Study Tour ke Yogyakarta? Ini 13 Oleh-Oleh Khas Jogja yang Bisa Dibeli!

Minggu 21 Mei 2023, 16:00 WIB
Study Tour ke Yogyakarta? Ini 13 Oleh-Oleh Khas Jogja yang Bisa Kamu Beli! (Sumber : Istimewa)

Study Tour ke Yogyakarta? Ini 13 Oleh-Oleh Khas Jogja yang Bisa Kamu Beli! (Sumber : Istimewa)

SUKABUMIUPDATE.com - Yogyakarta adalah salah satu kota di Indonesia yang kerap dijadikan destinasi wisata anak sekolah, termasuk Sukabumi. Kota yang lebih dikenal dengan Bakpia itu begitu populer dengan makanan khas untuk oleh-oleh.

Jogja biasa dikunjungi karena ada Candi Prambanan. Meski beberapa sekolah di Sukabumi juga menjadikan Keraton Jogja sebagai lokasi wisata bersejarah.

Nah, study tour ke Jogja rasanya tidak lengkap jika tidak membawa buah tangan. Rombongan wisatawan Sukabumi selalu menyempatkan mampir ke tempat oleh-oleh saat perjalanan pulang.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Travel di Sukabumi Tujuan Bandung hingga Jakarta, Cek Harganya!

Agar tidak bingung ketika ke Yogyakarta, berikut rekomendasi Oleh-oleh khas Jogja yang bisa kamu coba. Apa saja? Yuk, simak daftarnya seperti mengutip dari berbagai sumber via Tempo.co:

Oleh-oleh Khas Jogja

1. Gudeg

Gudeg merupakan Oleh-oleh khas Jogja yang wajib dibawa pulang, makanan khas ini sudah memiliki banyak variasi dengan bentuk besek dan kemasan kaleng agar lebih bertahan lama.

Bukan hanya ada di pusat oleh-oleh, gudeg juga terkenal di Jogja dan bisa didapatkan di Gudeg Yu Djum, Gudeg Bu Tjitro, serta Gudeg Mbah Lindu.

2. Gatot Tiwul

Gatot tiwul merupakan makanan khas yang dibuat dari Singkong, lalu dimasak dengan gula merah dan disajikan dengan parutan kelapa.

Tiwul seringkali dijadikan menu sarapan dan paling populer bisa didapatkan di Tiwul Ayu Mbok Sum, Gatot Tiwul Mbah Hadi, dan Tiwul Tumplek Sego Abang.

3. Jadah Tempe

Jadah tempe merupakan oleh-oleh khas Jogja yang paling fenomenal, rasanya yang gurih, manis, dan harum memang sangat menggugah selera.

Hidangan yang dibuat dari ketan kelapa dan dimakan bersama tempe bacem ini, memang paling cocok dimakan saat berada di rumah makan Mbah Carik.

4. Salak Pondoh

Salak Pondoh, Oleh-Oleh Khas Jogja saat Study TourSalak Pondoh, Oleh-Oleh Khas Jogja saat Study Tour

Salak pondoh merupakan buah salak yang tumbuh di lereng gunung merapi dengan cita rasa manis dan segar. Salak pondoh ini bisa didapatkan dengan mudah saat berada di kawasan lereng Gunung Merapi, kecamatan Turi, kabupaten Sleman.

5. Geplak

Geplak terbuat dari parutan kelapa dan gula yang berbentuk bulat warna-warni. Oleh-oleh khas Jogja ini sangat populer di Bantul, khususnya tempat paling legendaris berada di Geplak Widodo.

6. Yangko

Yangko terbuat dari tepung ketan dengan isian kacang cincang yang menghasilkan cita rasa manis, bertekstur kenyal.

Kue mirip mochi ini memiliki berbagai varian rasa seperti durian, nanas, stroberi hingga cokelat. Yangko legendaris bisa didapatkan di Yangko Pak Prapto, Yangko Giant, dan Yangko Mira.

7. Batik

Batik merupakan identitas kebudayaan Indonesia, salah satu corak batik paling populer di Jogja bernama batik ceplok kates, kawung, parangkusumo, truntum, tambal, dan pamiluto.

Batik berwarna hitam, putih, dan coklat ini dapat ditemui dengan mudah di kawasan wisata Malioboro, pasar Beringharjo, dan Kampung Batik Ngasem.

8. Kerajinan Kulit Manding

Kerajinan kulit Manding dapat ditemui dengan mudah di desa wisata Manding, Kabupaten Bantul, Yogyakarta.

Manding memiliki sekitar 40 usaha kulit tradisional yang dikerjakan oleh masyarakat sekitar dengan produk-produk berkualitas seperti jaket, sepatu, sandal, tas, ikat pinggang, dompet, gantungan kunci, dan produk-produk lainnya.

9. Gerabah Kasongan

Gerabah kasongan merupakan produk UKM khas Bantul yang membuat produk kerajinan keramik.

Gerabah kasongan ini bisa didapatkan dengan mudah dan murah meriah saat mengunjungi Desa Wisata Kasongan, Kabupaten Bantul. Yogyakarta.

10. Walang Goreng

Walang goreng atau belalang goreng merupakan makanan khas masyarakat Yogyakarta dengan tekstur renyah, asin, dan kaya akan protein.

Belalang goreng ini biasanya ditemukan saat berlibur di area selatan Jogja, maupun di berbagai pusat oleh-oleh Yogyakarta. .

11. Keripik Belut Godean

Keripik belut merupakan oleh-oleh khas Yogyakarta yang paling populer dengan cita rasa yang renyah dan lezat.

Keripik belut paling populer di Jogja berada di sentra Kuliner Kripik Belut, Jl Godean Km 10, Yogyakarta.

12. Perak Kotagede

Yogyakarta merupakan kota wisata yang menghasilkan berbagai karya luar biasa. Wisatawan domestik dan mancanegara dapat mengunjungi kerajinan perak khas Kotagede yang dijuluki sebagai Jewellery of Jogja.

Hampir seluruh wilayah Kotagede dihiasi dengan berbagai macam toko kerajinan perak yang cantik dan juga menarik.

13. Bakpia

Bakpia Kukus Tugu Jogja, Oleh-Oleh Khas Jogja saat Study TourBakpia Kukus Tugu Jogja, Oleh-Oleh Khas Yogyakarta saat Study Tour

Terakhir, Oleh-oleh Khas Jogja adalah Bakpia. Buah tangan satu ini laris dibeli oleh para wisatawan.

Selain enak, Bakpia juga biasanya disukai oleh semua kalangan mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Biasanya jenis yang dibeli adalah Bakpia Kukus Tugu Jogja, apakah Updaters pernah membelinya?

Sumber: Tempo.co | Nur Qomariyah

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi09 September 2024, 21:49 WIB

Identitas Mayat Pria Tanpa Busana di Cibadak Sukabumi Terungkap, Lansia Asal Nagrak

Polisi menyebut identitas pria tanpa busana yang ditemukan di selokan Cibadak Sukabumi terungkap.
Proses evakuasi mayat pria yang ditemukan di selokan di Kampung Cimanggu RT 01/06 Desa Ciheulang Tonggoh, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, ketika dievakuasi. | Foto: Istimewa
Inspirasi09 September 2024, 21:31 WIB

Handal Layani Kebutuhan Air Bersih, Apresiasi bjb di HUT ke-34 Perumdam TJM Sukabumi

Bank bjb cabang Palabuhanratu sampaikan apresiasi dan dukungan di hari jadi Perumdam TJM Sukabumi ke-34.
Pimcab bjb Palabuhanratu sampaikan apresiasi dan dukungan di HUT ke-34 Perumdam TJM Sukabumi. (Sumber : Tangkapan layar video/Istimewa)
Life09 September 2024, 21:00 WIB

10 Cara Hidup Bahagia Tanpa Pacaran, Tetap Enjoy dan Anti Kesepian!

Dengan menjalani kehidupan yang seimbang dan penuh makna, kamu bisa merasakan kebahagiaan yang autentik meskipun tanpa pacaran.
Ilustrasi - Dengan menjalani kehidupan yang seimbang dan penuh makna, kamu bisa merasakan kebahagiaan yang autentik meskipun tanpa pacaran. (Sumber : pexels.com/@THIS IS ZUN)
Sukabumi09 September 2024, 20:36 WIB

Truk Terguling di Cisolok Sukabumi Diduga Rem Blong, Sopir Luka-luka

Berikut kronologi truk terguling di Cisolok Sukabumi, diduga akibat rem blong.
Kondisi truk yang terguling di Cisolok Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi09 September 2024, 20:23 WIB

Momen Mendebarkan Guru di Sukabumi Terpaksa Mendayung Pakai Papan Gegara Perahu Mogok

Kondisi perahu yang lapuk dan mesinnya rawan bermasalah dikeluhkan para guru di Cibitung Sukabumi.
Momen menegangkan para guru terpaksa mendayung gegara mesin perahu mogok di Cibitung Sukabumi. (Sumber : Tangkapan layar video/Istimewa)
Gadget09 September 2024, 20:00 WIB

Dijamin Langsung Lancar Lagi, 10 Cara Mengatasi HP Lemot yang Sering Bikin Jengkel

Dengan melakukan langkah-langkah ini, kamu bisa meningkatkan kinerja HP yang lemot dan menjaga agar tetap berjalan lancar.
Ilustrasi. Dengan melakukan langkah-langkah ini, kamu bisa meningkatkan kinerja HP yang lemot dan menjaga agar tetap berjalan lancar. (Sumber : pixabay.com/@JanVašek)
Sukabumi09 September 2024, 19:49 WIB

BAPPEDA Targetkan 30 Hektar Kawasan Kumuh Kota Sukabumi Dientaskan Tahun Ini

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Sukabumi targetkan pengentasan sebanyak 30 hektar kawasan kumuh di Kota Sukabumi. Diketahui, Kota Sukabumi saat ini tidak memiliki kategori kawasan kumuh berat.
Frendy Yuwono, Kabid Infrastruktur dan Kewilayahan Bappeda Kota Sukabumi | Foto : Asep Awaludin
Sukabumi09 September 2024, 19:05 WIB

Bertema Layanan Kesehatan, Mobil Hias Dinkes di Festival Sukabumi Suka Bunga

Dinkes Kabupaten Sukabumi ikut memeriahkan event Festival Sukabumi Suka Bunga. Ini filosofi mobil hias mereka.
Kadinkes Kabupaten Sukabumi Agus Sanusi dan jajarannya di depan mobil hias untuk Festival Sukabumi Suka Bunga 2024. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi09 September 2024, 19:05 WIB

20 Ekor Domba Mati Diterkam Hewan Buas, Warga Desa Gandasoli Sukabumi Resah

Sebanyak 20 ekor domba milik warga Desa Gandasoli, Cikakak, Kabupaten Sukabumi, mati akibat serangan hewan buas. Peristiwa yang meresahkan warga tersebut, terutama para peternak domba sudah berlangsung sejak sebulan yang lalu
Peternak domba di Desa Gandasoli Cikakak Sukabumi resah akibat hewan buas yang menerkam domba-domba mereka | Foto : Ilyas Supendi
Food & Travel09 September 2024, 19:00 WIB

Cara Membuat Bajigur, Minuman Khas Sunda yang Pas di Diminum Saat Cuaca Dingin

Penyajian bajigur biasanya dilengkapi dengan makanan kecil tradisional seperti pisang rebus, ubi, atau singkong yang memberikan keseimbangan antara rasa manis dan gurih.
Hangat, manis, dan mengenyangkan, bajigur menjadi minuman yang tidak hanya lezat tetapi juga penuh nilai budaya dan manfaat kesehatan. | Foto: Istimewa