Bungkam Filipina, Timnas Indonesia Lakoni Start Positif di Piala AFF U-16

Senin 01 Agustus 2022, 00:52 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Timnas Indonesia U-16 melakoni start positif sebagai tuan rumah Piala AFF U-16 2022. Melawan Timnas Filipina U-16 pada laga matchday 1 Grup A Piala AFF U-16 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (31/7/2022) malam, Timnas U-16 menang 2-0.

Aktor kemenangan Garuda Asia --julukan Timnas Indonesia U-16-- adalah Arkhan Kaka Putra, penyerang belia yang baru berusia 14 tahun.

Pemain tim akademi Persis Solo itu mencetak satu gol dan juga jadi kreator lahirnya gol bunuh diri dari pemain Filipina.

Dengan kemenangan ini, Timnas Indonesia U-16 kini berada di peringkat kedua klasemen sementara Grup A dengan poin 3 dari satu pertandingan.

Timnas U-16 memiliki selisih gol lebih sedikit daripada Vietnam di posisi satu, yang pada laga petang tadi menundukkan Singapura dengan skor telak 5-1.

Sementara itu, Filipina bertengger di peringkat ketiga dan Singapura menjadi tim terbawah.

Dalam laga di Yogyakarta hari ini, pelatih Timnas U-16 Indonesia Bima Sakti menurunkan pemain yang baru berusia 14 tahun, Arkhan Kaka Putra. Arkhan ditempatkan sebagai penyerang tunggal dalam formasi 4-1-4-1.

Timnas U-16 sudah unggul 1-0 di menit ketiga lewat gol bunuh diri pemain Filipina, Jared Pena. Gol ini bermula dari aksi Arkhan Kaka Putra di sisi kiri pertahanan Filipina.

Arkhan berhasil lolos dan mengirim umpan silang mendatar ke muka gawang. Jared Pena berupaya memotong bola namun justru mengantar si kulit bundar masuk ke dalam gawang.

Arkhan lagi-lagi berkontribusi untuk gol kedua Timnas U-16 yang lahir di menit ke-37. Kali ini ia mencetak gol secacra langsung setelah memaksimalkan umpan silang dengan baik.

Sampai babak pertama rampung, skor 2-0 untuk keunggulan Indonesia tetap bertahan.

Usai turun minum, Indonesia tidak mengendurkan serangan. Namun, mereka kesulitan mencetak gol.

Sebanyak dua percobaan Indonesia mengenai tiang gawang dan beberapa sepakan tidak tepat sasaran.

Gol yang diharapkan kedua tim tak kunjung tiba. Kedudukan 2-0 untuk kemenangan Indonesia pun bertahan sampai pertandingan tuntas.

Pada pertandingan Grup A selanjutnya, Rabu (3/8/2022), Indonesia akan melawan Singapura pada  pukul 20.00 WIB di Stadion Maguwoharjo.

Sebelumnya, pada pukul 15.00 WIB di Stadion Sultan Agung, Bantul, Filipina akan menghadapi Vietnam.

Susunan Pemain:

Timnas Indonesia U-16: Andika Fathir Rachman (GK), Ridzjar Nurviat, Sulthan Zaky, Habil Abdillah, Iqbal Gwijangge, Muhammad Kafiatur, Narendra Tegar, Achmad Zidan, Rizki Afrisal, Arkhan Kaka, Muhammad Nabil.

Pelatih: Bima Sakti

Timnas Filipina U-16: Cesar Inigo (GK), Carlito Edgardo, Matthaeus Henricus, Alexander John, Bacchus Ekberg, Jared Pena, Jaryl Pineda, Lucas Andan, Marcus Arias, Sam Salingay, Kent Belgira.

Pelatih: Christopher Pedimonte

SUMBER: SUARA.COM

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sukabumi30 April 2024, 01:01 WIB

Nobar di Cibadak, Begini Komentar Wabup Iyos Soal Hasil Timnas Indonesia U-23 vs Uzbekistan

Wakil Bupati Sukabumi Iyos Somantri dukung perjuangan Timnas Indonesia U-23 rebut posisi ketiga Piala Asia U-23 agar bisa lolos ke olimpiade Paris 2024.
Wabup Sukabumi Iyos Somantri Nobar di Mal Ramayana Cibadak. (Sumber : SU/Ibnu)
Bola29 April 2024, 23:59 WIB

Kalah dari Uzbekistan 0-2, Timnas Indonesia Gagal ke Final Piala Asia U-23

Meski gagal ke final Piala Asia U-23 2024, Timnas Indonesia masih berpeluang raih jatah tiket olimpiade Paris 2024.
Timnas Indonesia U-23 gagal ke Final Piala Asia U-23 usai kalah dari Uzbekistan. (Sumber : IG AFC Asian Cup)
Life29 April 2024, 23:31 WIB

Bisa Bunda Coba di Rumah, 6 Tips yang Bisa Diterapkan Agar Anak Tidur Nyenyak

Waktu tidur tidak harus menjadi mimpi buruk. Para ahli menawarkan tips bagaimana membuat waktu tidur menjadi mudah, sehingga Anda semua bisa beristirahat.
Ilustrasi anak tidur nyenyak / Sumber : pexels.com/@Giianni Orefice
Life29 April 2024, 22:45 WIB

6 Cara agar Anak Tidak Kecanduan Main HP Setiap Waktu, Ini Solusinya

Mencegah anak agar tidak kecanduan bermain HP sangat penting bagi pertumbuhan dan perkembangannya. Orang tua harus paham cara mencegahnya.
Ilustrasi. Cara mencegah anak tidak kecanduan main HP. | Sumber foto : Pexels/Liliana Drew
Sukabumi29 April 2024, 22:40 WIB

Rumah Rusak Terdampak Gempa Garut di Surade Sukabumi Akan Diperbaiki Swadaya

Pemerintah Kelurahan Surade, Sukabumi akan memperbaiki rumah semi permanen ukuran 6 x 4 meter, milik Maemunah (74 tahun) seorang jompo, warga Kampung Cibarehong RT 13 /13 yang mengalami rusak berat terdampak getaran gempa Garut
Kondisi rumah Maemunah Warga Kelurahan / Kecamatan Surade yang rusak terdampak gempa Garut | Foto : Ragil Gilang
Life29 April 2024, 22:19 WIB

Jangan Gunakan Ancaman Bund! Begini 9 Cara Mengatasi Perilaku Balita yang Agresif

Perilaku agresif adalah hal yang normal ketika balita belajar tentang pengendalian diri dan pengaturan emosi. Penting untuk memberikan respons yang tenang dan konsisten.
Ilustrasi mengatasi perilaku balita agresif / Sumber Foto: pexels.com/@Yan Krukau
Sukabumi Memilih29 April 2024, 22:17 WIB

Omesh Masuk Wacana Usungan Gerindra di Pilkada Sukabumi, Bagaimana dengan Yudha?

Aktor dan komedian Indonesia kelahiran Sukabumi, Ananda Omesh diakui masuk dalam wacana bursa Pilkada Sukabumi dari Partai Gerindra.
Ananda Omesh dan Yudha Sukmagara | Foto : Sukabumi update
Keuangan29 April 2024, 21:32 WIB

6 Cara Melatih Anak Pandai Mengelola Uang Sejak Dini, Ikuti Langkah Ini

Mengajarkan anak pandai mengelola uang sangat berguna untuk masa depannya. Hal ini membantunya dewasa dalam memili uang.
Ilustrasi. Cara mengajari anak mengelola uang. | Sumber foto : Pexels/cottonbro studio
Sehat29 April 2024, 21:00 WIB

Hidup Sehat Bebas Asam Urat: Rekomendasi Makanan Sehat dan Pantangan yang Perlu Diketahui

Bagi penderita asam urat, ada sejumlah makanan yang dipantang dan beberapa diantaranya di rekomendasikan.
Ilustrasi daging merah - Bagi penderita asam urat, ada sejumlah makanan yang dipantang dan beberapa diantaranya di rekomendasikan. (Sumber : pexels.com/@Eduardo Krajan)
Life29 April 2024, 20:53 WIB

Bisa Berasal Dari Kemarahan, Ini 3 Penyebab Agresi Pada Balita

Ingin tahu mengapa balita Anda begitu marah dan agresif? Pelajari lebih lanjut tentang agresi balita, dan kapan harus khawatir.
Ilustrasi agresi pada balita / Sumber Foto: Freepik/@stocking