dibutuhkan usaha dan latihan untuk menjadikannya kebiasaan. (Sumber : Freepik.com)