Daftar Wakil Sukabumi Berpeluang Lolos ke Senayan: Demokrat Dapat Kursi, Ribka Tjiptaning Bertahan

Minggu 28 April 2019, 10:04 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Rekapitulasi suara Pemilihan Anggota Legislatif DPR RI tingkat kecamatan di Kota dan Kabupaten Sukabumi tuntas. Hasil olah data Model DA.1 DPR RI, sebanyak enam partai berpeluang mengirimkan masing-masing satu calegnya ke Senayan. Salah satunya adalah Partai Demokrat yang pada Pemilu 2014 lalu sama sekali tak dapat kursi.

Partai Gerindra mendominasi dengan perolehan 305.446 suara (21,03 persen). Raihan suara tersebut mengantarkan Heri Gunawan untuk duduk kembali di DPR RI. Pria yang karib disapa Hergun ini jadi caleg yang meraih suara terbanyak, yakni 113.464 suara.

BACA JUGA: Tiga Partai Dapat 2 Kursi, Ini Nama Caleg Berpeluang Lolos dari Dapil 1 Kota Sukabumi

Raihan suara terbanyak kedua diperoleh Partai Keadilan Suara (PKS), 220.175 suara (15,16 persen). Caleg PKS yang berpeluang lolos ke Senayan adalah drh. Slamet yang mendapat suara paling banyak di partainya. Yaitu 50.488 suara.

Selanjutnya ada Partai Golkar yang meraih suara terbanyak ke tiga, 182.647 suara (12,57 persen). Partai ini juga berpeluang mengantarkan petahana, Dewi Asmara, yang memperoleh suara 77.246.

Kemudian di urutan ke empat, ada Partai Amanat Nasional (PAN) yang mendapat 176.487 suara (12,15 persen). Desy Ratnasari berpeluang lolos lagi setelah mendapat raihan suara terbanyak di PAN Dapil IV Jabar. Perolehan suaranya sebanyak 86.440.

BACA JUGA: Didominasi Muka Lama, Ini Perkiraan Caleg Terpilih dari Dapil 3 Kota Sukabumi

Satu nama petahana lain yang masih bertahan adalah dr. Ribka Tjiptaning Proletariyati dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). Untuk Pileg DPR RI, perolehan suara PDIP di Sukabumi berada di peringkat ke lima, yakni sebanyak 128.837 (8,87 persen). Ribka berpeluang lolos setelah mendapat suara terbanyak dibanding caleg PDIP lain, yaitu sebanyak 42.125 suara.

Kursi terakhir untuk Caleg DPR RI Dapil Sukabumi menjadi jatah untuk Partai Demokrat. Partai tersebut memperoleh suara sebanyak 111.445 (7,67 persen), membuat Demokrat berpeluang mengantarkan Mantan Wali Kota Sukabumi, Mohamad Muraz, melenggang ke Senayan. Di Demokrat, Muraz jadi Caleg dengan perolehan suara terbanyak. Yaitu sebanyak 42.125.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Sukabumi06 Mei 2024, 08:40 WIB

Melalui Diskumindag, Pemkot Sukabumi Fokus Berdayakan Potensi UMKM

Pemberdayaan UMKM merupakan target yang dibebankan kepada Diskumindag.
Opening ceremony program UMKM Naik Kelas di Ruang Pertemuan Balai Kota Sukabumi, Jumat, 3 Mei 2024. | Foto: Dokpim Kota Sukabumi
Sukabumi Memilih06 Mei 2024, 08:12 WIB

Masyarakat Ingin Perubahan? 7 Nama Potensial untuk Pilkada Kabupaten Sukabumi

Terdapat tujuh kandidat yang berpotensi menjadi pemimpin di Kabupaten Sukabumi.
(Foto Ilustrasi) Direktur JSPP Muhamad Salman Ramdhani menyampailkan pandangannya terkait hasil survei Pilkada Kabupaten Sukabumi tahun 2024. | Foto: SU
Inspirasi06 Mei 2024, 08:00 WIB

Lowongan Jurusan Teknik untuk Kerja di Bidang Research and Development

Jika Minat dengan Lowongan Jurusan Teknik untuk Kerja di Bidang Research and Development, Simak Informasi Berikut!
Ilustrasi. Wawancara kerja. | Lowongan Jurusan Teknik untuk Kerja di Bidang Research and Development (Sumber : Freepik.com)
Life06 Mei 2024, 07:00 WIB

7 Ciri Orang Sudah Menemukan Kebahagiaan Diri, Apa Kamu Termasuk?

Inilah Ciri Orang Sudah Menemukan Kebahagiaan Diri, Apa Kamu Termasuk?
Ilustrasi. Tertawa bersama teman. | Ciri Orang Sudah Menemukan Kebahagiaan Diri. Foto: Freepik
Food & Travel06 Mei 2024, 06:00 WIB

5 Manfaat Rutin Minum Air Rebusan untuk Penderita Asam Urat

Yuk Ketahui Sederet Manfaat Rutin Minum Air Rebusan untuk Penderita Asam Urat Berikut!
Ilustrasi. Air Lemon. Manfaat Rutin Minum Air Rebusan untuk Penderita Asam Urat | Foto:  Pixabay/Ri_Ya
Science06 Mei 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 6 Mei 2024, Yuk Cek Dulu Langit di Awal Pekan!

Prediksi cuaca hari ini 6 Mei 2024 wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi, Cianjur, Bogor, Bandung dan sekitarnya.
Ilustrasi - Prediksi cuaca hari ini 6 Mei 2024 wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi, Cianjur, Bogor, Bandung  dan sekitarnya. (Sumber : Freepik.com/@fanjianhua).
Life05 Mei 2024, 22:08 WIB

Tindak Lanjuti Perilaku Buruk, 7 Cara Terbaik untuk Melakukan Time-Out Pada Balita

Dengan konsistensi dan penegakan aturan yang tenang, kerja keras Anda dalam menerapkan time-out yang besar kemungkinan akan menghasilkan hasil berupa lebih banyak perilaku yang baik.
Ilustrasi cara melakukan time-out pada balita. | Sumber Foto : pexels.com/@Arina Krasnikova
Sukabumi05 Mei 2024, 21:12 WIB

Diperbaiki Swadaya, Rumah Lansia di Surade Sukabumi Terdampak Gempa Garut Mulai Dipugar

Rumah Lansia di Surade Sukabumi terdampak Gempa M6,2 Garut diperbaiki secara swadaya.
Terdampak gempa M6,2 di laut Garut, Rumah Maemunah Warga Surade Sukabumi mulai diperbaiki secara swadaya, Minggu (5/5/2024). (Sumber : SU/Ragil)
Sehat05 Mei 2024, 21:00 WIB

2 Cara Menghilangkan Rasa Sakit Asam Urat dalam Waktu 10 Menit

Pengobatan rumahan terbaik untuk meringankan rasa sakit akibat asam urat dalam 10 menit atau kurang.
Ilustrasi - Pengobatan rumahan terbaik untuk meringankan rasa sakit akibat asam urat  dalam 10 menit atau kurang. (Sumber : Freepik.com/@Drazen Zigic)
Sukabumi05 Mei 2024, 20:30 WIB

Pria Lajang di Cibadak Sukabumi Tewas Tergantung, Ditemukan oleh Sang Kakak

Berikut kronologi seorang pria lajang di Cibadak Sukabumi ditemukan tewas tergantung oleh sang kakak di dalam rumahnya.
Ilustrasi. Pria lajang di Cibadak Sukabumi ditemukan tewas tergantung di dalam rumah. Diduga depresi. | Sumber Foto: Istimewa