2.052 Pelajar, Seleksi Beasiswa Bupati dan Walikota Sukabumi Universitas Nusa Putra

Kamis 02 Maret 2023, 09:51 WIB
Program Beasiswa Bupati dan Walikota Sukabumi Universitas Nusa Putra (Sumber : Istimewa)

Program Beasiswa Bupati dan Walikota Sukabumi Universitas Nusa Putra (Sumber : Istimewa)

SUKABUMIUPDATE.com – Seleksi Akhir Program Beasiswa Bupati dan Walikota Sukabumi Universitas Nusa Putra tahun 2023 telah selesai diselenggarakan pada Rabu, 1 Maret 2023. Hal ini merupakan upaya untuk memberikan kesempatan kepada putra putri terbaik Sukabumi untuk menempuh jenjang Pendidikan Tinggi yang berkualitas.

Seleksi Akhir Beasiswa Kepala Daerah diselenggarakan secara luring di Kantor Kecamatan Kabupaten dan Kota Sukabumi.

Peserta Seleksi Beasiswa Bupati dan Walikota Sukabumi Universitas Nusa PutraPeserta Seleksi Beasiswa Bupati dan Walikota Sukabumi Universitas Nusa Putra (Sumber : Istimewa) 

Total pendaftar Beasiswa Kepala Daerah Universitas Nusa Putra tahun 2023 berjumlah 2.052 Pendaftar yang berasal dari berbagai Sekolah Menengah Atas/Sederajat di Kabupaten dan Kota Sukabumi. Jumlah tersebut terbagi menjadi 1.468 pendaftar untuk Beasiswa Bupati Sukabumi dan sebanyak 584 pendaftar untuk Beasiswa Walikota Sukabumi.

Hal ini diungkapkan oleh Penanggung Jawab Program Beasiswa Bupati dan Walikota Sukabumi dari Universitas Nusa Putra, CSA Tedi Lesmana.

“Ada lebih kurang 1468 Pendaftar untuk Program Beasiswa Bupati Sukabumi dan 584 Pendaftar untuk Program Beasiswa Walikota” ucap Tedi Lesmana, dikutip Kamis (2/3/2023).

Baca Juga: 457 Pelajar se Indonesia, Seleksi Akhir Beasiswa 1000 Anak Negeri Universitas Nusa Putra

Tedi menuturkan seleksi akhir dilaksanakan bagi para peserta yang sudah lolos tahap seleksi administrasi di tahapan sebelumnya.

"Tentu kami mempersiapkan tim untuk melakukan seleksi administrasi, memeriksa berkas, kelengkapan para pendaftar sehingga kita menghasilkan peserta yang lolos seleksi administrasi untuk mengikuti ujian serentak" tuturnya.

Berdasarkan pantauan di lapangan, Seleksi Akhir Beasiswa Kepala Daerah ini diikuti oleh peserta dengan sangat antusias.

Di Kecamatan Cisaat, seleksi dilaksanakan di SMK Yasti, mengingat jumlah peserta yang mengikuti Seleksi Akhir Beasiswa Bupati Sukabumi mencapai 73 orang. Sementara jumlah peserta Seleksi Akhir Beasiswa Walikota Sukabumi sebanyak 42 orang untuk wilayah Kecamatan Citamiang.

Salah satu peserta Seleksi Akhir Beasiswa Kepala Daerah, untuk kategori Beasiswa Bupati Sukabumi, Sabrina Diah Puspita mengaku optimis untuk bisa lolos menjadi salah satu awardee.

"Susah tapi masih bisa dikerjakan, Alhamdulillah semua soal terjawab. InsyaAllah bisa lolos dengan berdoa dan Ikhtiar yang sekarang dilakukan. Semoga bisa lulus" ujar Sabrina.

Seleksi Akhir Beasiswa Bupati dan Walikota Sukabumi Universitas Nusa PutraSeleksi Akhir Beasiswa Bupati dan Walikota Sukabumi Universitas Nusa Putra (Sumber : Istimewa) 

H. Achmad Fahmi selaku Walikota Sukabumi turut memantau langsung lokasi Seleksi Akhir Beasiswa Walikota Sukabumi yang dilaksanakan pada hari Rabu (1/2/2023) kemarin. Fahmi sangat mengapresiasi animo yang kian meningkat terkait Beasiswa Kepala Daerah ini.

Pada kesempatan itu juga ia menyampaikan bahwa bentuk kolaborasi antara Universitas Nusa Putra dan Pemerintah Kota Sukabumi ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat Sukabumi terkait kebutuhan akan jenjang Pendidikan Tinggi.

"Animonya dari tahun ke tahun meningkat karena mungkin sosialisasinya juga semakin gencar kepada masyarakat. Jadi mudah-mudahan dengan animo yang meningkat ini semakin luas masyarakat merasakan kebutuhan akan jenjang Pendidikan Tinggi yang harus mereka jalani" ujar Fahmi.

Baca Juga: 117 Mahasiswa Nusa Putra Sukabumi Ikut Sidang Senat Terbuka Wisuda Tahun 2023

Seperti diketahui, Kerjasama Universitas Nusa Putra dan Pemerintah Kota Sukabumi dalam Program Beasiswa Walikota Sukabumi dibuka untuk dua jenis kategori, yakni Beasiswa Penuh dan Beasiswa Satu Semester. Fahmi juga menyampaikan harapannya dari penyelenggaraan masing-masing ketegori beasiswa tersebut.

"Ini kan ada dua jenis Beasiswa yang kita kerjasama. Pertama Beasiswa Penuh melalui hasil seleksi, kita harapkan mereka yang lulus dari Beasiswa penuh ini mereka melanjutkan.

Kemudian yang Beasiswa Satu Semester, ini juga kita harapkan mereka tetap ikut. InsyaAllah teman-teman akan ada banyak kemudahan-kemudahan yang diberikan oleh Nusa Putra untuk anak-anak Sukabumi." pungkasnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Science02 Mei 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 2 Mei 2024, Pagi Hari Cerah dan Siang Hujan Sedang

Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya Kamis 2 Mei 2024.
Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya Kamis 2 Mei 2024. (Sumber : Freepik/@wirestock)
Sukabumi01 Mei 2024, 22:58 WIB

Kepergok Warga, Maling Kotak Amal Kabur Tinggalkan Motor di Cicantayan Sukabumi

Berikut kesaksian warga terkait upaya pencurian kotak amal di Cicantayan Sukabumi. Pelaku kabur tinggalkan motor.
Motor maling kotak amal yang ditahan warga Kampung Cijabon RT 19/07, Desa Cimahi, Cicantayan Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Life01 Mei 2024, 21:37 WIB

6 Gaya Bicara yang Menjadikan Anda Lebih Berwibawa dan Berkharisma, Ini Caranya

Gaya bicara seseorang menentukan apakah nanti akan dipandang berwibawa atau justru diremehkan orang lain di masyarakat.
Ilustrasi. Gaya berbicara yang dipandang berwibawa. | Sumber foto : Pexels/Werner Pfenning
Life01 Mei 2024, 21:31 WIB

Fokus Pada Jangka Panjang, Ini 10 Tips Menerapkan Disiplin Pada Anak Tetap Konsisten

Penerapan disiplin pada anak tidaklah mudah, maka dari itu orang tua perlu melakukannya dengan konsisten.
Ilustrasi menerapkan disiplin tetap konsisten / Sumber : pexels.com/@Emma Bauso
Sehat01 Mei 2024, 21:00 WIB

8 Bahan Alami untuk Menurunkan Kadar Gula Darah Tinggi dalam Tubuh

Bahan alami ini dipercaya dapat membantu menurunkan gula darah secara efektif.
Ilustrasi - Bahan alami ini dipercaya dapat membantu menurunkan gula darah secara efektif. (Sumber : Freepik.com/jcomp).
DPRD Kab. Sukabumi01 Mei 2024, 20:56 WIB

May Day, Komisi IV DPRD Sukabumi Serap Aspirasi Buruh Terkait Upah Hingga Isu Pungli

Komisi IV DPRD Sukabumi serap aspirasi serikat buruh terkait upah hingga isu praktik pungli di perusahaan.
Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi, Hera Iskandar terima kunjungan serikat buruh di momen May Day 2024. (Sumber : SU/Ilyas)
Sehat01 Mei 2024, 20:30 WIB

Pantangan! 4 Makanan dan Minuman yang Harus Dihindari Penderita Asam Urat

Beberapa makanan dan minuman dianjurkan dihindari bagi penderita asam urat karena memiliki kandungan purin tinggi.
Ilustrasi - Beberapa makanan dan minuman dianjurkan dihindari bagi penderita asam urat karena memiliki kandungan purin tinggi. (Sumber : pexels.com/@Julia Filirovska).
Life01 Mei 2024, 20:00 WIB

8 Manfaat Menangis untuk Kesehatan Mental, Melepaskan Emosi yang Terpendam

Salah Satu Manfaat Menangis untuk Kesehatan Mental Yakni Menjadi Sarana Melepaskan Emosi yang Terpendam.
Ilustrasi. Bersedih. Manfaat Menangis untuk Kesehatan Mental. (Sumber : Pexels/CottonbroStudio)
Sukabumi01 Mei 2024, 19:57 WIB

Termasuk dari Bule, Uluran Tangan Berdatangan Bantu Titin Penghuni Rumah Reyot di Sukabumi

Bantuan mulai berdatangan untuk mak Titin, janda paruh baya asal Surade Sukabumi yang sebatang kara huni rumah reyot.
Seorang Bule asal Australia saat berkunjung ke rumah Mak Titin di Surade Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Life01 Mei 2024, 19:30 WIB

7 Sikap Sederhana yang Membuat Kamu Bisa Dikagumi Banyak Orang

Ingatlah bahwa sikap-sikap sederhana ini tidak datang dengan sendirinya. Dibutuhkan usaha dan latihan untuk menjadikannya kebiasaan.
Ilustrasi - Ingatlah bahwa sikap-sikap sederhana ini tidak datang dengan sendirinya. Dibutuhkan usaha dan latihan untuk menjadikannya kebiasaan. (Sumber : Freepik.com)