Sasakala Pamanah Rasa, Kisah Raja Pajajaran dalam Teater Drama Musikal di Sukabumi

Selasa 10 Januari 2023, 12:51 WIB
Teater drama musikal sasakala Pamanah Rasa yang dipentaskan mahasiswa di Sukabumi (Sumber: istimewa)

Teater drama musikal sasakala Pamanah Rasa yang dipentaskan mahasiswa di Sukabumi (Sumber: istimewa)

SUKABUMIUPDATE.com - Mengisahkan sejarah perjalanan salah seorang Raja Pajajaran lewat drama musikal menjadi daya tarik tersendiri. Ini yang dilakukan mahasiswa di Sukabumi lewat pentas seni berjudul Sasakala: Pamanah Rasa.

Digarap oleh para mahasiswa sastra Inggris Universitas Muhammadiyah Sukabumi, drama musikal ini menampilkan perpaduan tari dan akting. Butuh waktu persiapan selama 6 bulan untuk latihan, agar cerita rakyat yang bersumber dari kitab Swasit milik Museum Pajajaran Sukabumi ini bisa dipentaskan dengan baik oleh para pelakon.

“Cerita diangkat dari Kitab Swasit dengan sedikit modifikasi agar bisa menjadi hiburan yang menarik dan terkesan baru, untuk ditonton semua kalangan,” ucap Rafdi, sutradara Sasakala: Pamanah Rasa kepada sukabumiupdate.com.

Baca Juga: 3 Awewe 1 Salaki, Cara Samantha Teater Rawat Seni Pertunjukan dan Basa Sunda

Selama 1 jam, cerita drama ini mengalir dimulai dari kelahiran Prabu Siliwangi atau Pangeran Pamanah Rasa dengan latar waktu 1401 masehi, di Keraton Surawisesa Kawali, Kerajaan Pakuan Pajajaran.

Saat Pamanah Rasa beranjak dewasa, kepribadian makin ciamik dan bijaksana. Prabu Dewa Niskala kemudian mendorong sang putra untuk menjadi pemimpin selanjutnya dari kerajaan Pajajaran.

Sebelum menjadi raja, Pamanah Rasa bertekad memperbanyak ilmunya dengan mengembara. Banyak kisah menarik dan inspiratif selama perjalanan menimba ilmu ini, salah satunya pertarungan Pamanah Rasa dengan siluman maung atau harimau.

Baca Juga: Hari Teater Sedunia, Mengenal Longser dan Seni Pertunjukan Lainnya di Indonesia

Juga kisah pengalaman spiritual Pamanah Rasa saat diutus ke ke Cirebon untuk menghentikan penyebaran Islam di tanah sunda. Alih-alin memerangi Islam, Pamanah Rasa malah tertarik dengan keyakinan baru tersebut.

Kisah ini berdasarkan kitab Swasit, menjadi awal bergantinya Pajajan menjadi kerajaan Islam di Tanah Sunda.

Drama musikal ini berlangsung di aula Kampus Ummi, Minggu, 08 Januari 2023.

Baca Juga: Komunitas Teater Kota Sukabumi Bakal Tampilkan Atret Jadi Potret di Bandung

“Pentas seni ini adalah Tugas Akhir dari salah satu mata kuliah di Sastra Inggris yang bertujuan untuk Melestarikan Budaya terutamanya adalah budaya Sunda,” ucap Fenty, salah seorang dosen Prodi Sastra Inggris Ummi.

Writer: David (Magang)

 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Musik20 April 2024, 17:00 WIB

Trending Now! Lirik dan Terjemahan Lagu As I Am Justin Bieber feat Khalid

Berikut Lirik dan Terjemahan Lagu As I Am Justin Bieber feat Khalid yang Sedang Trending di YouTube Music!
Trending Now! Lirik dan Terjemahan Lagu As I Am Justin Bieber feat Khalid | Foto : YouTube/@JustinBieber
Nasional20 April 2024, 16:27 WIB

Posko THR Ditutup: Ada 1.475 Laporan hingga Berbagai Jenis Pengaduan

Anwar menyatakan ada beberapa jenis pengaduan yang masuk.
(Foto Ilustrasi) Kementerian Ketenagakerjaan menutup layanan Posko THR. | Foto: Istimewa
Life20 April 2024, 16:00 WIB

6 Mental Kaya yang Wajib Anda Miliki Jika Ingin Sukses Sampai Hari Tua

Manakala seseorang ingin sukses hidupnya tentu harus memiliki mental kaya agar jalan menuju ke sana mudah dan cepat.
Ilustrasi. Mental kaya untuk mencapai kesuksesan. Sumber foto : Pexels/Ambu Ochieno
Inspirasi20 April 2024, 15:00 WIB

Lowongan Kerja untuk Lulusan D3 di Perusahaan Makanan Wilayah Bandung

Berikut Informasinya Lowongan Kerja untuk Lulusan D3 di Perusahaan Makanan Wilayah Bandung. Jobseeker Ayo Daftar!
Ilustrasi. Lowongan Kerja untuk Lulusan D3 di Perusahaan Makanan Wilayah Bandung. | Foto: Pixabay
Sukabumi Memilih20 April 2024, 14:41 WIB

Punya 10 Kursi! PKS-PAN Satu Fraksi di DPRD Sukabumi, Siap Seperahu untuk Pilkada 2024

Dalam pilkada serentak 2024, diperlukan persyaratan minimal 20 persen kursi parlemen untuk mencalonkan bupati/wakil bupati.
Pertemuan PKS dan PAN di Aula Kantor DPD PKS Kabupaten Sukabumi di Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (20/4/2024). | Foto: Istimewa
Sehat20 April 2024, 14:00 WIB

Dampak Stres Bagi Kesehatan: 7 Penyakit yang Bisa Mengancam Tubuh

Dampak stres sangat buruk bagi kesehatan tubuh. Itulah mengapa waspada dengan gejala gangguan kejiwaan adalah hal yang penting.
Ilustrasi. Dampak stres bagi kesehatan tubuh. Sumber Foto : Pexels/Andrea Piacquadio
Sukabumi20 April 2024, 13:07 WIB

SPI Soroti Reforma Agraria Eks HGU PT Sugih Mukti Warungkiara Sukabumi

Reforma agraria mengatur dua poin yaitu terkait penataan aset dan penataan akses.
Ketua SPI Sukabumi Rozak Daud. | Foto: Istimewa
Life20 April 2024, 13:00 WIB

Tanda-tanda Seseorang Berbohong, Ini yang Harus Diwaspadai!

Seseorang yang berbohong mungkin memiliki ekspresi wajah yang tidak sejalan dengan kata-kata atau situasi yang mereka ceritakan.
Ilustrasi. Pinokio yang identik dengan anak Berbohong. Sumber : pixabay/anotherjustice2
Inspirasi20 April 2024, 12:59 WIB

Jana Madinah Wisata Buka Cabang di Sukabumi, Hadirkan Layanan Haji Furoda dan Umrah

Bagi masyarakat yang ingin menggunakan jasa Jana Madinah Wisata Sukabumi, bisa mendatangi kantornya di Pasar Modern Blok A no.6 Palabuhanratu.
Kepala Cabang Jana Madinah Wisata Sukabumi, Nurlela. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi20 April 2024, 12:50 WIB

Optimalisasi Pompanisasi, Sekda Kota Sukabumi Rapat Koordinasi di Gedung Sate

Peningkatan sistem irigasi menjadi fokus utama dalam rakor ini.
Sekda Kota Sukabumi Dida Sembada menghadiri Rakor Sekda Kabupaten/Kota se-Jawa Barat di Ruang Papandayan Gedung Sate, Bandung, Jumat, 19 April 2024. | Foto: Dokpim Kota Sukabumi