Di Sukabumi, Jarwo Kwat Bahas Banyaknya Komedian yang Terjun ke Politik

Sabtu 14 Oktober 2023, 21:35 WIB
Jarwo Kwat saat di Restaurant Tepi Kali di Desa Kompa, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, Jumat, 13 Oktober 2023. | Foto: SU/Ibnu Sanubari

Jarwo Kwat saat di Restaurant Tepi Kali di Desa Kompa, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, Jumat, 13 Oktober 2023. | Foto: SU/Ibnu Sanubari

SUKABUMIUPDATE.com - H Sujarwo atau lebih dikenal Jarwo Kwat berkomentar terkait banyaknya anggota Persatuan Seniman Komedi Indonesia (PASKI) yang terjun ke dunia politik. Dalam kunjungannya ke Restaurant Tepi Kali di Desa Kompa, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, Jarwo Kwat menyampaikan pandangannya.

Dalam diskusinya, Jarwo Kwat menyebutkan nama-nama seperti Eko Patrio, Deni Cagur, Opie Kumis, Ucok Baba, Komeng, Dede Suhendar, Vicky Prasetyo, dan Dolly Pret sebagai beberapa anggota PASKI yang telah terjun ke dunia politik. Dia mengungkapkan kekagetannya atas banyaknya anggota yang ikut sebagai calon legislatif pada 2024.

"Saya juga kaget nih di tahun 2024 banyak yang ikut jadi caleg, mudah-mudahan semuanya berjalan lancar dan bisa membawa amanah dari masyarakat," kata Jarwo Kwat di Restaurant Tepi Kali kepada sukabumiupdate.com, Jumat, 13 Oktober 2023.

Meski banyak rekan seprofesinya yang terjun ke politik, Jarwo Kwat menegaskan tetap setia pada dunia komedi. "Sampai akhir hayat pokoknya jiwa saya itu jiwa komedi," katanya.

Baca Juga: Datang ke Sukabumi, Pelawak Opie Kumis Bicara Politik dan Rencananya Nyaleg

Jarwo Kwat juga menjelaskan sikap PASKI terkait keterlibatan anggotanya di dunia politik. "PASKI kalau di AD/ART memang sifatnya independen, cuma setiap anggota punya hak politik. Jadi silakan hak dipilih dan memilih. Selama kampanye atau mendukung kandidat, atau mendukung partai, enggak boleh bawa atribut PASKI," ujar dia.

Terkait nasihat kepada mereka yang terjun ke politik, Jarwo Kwat menekankan hati-hati dan keseimbangan. "Hati-hati aja, bahwa kita kalau udah terjun ke dunia politik, kaki kita dua-duanya enggak harus berada di satu tempat. Bisa aja kaki kiri ada di satu tempat, kaki kanan di satu tempat lagi. Jadi tetap melangkah itu harus hati-hati," kata Jarwo.

Jarwo Kwat berharap para seniman komedi yang terlibat di politik menjalankan amanah dengan baik. "Nanti setelah terpilih, jangan lupa sama pemilihnya dan rakyatnya," ungkap dia.

Jarwo Kwat sebagai Ketua Umum PASKI, mengusulkan adanya Hari Komedi Nasional pada 27 September sebagai bentuk pengakuan terhadap seniman komedi. Dia pun menyuarakan perlunya keseimbangan hak cipta antara pihak pertama dan kedua untuk melindungi hak seniman komedi.

"Semoga seniman komedi bisa lebih diperhatikan, menjadi sebuah kebutuhan pokok, seperti musik yang memiliki Hari Musik. InsyaAllah ada Hari Komedi Nasional yang sedang kita perjuangkan," kata dia.

Sebelumnya, H Muchtar Luthfi atau lebih dikenal Opie Kumis juga membagikan rencananya yang akan terjun ke dunia politik saat ke Sukabumi bersama Jarwo Kwat.

Opie mencalonkan diri sebagai anggota legislatif dalam Pileg 2024 lewat Partai Amanat Nasional (PAN) daerah pemilihan 6 DKI Jakarta yakni Jakarta Timur, Ciracas, Cijantung, Lubang Buaya, dan Kalisari. Opie mengaku, sebagai seniman, penting bisa memiliki tempat atau wadah untuk menyampaikan aspirasi.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Bola14 Mei 2024, 22:28 WIB

Hasil Leg 1 Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Berakhir Imbang 1-1

Laga sengit Persib Bandung vs Bali United di Leg 1 Championship Series Liga 1 berakhir imbang 1-1.
Striker Persib Bandung David da Silva cetak gol penyeimbang di injury time. (Sumber : PERSIB.co.id)
Sukabumi14 Mei 2024, 21:58 WIB

Rahmat Pembunuh Ibu Kandung di Kalibunder Sukabumi Akan Diperiksa Kejiwaannya

Polisi bakal panggil psikolog untuk memeriksa kondisi kejiwaan Rahmat pelaku pembunuhan terhadap ibu kandungnya sendiri di Kalibunder Sukabumi.
Rahmat (25 tahun), Pelaku pembunuhan ibu kandung di Kalibunder Sukabumi saat akan dimasukan ke sel. | Foto : Ilyas Supendi
Kecantikan14 Mei 2024, 21:00 WIB

9 Rutinitas Malam Hari yang Membuat Wajah Cantik Alami, Yuk Biasakan!

Dengan membiasakan rutinitas malam yang sehat dan merawat kulit wajah secara teratur, Anda dapat membantu menjaga kulit tetap sehat, cantik, dan bercahaya secara alami.
Ilustrasi. Mencuci Muka. Inilah Rutinitas Malam Hari yang Membuat Wajah Cantik Alami (Sumber : Pexels/KarolinaGrabowska)
Sehat14 Mei 2024, 20:30 WIB

Tinggi Purin, 10 Ikan Laut Ini Sebaiknya Tidak Dikonsumsi Penderita Asam Urat

Seafood campuran seperti frutti di mare, yang mencakup berbagai jenis seafood seperti lobster, kepiting, dan kerang, juga mengandung tinggi purin dan sebaiknya dikonsumsi dengan penuh perhatian oleh penderita asam urat.
Ilustrasi. Ikan Tenggiri Kuah Pedas. Karena Tinggi Purin, Ikan Laut Ini Sebaiknya Dihindari Penderita Asam Urat (Sumber Foto : via Cookpad)
Sukabumi14 Mei 2024, 20:15 WIB

Rahmat Bunuh Ibu Kandung di Kalibunder Sukabumi, Lalu Tidur dengan Berlumuran Darah

Rahmat alias Herang (25 tahun) membunuh ibu kandungnya, Inas (43 tahun) warga Kecamatan Kalibunder, Kabupaten Sukabumi. Setelah membunuh ibunya, Rahmat langsung tidur di kamarnya dengan kondisi berlumuran darah
Rahmat (25 tahun), Pelaku pembunuhan ibu kandung di Kalibunder Sukabumi | Foto : Ilyas Supendi
Life14 Mei 2024, 20:00 WIB

7 Kebiasaan Sepele yang Membuat Kebahagiaanmu Tidak Bermakna, Merasakannya?

Meskipun kebiasaan-kebiasaan ini mungkin tampak sepele, namun ternyata memiliki dampak besar pada kualitas hidup kita dan bisa mengurangi makna dan kebahagiaan dalam hidup kita secara keseluruhan.
Ilustrasi. Menyendiri | Kebiasaan Sepele yang Membuat Kebahagiaanmu Tidak Bermakna (Sumber : Pexels/CottonbroStudio)
Sukabumi14 Mei 2024, 19:57 WIB

Ditusuk Nasabah, Debt Collector di Sukabumi Lapor Polisi Dalam Keadaan Pisau Menancap di Dagu

Berikut kronologi Debt Collector ditusuk nasabah nunggak di Sukabumi. Pelaku masih diburu polisi.
Korban penusukan di Sukabumi saat terbaring di rumah sakit. (Sumber : Istimewa)
Sehat14 Mei 2024, 19:45 WIB

Inilah 32 Makanan yang Harus Dihindari dan Dibatasi Saat Kolesterol Tinggi

Ada 32 makanan yang ternyata harus dihindari oleh penderitak kolesterol agar kadarnya tidak tinggi. Meski kebanyakan adalah makanan yang sering dikonsumsi, tapi harus mulai dikurangi
Inilah 32 makanan yang harus dihindari dan dibatasi oleh penderita kolesterol tinggi. (Sumber : Freepik.com)
Sehat14 Mei 2024, 19:30 WIB

Asam Urat: Jenis-jenis Ikan Laut Lengkap dengan Kandungan Purin Per 100 Gram

Beberapa jenis ikan boleh dimakan, beberapa harus dimakan secukupnya, dan yang lainnya sebaiknya dihindari bagi penderita asam urat karena kandungan purinnya.
Ilustrasi ikan laut mackerel - Beberapa jenis ikan boleh dimakan, beberapa harus dimakan secukupnya, dan yang lainnya sebaiknya dihindari bagi penderita asam urat karena kandungan purinnya. (Sumber : Freepik.com/jcomp).
Sukabumi14 Mei 2024, 19:29 WIB

Polisi Selidiki Kasus Belasan Murid SD Keracunan Jajanan di Sukaraja Sukabumi

Update kasus keracunan massal murid SD di Sukaraja Sukabumi, dua siswa masih belum masuk sekolah.
Belasan murid SD di Sukaraja Sukabumi saat dibawa ke Puskesmas oleh pihak sekolah. (Sumber : Istimewa)