Tips Untuk Orang Tua Agar Bisa Meredam Anak Kecanduan Gadget

Selasa 30 Agustus 2022, 23:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Anak sekarang sudah tidak asing dengan yang namanya gadget, bahkan anak usia balita pun sudah banyak yang bisa mengoperasikan gadget sendiri.

Tentu hal tersebut bisa menimbulkan dampak negatif jika digunakan secara berlebihan seperti dapat berdampak serius pada proses tumbuh kembang anak. 

Apabila anak terlihat telah menunjukkan tanda-tanda kecanduan gawai, berikut hal-hal yang bisa diterapkan orang tua untuk mengatasinya seperti dikutip dari Tempo.co.

Baca Juga :

Miopia Mengintai, Orang Tua di Sukabumi Wajib Batasi Anak Gunakan Gadget

1. Batasi anak menggunakan gadget

photoIlustrasi Anak Menggunakan Gadget - (Pexels)</span

Batasi penggunaan gawai sesuai anjuran kelompok umur. Dilansir dari American  Academy of Pediatrics dan Canadian Pediatric Society, setidaknya telah diterbitkan pedoman waktu layar seperti berikut: 

-Anak-anak di bawah usia 2 tahun tidak boleh dibiarkan bermain gawai sendiri, termasuk TV, ponsel, dan tablet. Anak-anak usia 2-4 tahun kurang dari satu jam sehari. Usia 5 tahun ke atas sebaiknya tidak lebih dari dua jam sehari untuk penggunaan rekreasi, tidak termasuk kebutuhan belajar. 

2. Atur jadwal penggunaan gadget

Jadwalkan waktu yang tepat untuk bermain gawai. Selain itu, orang tua juga harus menyiapkan alternatif kegiatan lain agar anak tidak bosan dan beralih ke gawai lagi. 

3. Batasi akses saat anak menggunakan gadget

Letakkan TV atau komputer di ruang tamu. Jadi, ketika anak menggunakannya, dia tidak sendiri dan masih dalam pengawasan anggota keluarga lain.

Selain itu, perangkat seluler tidak boleh sepenuhnya diserahkan kepada anak. Biarkan anak meminta izin terlebih dulu jika ingin menggunakannya, dan ambil kembali jika sudah selesai. 

4. Buat area bebas gadget

Buat peraturan tidak menggunakan gawai di tempat-tempat tertentu. Misalnya di meja makan, di kamar tidur, dan di dalam mobil, yang penting untuk membangun kedisiplinan anak.

Baca Juga :

Anak Kecanduan Gadget? Psikolog: Ajak Melakukan Kegiatan Aktif

5. Ajari anak pentingnya menahan diri 

Pastikan untuk memberikan apresiasi pada anak ketika berhasil menahan diri dari bermain game dan mengikuti aturan yang telah ditetapkan. 

6. Berikan contoh yang baik kepada anak

Sudah menjadi rahasia umum anak meniru apa yang dilakukan orang tua. Untuk itu, orang tua juga harus menjadi contoh yang baik. Letakkan ponsel dan bermainlah dengan si kecil.

Meski banyak penelitian mengungkap efek negatif kecanduan gawai pada anak, beberapa ahli masih tetap berpandangan positif tentang kebangkitan teknologi.

Asisten profesor di Universitas Wisconsin, Heather Kirkorian, mengatakan layar sentuh dapat menyimpan potensi pendidikan bagi balita sehingga pada akhirnya penggunaan gawai dapat menunjang tumbuh kembang anak sejauh penggunaannya masih berada dalam pengawasan orang tua.

Baca Juga :

Jangan Biarkan Anak Dekat dengan Gadget saat Makan, Ini Alasannya

SUMBER: TEMPO.CO

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Bola26 April 2024, 12:00 WIB

Prediksi Calon Lawan Timnas Indonesia di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Indonesia lolos ke semifinal Piala Asia U-23 2024 dan akan menghadapi dua calon kuat antara Arab Saudi dan Uzbekistan.
Indonesia lolos ke semifinal Piala Asia U-23 2024 dan akan menghadapi dua calon kuat antara Arab Saudi dan Uzbekistan. (Sumber : X/@TimnasIndonesia).
Bola26 April 2024, 11:46 WIB

Saingan Prabowo Gibran? Netizen dan Media Korsel Kompak Usung Shin Tae-yong jadi Presiden RI 2029

Ucapan selamat dan meme bertebaran di media sosial.
Media Korsel: Shin Tae-yong Calon Presiden Indonesia 2029-2034 (Sumber: Tangkap layar Twitter)
Life26 April 2024, 11:30 WIB

10 Kebiasaan Orang Miskin yang Membuatnya Sulit Kaya, Apa Kamu Termasuk?

Inilah Beberapa Kebiasaan Orang Miskin yang Membuatnya Sulit Kaya, Apa Kamu Termasuk Salah Satunya?
Ilustrasi. Rebahan Malas Gerak. Kebiasaan Orang Miskin yang Membuatnya Sulit Kaya (Sumber : Freepik)
Life26 April 2024, 11:13 WIB

Ini 5 Cara untuk Mengajari Anak Berpikir Sendiri, Salah Satunya Berikan Contoh

Mengambil langkah mundur dan membiarkan anak-anak berpikir sendiri mungkin merupakan tugas yang sulit bagi orang tua.
Ilustrasi mengajari anak berpikir sendiri. | Foto: Freepik
Life26 April 2024, 11:03 WIB

Perhatikan Dampaknya, Terapkan 6 Cara Ini untuk Mengajari Anak Bersikap Baik

Mengajarkan Anak tentang kebaikan merupakan hal yang sangat penting agar mereka memiliki rasa empati terhadap sesama.
Ilustrasi anak bersikap baik. | Foto: Freepik/@freepik
Aplikasi26 April 2024, 11:00 WIB

Mudah dan Gak Perlu Ribet! 3 Cara Menambahkan Tanda Tangan Online di PDF

Ada beberapa cara untuk menambahkan tanda tangan online di file PDF.
Ilustrasi - Ada beberapa cara untuk menambahkan tanda tangan online di file PDF. (Sumber : Freepik.com).
Life26 April 2024, 10:43 WIB

Tetapkan Peraturan, Terapkan 5 Tips Berikut untuk Mengasuh Anak Keras Kepala

Mengasuh anak yang berkemauan keras terkadang bisa menjadi tantangan. Namun inilah yang direkomendasikan para ahli untuk membantu hubungan Anda dengan anak Anda berkembang.
Ilustrasi anak keras kepala. | Foto: Freepik/@stocking
Life26 April 2024, 10:32 WIB

Coba Berbohong, 6 Masalah Umum Perilaku Anak Prasekolah dan Cara Mengatasinya

Semua anak pasti bertingkah laku, namun masalah perilaku tertentu pada anak usia 3 tahun dan 4 tahun tidak boleh diabaikan. Inilah cara menangani perilaku menentang pada anak prasekolah Anda.
Ilustrasi anak prasekolah. | Foto: Freepik
Life26 April 2024, 10:30 WIB

10 Kebiasaan Orang Baik yang Membuatnya Mudah Sukses

Berikut Sederet Kebiasaan Orang Baik yang Membuatnya Mudah Sukses.
Ilustrasi. Orang dewasa emosional yang sukses. Kebiasaan Orang Baik yang Membuatnya Mudah Sukses Sumber foto : Pexels/Ketut Subiyanto
Life26 April 2024, 10:24 WIB

Jelaskan tentang Perbedaan, 4 Cara Bantu Anak Bangun Rasa Percaya Diri Sejak Usia Dini

Ketika anak anak sudah mulai besar dan menjalani aktivitasnya di luar, tentu kita sebagai orang tua pasti merasa sedikit khawatir. Namun ada tips agar anak merasa percaya diri sejak dini.
Ilustrasi anak yang percaya diri. | Foto: Freepik