Kadis PU Uus Firdaus Dampingi Bupati Sukabumi Resmikan Fasilitas Pelayanan Publik

Sukabumiupdate.com
Selasa 27 Jan 2026, 12:02 WIB
Kadis PU Uus Firdaus Dampingi Bupati Sukabumi Resmikan Fasilitas Pelayanan Publik

Kepala Dinas PU Uus Firdaus saat memberikan santunan di kantor kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi. (Sumber : SU/Ragil Gilang).

SUKABUMIUPDATE.com - Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Sukabumi, Uus Firdaus, mendampingi Bupati Sukabumi Asep Japar dalam rangkaian peresmian sejumlah infrastruktur pelayanan publik, Senin 26 Januari 2026.

Peresmian tersebut meliputi kantor Kecamatan Ciracap, Unit Instalasi Gawat Darurat (IGD) UPTD Puskesmas Kalibunder, serta Jembatan Gantung Leuwi Reuming yang berlokasi di Desa Sukaluyu.

Uus Firdaus mengatakan, peresmian ini merupakan bagian dari komitmen Pemerintah Kabupaten Sukabumi dalam meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat, khususnya di wilayah selatan Sukabumi.

“Kemarin kami mendampingi Pak Bupati. Diawali peresmian kantor Kecamatan Ciemas, kemudian dilanjutkan ke Kalibunder untuk peresmian IGD UPTD Puskesmas Kalibunder serta Jembatan Gantung Leuwi Reuming di Desa Sukaluyu,” ujar Uus kepada Sukabumiupdate.com, Selasa (27/1/2026).

Baca Juga: Tak Terima Gaji Berbulan-bulan, Kader Hentikan Layanan Posyandu Mekarjaya Warungkiara

Menurutnya, Bupati Sukabumi menekankan pentingnya pemeliharaan fasilitas yang telah dibangun agar manfaatnya bisa dirasakan masyarakat dalam jangka panjang.

“Pada intinya sesuai arahan Pak Bupati, fasilitas yang sudah dibangun harus dipelihara dengan baik,” tambahnya.

Terkait kondisi dan penanganan jalan kabupaten, Uus menjelaskan saat ini masih dalam tahap proses pengelolaan data dan dokumen pendukung.

“Untuk jalan kabupaten masih berproses, datanya dan dokumennya masih dikelola. Nanti kalau sudah final, pasti akan kami sosialisasikan,” jelasnya.

Pemerintah daerah berharap dengan diresmikannya berbagai fasilitas tersebut, akses pelayanan pemerintahan, kesehatan, dan konektivitas antarwilayah dapat semakin meningkat serta mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat setempat. (adv)

 

Berita Terkait
Berita Terkini