Viral Guru Gendong Bayi Lewati Jalan Berlumpur Demi Mengajar di Sekolah

Jumat 14 Februari 2020, 13:10 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Jagat media sosial dihebohkan dengan potret seorang guru yang menggendong bayinya melewati jalan penuh lumpur demi mengajar di sekolah. Dilansir dari suara.com, potret perjuangan guru itu mendadak viral dan menjadi sorotan publik.

Sejumlah foto perjuangan guru itu diunggah dalam akun Facebook Atjeh Timeline. Dalam foto, tampak seorang guru mengenakan seragam batik melewati jalanan berlumpur tebal sembari menggendong anaknya yang masih bayi.

"Perjuangan seorang guru di salah satu pelosok provinsi aceh untuk memberikan ilmu kepada anak-anak yang semangat mencari ilmu," tulis akun tersebut seperti dikutip Suara.com, Kamis (13/2/2020).

Sang guru mengenakan sepatu boots plastik untuk memudahkannya berjalan menerjang lumpur yang tebal menuju SMP Negeri 4 Pante Bidari, Aceh Timur. Belakangan diketahui guru itu merupakan seorang tenaga pendidik di sekolah tersebut.

Setibanya di sekolah, sepatu boots yang dikenakan Husnul dipenuhi lumpur. Lumpur tersebut juga terlihat mengotori celana kerjanya.

Meski demikian, senyum masih terlihat merekah di wajahnya. Ia tetap semangat membagikan ilmu kepada anak didiknya.

Dalam foto lainnya tampak Husnul mengajar siswa-siswa di SMP Negeri 4 Pante Bidari sembari menggendong bayinya.

Potret perjuangan Husnul menuai pujian dari publik. Banyak warganet yang salut dengan semangat dan kegigihan Husnul mengajar demi mencerdaskan anak bangsa.

"Inilah guru tanpa tanda jasa yang harus diperhatikan. Semoga beliau dilindungi Allah setiap langkah dikasih pembalasan yang setimpal," kata warganet Mesra Yetti.

"Salut dengan perjuangan dan pengabdiannya," ungkap warganet Dianti Rahayu.

"Perjuangan demi mencerdaskan bangsa," tutur warganet Cekdie.

 

Sumber : suara.com

 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sukabumi05 Mei 2024, 12:39 WIB

Puluhan Tahun Rusak, Jembatan Gantung Cibodas di Cidadap Sukabumi Bikin Waswas Warga

Belum tersentuh pemerintah, Jembatan gantung Cibodas yang puluhan tahun menjadi akses penghubung dua kecamatan di Cidadap Sukabumi ini bikin waswas warga.
Kondisi jembatan gantung Cibodas penghubung dua kecamatan di Kabupaten Sukabumi yang rusak, Sabtu (4/5/2024). (Sumber : Istimewa/Bayong Hasan)
Sukabumi Memilih05 Mei 2024, 12:30 WIB

Ayep Zaki Gelar Aksi Sosial Bagi-Bagi Tempe dan Jalan Santai Bersama Warga Sukabumi

Kegiatan bagi-bagi tempe ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Bacalon Wali Kota Sukabumi Ayep Zaki terhadap ekonomi masyarakat lokal.
Bacalon Wali Kota Sukabumi Ayep Zaki menyapa langsung masyarakat dengan kegiatan bagi-bagi tempe dan jalan santai di Lapangan Merdeka Kota Sukabumi, Minggu (5/5/2024). (Sumber : Istimewa)
Bola05 Mei 2024, 12:00 WIB

Jadwal Lengkap Championship Series Liga 1 2023/2024, Persib Lawan Bali United!

Jadwal Championship Series telah dirilis dan Persib siap menghadapi Bali United.
Jadwal Championship Series telah dirilis dan Persib siap menghadapi Bali United. (Sumber : Freepik.com/@fwstudio/Ist).
Life05 Mei 2024, 11:45 WIB

6 Dampak Buruk Sering Bertengkar di Depan Anak, Orang Tua Wajib Tahu!

Sering bertengkar di depan anak rupanya tidak baik. Oleh sebabnya, setiap orang tua harus lebih hati-hati jika sedang berselisih, jangan ditampakkan di hadapan anak.
Ilustrasi. Bertengkar di depan anak. | Sumber foto : Pexels/Monstera Production
Sukabumi05 Mei 2024, 11:09 WIB

Duel Maut Satu Lawan Satu, Pelajar SMP di Cikembar Sukabumi Tewas Dibacok Celurit

Berikut kronologi kejadian duel maut satu lawan satu ala gladiator pelajar SMP di Cikembar Sukabumi. Satu orang tewas dibacok celurit.
Ilustrasi duel satu lawan satu. Pelajar SMP di Cikembar Sukabumi tewas dibacok celurit. (Sumber : Free)
Sehat05 Mei 2024, 11:00 WIB

8 Manfaat Cengkeh Bagi Kesehatan, Rempah Untuk Menurunkan Asam Urat

Yuk Ketahui Sederet Manfaat Cengkeh Bagi Kesehatan, Salah Satu Rempah Untuk Menurunkan Asam Urat hingga Mengatasi Nyeri Gigi.
Ilustrasi. Cengkeh mengandung sejumlah antioksidan yang dapat membantu melawan kerusakan sel yang disebabkan oleh radikal bebas dalam tubuh. Foto: Instagram/@spinus.official
Life05 Mei 2024, 10:00 WIB

Gangguan Tidur! 10 Ciri Orang Stres Karena Batinnya Terganggu, Apa Kamu Salah Satunya?

Batin terganggu adalah kondisi mental yang tidak stabil dan tidak tenang.
Ilustrasi - Batin terganggu adalah kondisi mental yang tidak stabil dan tidak tenang. (Sumber : pexels.com/@Pixabay)
Life05 Mei 2024, 09:59 WIB

Simak 6 Cara Kerja Disiplin Lembut Berikut yang Dapat Menekankan Keselamatan Anak

Disiplin berfungsi sebagai kesempatan bagi seorang anak untuk belajar.
Ilustrasi disiplin lembut | Sumber Foto : pexela.com/@Elina Fairytale
Jawa Barat05 Mei 2024, 09:43 WIB

KOPPURI Canangkan Dana Abadi Komunitas Bersama LW Doa Bangsa

Program Dana Abadi berbasis Wakaf dan PMKH, kembali disosialisasikan oleh LW Doa Bangsa kepada KOPPURI di Gunung Puntang.
Koperasi Konsumen Pedagang Puntang Lestari (KOPPURI) canangkan dana abadi komunitas bersama Lembaga Wakaf (LW) Doa Bangsa. (Sumber : Istimewa)
Sehat05 Mei 2024, 09:00 WIB

9 Rekomendasi Sarapan Terbaik Bagi Penderita Asam Lambung (GERD)

Ada beberapa makanan yang baik dikonsumsi untuk sarapan bagi penderita asal lambung (GERD).
Ilustrasi Crepes - Ada beberapa makanan yang baik dikonsumsi untuk sarapan bagi penderita asal lambung (GERD). (Sumber : pexels.com/@ The Castlebar).