Bakal Tayang Mei 2025, Berikut Pemeran Film Final Destination: Bloodlines

Sukabumiupdate.com
Sabtu 10 Mei 2025, 15:00 WIB
Bakal Tayang Mei 2025, Berikut Pemeran Film Final Destination: Bloodlines (Sumber : X/Cenayangfilm)

Bakal Tayang Mei 2025, Berikut Pemeran Film Final Destination: Bloodlines (Sumber : X/Cenayangfilm)

SUKABUMIUPDATE.com - Film horor legendaris Final Destination: Bloodlines sangat dinantikan begitu diumumkan bakal tayang di seluruh bioskop Indonesia pada Rabu, 14 Mei 2025.

Karena film ini Final Destination: Bloodlines bakal memberikan cerita yang sangat mengerikan hingga dapat memberikan sensasi menegangkan kepada para penonton saat menyaksikan di bioskop.

Selain itu, Final Destination: Bloodlines juga bakal memperkenalkan karakter baru yang membuat cerita semakin menarik. Apalagi mereka semua ini saling terhubung satu sama lain sehingga kejadian yang didapatkan sulit untuk dihindari.

Dikutip dari Tempo.co, berikut adalah para karakter di film Final Destination: Bloodlines.

Baca Juga: Fakta Menarik Film Horor Final Destination: Bloodlines, yang Dinantikan Penayangannya

1. Kaitlyn Santa Juana

Mengutip dari Tempo.co, di Final Destination Bloodlines ia berperan sebagai karakter utama Stefanie Lewis. Di layar lebar, ia membintangi sejumlah film seperti The Friendship Game sebagai Cotton Allen dan We Need a Little Christmas sebagai Nadine Lydia Sanchez.

Kaitlyn pernah menggarap musikal peraih enam penghargaan Tony Award, Dear Evan Hansen. Ia bekerja sama dengan perusahaan tersebut pada 2019 dalam produksi internasional perdananya di Toronto, Kanada dan akhirnya pindah untuk bekerja di perusahaan Broadway.

2. Richard Harmon

Di Final Destination Bloodlines ia berperan sebagai Erik Campbell, seorang seniman tato yang skeptis terhadap kutukan kematian dan merupakan sepupu dari Stefani. Baru-baru ini, ia membintangi sejumlah film seperti Lowlifes (2024) sebagai Vern, Heaven Down Here (2023) sebagai Dan, serta Margaux (2022) sebagai Clay.

Richard Harmon aktor Kanada yang terkenal karena perannya sebagai John Murphy dalam serial The 100 yang diproduksi oleh CW. Harmon. Ia juga dikenal karena perannya sebagai Jasper Ames dalam The Killing dan Julian Randol dalam Continuum.

Baca Juga: Sinopsis Film Horor Dasim: Teror Mistis Jin Perusak Rumah Tangga

3. Tony Todd

Di Final Destination: Bloodlines ia berperan sebagai William Bludworth, karakter ikonik dalam waralaba film tersebut. Bludworth sosok misterius yang memberikan wawasan tentang kematian dan takdir.

Ia aktor kawakan yang telah membintangi film klasik seperti The Rock (1996), The Crow (1994), dan Night of the Living Dead (1990). Ia telah mengambil bagian sejak film Final Destination pertama (2000). Tony Todd meninggal pada 6 November 2024.

Anthony Tiran Todd adalah seorang aktor Amerika yang dikenal karena suaranya yang dalam dan serak. Ia terkenal karena memerankan karakter utama dalam serial film Candyman dan William Bludworth dalam waralaba Final Destination. Ia memulai debutnya dalam film fantasi Sleepwalk (1986).

4. Teo Briones

Dalam film Final Destination: Bloodlines Teo Briones memerankan Charlie Lewis yang menjadi target dalam daftar kematian yang ditentukan oleh takdir. Mateo Justis Briones atau Teo Briones aktor kelahiran Oxford, Inggris. Ia berasal dari keluarga selebritas dan musisi yang berpindah ke Los Angeles.

Sumber: Tempo.co

Berita Terkait
Berita Terkini