Makanan Jatuh ke Lantai Belum 5 Detik Masih Aman Dimakan? Cek Faktanya

Jumat 26 November 2021, 12:15 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Makanan yang jatuh ke lantai sebelum lima detik sering diambil kembali untuk dimakan. Tetapi apakah boleh memakan makanan yang telah jatuh ke lantai sebentar?

Profesor ilmu pangan di Universitas Rutgers, Don Schaffner, mengungkap fakta berdasarkan sains dan kembali menyerahkan keputusannya kepada pembaca. "Jika Anda menjatuhkan makanan ke lantai, itu dapat menyebabkan kontak dengan kuman, dan jika dimakan bisa membuat Anda sakit," kata dia, dilansir dari Huff Post. 

Lalu untuk memastikan apakah baik atau tidak aturan lima detik atau tiga detik itu maka cari tahu dulu awal mula aturan lima detik itu. Belum diketahui dari mana aturan itu berasal, tetapi banyak yang mengaitkannya dengan penguasa Mongolia abad ke-13, Jenghis Khan. 

"Ada beberapa kutipan sejarah dari Jenghis Khan tentang makan makanan di lantai yang mengacu pada 'jika itu cukup baik untuknya, maka itu aman untuk semua orang'," kata Paul Dawson, profesor di program studi makanan, nutrisi, dan pengemasan Clemson University, South Carolina, Amerika Serikat. 

Tetapi pada zaman itu orang-orang tidak memiliki pengetahuan tentang mikroorganisme yang dapat membuat mereka sakit. Lalu apa yang harus dilakukan ketika menjatuhkan makanan ke lantai?

photoIlustrasi. - (Istimewa)

Baik Dawson dan Schaffner telah mempelajari aturan lima detik itu dalam sebuah studi pada 2006 yang ada di dalam Journal of Applied Microbiology. Mereka menguji tiga jenis lantai, ubin, kayu dan karpet dengan dua jenis makanan bologna (sejenis sosis) dan roti.

Penelitian menemukan tingkat kontaminasi lantai dan jenis permukaan yang paling penting. Karpet menyimpan banyak bakteri yang cepat merambat ke makanan. Tetapi bukan berarti lantai dengan ubin dan kayu lebih aman dari paparan bakteri. 

Berapa lama dan makanan apa yang jatuh juga penting. Tingkat kelembapan makanan adalah faktor yang paling penting. Misalnya ketika menjatuhkan potongan semangka di beberapa lantai berbeda itu tetap membuat bakteri berpindah dengan cepat ke makanan lembap. 

Makanan yang lebih kering seperti roti dan permen lebih sedikit mendapatkan bakteri berpindah, tetapi sama saja, bisa membuat orang sakit jika memakannya. Maka itu tidak ada penelitian yang menunjukkan bahwa makanan jatuh ke lantai berapa detik pun baik untuk dimakan.

Makanan yang jatuh akan segera terpapar bakteri dan makanan itu dapat menjadi penyebab sakit, dari salmonella dan bakteri lainnya dapat menyebabkan mual, muntah atau diare bahkan bisa menjadi penyakit yang mematikan.

Jadi, tidak ada batasan waktu yang aman ketika makanan telah jatuh di lantai. Maka itu, ahli menyarankan menghindari mengambil makanan yang jatuh di lantai dengan alasan belum lima detik.

SUMBER: TEMPO

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Tags :
Berita Terkini
Sehat29 April 2024, 09:00 WIB

Menurunkan Berat Badan, 7 Manfaat Mengonsumsi Buah Pisang untuk Kesehatan

Pisang merupakan sumber karbohidrat, serat, potasium, dan vitamin B6 yang baik. Buah ini juga mengandung antioksidan yang bermanfaat untuk kesehatan.
Ilustrasi - Pisang merupakan sumber karbohidrat, serat, potasium, dan vitamin B6 yang baik. Buah ini juga mengandung antioksidan yang bermanfaat untuk kesehatan.  (Sumber : pexels.com/@Dom J)
Life29 April 2024, 08:00 WIB

8 Kebiasaan Orang Kaya yang Membuatnya Sulit Miskin

Inilah Sederet Kebiasaan Orang Kaya yang Membuatnya Sulit Miskin. Ayo Tiru dan Lakukan!
Ilustrasi. Relasi orang kaya yang membuatnya sulit miskin (Sumber : pexels/maryiaplashchynskaya)
Sehat29 April 2024, 07:00 WIB

7 Kategori Makanan Tinggi Serat yang Baik untuk Penderita Gula Darah

Mengonsumsi makanan tinggi serat secara teratur dapat membantu mengatur kadar gula darah, mencegah lonjakan gula darah yang tajam setelah makan, dan memberikan rasa kenyang lebih lama.
Ilustrasi. Mencuci Buah. Contoh Makanan Tinggi Serat yang Baik untuk Penderita Gula Darah (Sumber : Freepik)
Food & Travel29 April 2024, 06:00 WIB

Cara Membuat Jus Jambu Biji untuk Menurunkan Gula Darah, Hanya 5 Langkah!

Jus jambu biji segar ini dapat menjadi tambahan yang menyegarkan dan sehat dalam diet untuk menurunkan gula darah.
Ilustrasi. Cara Membuat Jus Jambu Biji untuk Menurunkan Gula Darah (Sumber : pexels/quangnguyenvinh)
Science29 April 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 29 April 2024, Cek Dulu Yuk Langit di Awal Pekan!

Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya Senin 29 September 2024.
Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya Senin 29 September 2024. (Sumber : Freepik/@wirestock)
Life28 April 2024, 23:24 WIB

7 Trik Jitu Move On dari Mantan Pacar, Ini yang Bisa Kamu Lakukan!

Putus cinta adalah salah satu momen paling sulit dalam kehidupan, terutama ketika harus melepaskan mantan pacar yang pernah kita cintai dengan sepenuh hati.
Ilustrasi putus cinta. | Sumber Foto: pixabay/oppy77
Life28 April 2024, 23:17 WIB

6 Cara Memiliki Mental Kuat agar Tahan Banting dan Tidak Direndahkan Orang Lain

Memiliki mental kuat sangat dibutuhkan dalam hidup supaya tahan banting dan tidak mudah direndahkan oleh orang lain.
Ilustrasi. Cara memiliki mental kuat. | Sumber foto : Pexels/Andrea Piacquadio
DPRD Kab. Sukabumi28 April 2024, 23:12 WIB

Soroti Isu Pungli di PT GSI Sukabumi, DPRD Kritik Program Disnakertrans Tak Efektif

Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi, Hera Iskandar angkat bicara terkait isu pungli di GSI Cikembar.
Warga sempat blokade jalan cikembar, sebagai bentuk protes praktik pungli tenaga kerja di PT GSI (Sumber : SU/Ibnu)
Life28 April 2024, 22:12 WIB

Ini 5 Sikap Sabar yang Membuat Anda Hidup Damai Setiap Hari

Sikap sabar akan membantu setiap orang lebih merasakan kedamaian dan ketenangan dalam hidupnya.
Ilustrasi. Sikap sabar yang membuat damai. | Sumber Foto : Pexels/Andrea Piacquadio
Sukabumi28 April 2024, 22:07 WIB

Dihuni Nenek dan Cucu, Rutilahu di Surade Sukabumi Nyaris Roboh Akibat Gempa Garut

Rutilahu yang dihuni nenek dan cucu di Surade Sukabumi nyaris roboh akibat gempa Garut M6,2.
Kondisi rutilahu yang nyaris roboh akibat diguncang gempa laut Garut. (Sumber : Istimewa)