Ikut Rapid Test Tahap Keempat Kota Sukabumi di Pasar Gudang, Ini Kata Karyawan Supermarket

Sabtu 23 Mei 2020, 06:46 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Pelaksaan rapid test tahap keempat Pemerintah Kota Sukabumi digelar hari ini, Sabtu (23/5/2020), di halaman pusat perbelanjaan Ramayana Kota Sukabumi. Wali Kota Achmad Fahmi mengatakan, tahap keempat ini merupakan pelaksaan rapid test tahap terakhir dalam masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di wilayah Kota Sukabumi.

"Jadi kalau selama PSBB ini adalah tahap terakhir, dengan jumlah total 400 rapid test yang kita laksanakan. Dari 400 ini, gelombang pertama dan kedua sudah kita umumkan hasilnya, tinggal gelombang ketiga yang kemarin dengan hari ini akan kita umumkan juga kepada teman-teman media," kata Fahmi kepada sukabumiupdate.com.

BACA JUGA: Kota Sukabumi Tertinggi Positif Corona di Jabar Hasil Rapid Test, Emil Izinkan Karantina Parsial

Fahmi menjelaskan, beberapa titik pusat keramaian di Kota Sukabumi menjadi lokasi pelaksanaan rapid test. Lokasi tersebut adalah kawasan Jalan Ahmad Yani dan hari ini di kawasan pusat perbelanjaan Pasar Gudang dan Ramayana.

"Jadi pusat keramaian yang kita pilih sebagai titik-titiknya, kemarin wilayah atas yang dipilih sekarang wilayah bawah. Ini tahap terakhir di masa PSBB, nanti setelah PSBB kita akan lakukan lagi," jelasnya.

BACA JUGA: Rapid Test Kota Sukabumi di Jalan Ahmad Yani Memasuki Tahap Ketiga

Fahmi menyebut, total rapid test yang dilakukan sejak munculnya Covid-19 di wilayah Kota Sukabumi, mencapai 4 ribu rapid test. "Ada yang reaktif dan non reaktif. Yang reaktif langsung kita tindaklanjuti dengan pemeriksaan swab dan isolasi mandiri sampai hasil swabnya keluar," ujarnya.

Semantara itu, salah seorang karyawan pusat perbelanjaan, Tia Mudiawati (22 tahun) mengungkapkan, dirinya cukup khawatir dengan rapid test yang diikutinya. Sebab, sambung Tia, saat ini ia masih bekerja di lokasi yang relatif sering dipadati banyak orang.

“Kalau rasa was-was pasti ada ya karena kita gak tau hasilnya kaya gimana, tapi semoga aja pada negatif. Ini baru pertama kali. Harapannya, semoga baik-baik saja untuk semua. Kalau rasa khawatir pasti ada karena seperti di KASSA banyak orang berdekatan, sebisa mungkin kita harus kasih jarak minimal satu meter biar gak berdekatan. Protokol kesehatan tetap berjalan," pungkasnya.

 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Sukabumi05 Mei 2024, 19:42 WIB

Warga Keluhkan Bau Menyengat Sampah yang Menumpuk di Belakang Pasar Surade Sukabumi

Warga keluhkan bau menyengat dari tumpukan sampah di belakang Pasar Surade Sukabumi.
Kondisi tumpukan sampah di belakang Pasar Surade, Kampung Cihideung, Surade Sukabumi. (Sumber : SU/Ragil Gilang)
Life05 Mei 2024, 19:30 WIB

Bunda Harus Tahu, Usia yang Tepat dan Kapan Menggunakan Teknik Disiplin Time-Out untuk Anak

Saat menggunakan Time-out, perhatikan baik-baik reaksi anak dan ikuti observasi Anda tentang cara terbaik memanfaatkan.
Ilustrasi - Saat menggunakan Time-out, perhatikan baik-baik reaksi anak dan ikuti observasi Anda tentang cara terbaik memanfaatkan. (Sumber : pexels.com/@Alexander Dummer).
Sehat05 Mei 2024, 19:00 WIB

Terselip di Balik Lemak! 7 Penyebab Kolesterol Tinggi yang Harus Anda Ketahui

Kolesterol diam-diam berbahaya, dan Anda harus mengetahui apa saja penyebabnya.
Ilustrasi - Kolesterol diam-diam berbahaya, dan Anda harus mengetahui apa saja penyebabnya. (Sumber : Freepik.com/jcomp).
Life05 Mei 2024, 18:30 WIB

Konsistensi Adalah Kuncinya, 5 Teknik dan Ide Disiplin Anak yang Bisa Bunda Terapkan

Ada berbagai teknik disiplin tentang yang bisa Anda terapkan pada anak yang dimana hal ini dapat berdampak positif.
Ilustrasi - Ada berbagai teknik disiplin tentang yang bisa Anda terapkan pada anak yang dimana hal ini dapat berdampak positif. (Sumber : pexels.com/@PNW Production).
Life05 Mei 2024, 18:00 WIB

Amalan dan Doa yang Dianjurkan Sebelum Menunaikan Ibadah Haji, Jemaah Harus Tahu!

Ada beberapa amalan dan doa yang dianjurkan dikerjakan oleh jemaah haji sebelum berangkat ke tanah suci.
Ilustrasi - Ada beberapa amalan dan doa yang dianjurkan dikerjakan oleh jemaah haji sebelum berangkat ke tanah suci. | (Sumber : kemenag.go.id)
Sukabumi05 Mei 2024, 17:55 WIB

Terungkap! Ini Sosok Ibu di Sukabumi yang Tega Buang Bayinya di Semak-semak

Polisi berhasil mengamankan ibu kandung yang tega buang bayinya sendiri di semak-semak kebun warga Gunungguruh Sukabumi. Ternyata mantan TKW
Sosok YS (46 tahun), ibu kandung yang tega buang bayinya sendiri di semak-semak kebun warga Gunungguruh Sukabumi (Sumber : Istimewa)
Life05 Mei 2024, 17:30 WIB

6 Kunci Menghindari Perceraian dalam Rumah Tangga, Suami Istri Wajib Tahu Ini!

Menghindari perceraian dalam rumah tangga memang keharusan yang harus dipahami masing-masing pasangan.
Ilustrasi - Menghindari perceraian dalam rumah tangga memang keharusan yang harus dipahami masing-masing pasangan. (Sumber : Pexels/ Timur Weber).
Sukabumi05 Mei 2024, 17:11 WIB

Duel Maut Tewaskan Pelajar SMP di Cikembar Sukabumi, Ini Kata Disdik

Dinas Pendidikan Kabupaten Sukabumi menyebut duel maut pelajar SMP di Cikembar Sukabumi ini terjadi di luar pengawasan sekolah.
Korban duel maut antarpelajar SMP di Cikembar Sukabumi dipulasara di RSUD Syamsudin SH. (Sumber : Istimewa)
Musik05 Mei 2024, 17:00 WIB

Lirik Lagu “Bermuara” Rizky Febian Feat Mahalini, Trending di YouTube!

Lagu "Bermuara" memang dibawakan oleh Mahalini dan Rizky Febian. Lagu ini kabarnya dirilis jelang pernikahan mereka pada 3 Mei 2024.
Lagu "Bermuara" memang dibawakan oleh Mahalini dan Rizky Febian.  Lagu ini kabarnya dirilis jelang pernikahan mereka pada 3 Mei 2024. (Sumber : YouTube/@Rizky Febian).
Sukabumi05 Mei 2024, 16:29 WIB

Termasuk Alumni, 8 Orang Ditangkap Terkait Duel Maut Pelajar SMP di Cikembar Sukabumi

Polisi sebut duel maut pelajar SMP di Cikembar Sukabumi ini bermula dari janjian di Instagram dan ada peran alumni yang terlibat.
Ilustrasi. Polisi tangkap 8 orang pelaku duel maut yang tewaskan pelajar SMP di Cikembar Sukabumi. (Sumber : Istimewa)