DPRD Sukabumi Apresiasi Deklarasi Kampung Tangguh Anti Narkoba di Parungkuda

Kamis 10 Agustus 2023, 12:41 WIB
Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi Muhammad Yusuf saat menandatangani Deklarasi Kampung Tangguh Anti Narkoba di Parungkuda. (Sumber : Istimewa)

Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi Muhammad Yusuf saat menandatangani Deklarasi Kampung Tangguh Anti Narkoba di Parungkuda. (Sumber : Istimewa)

SUKABUMIUPDATE.com - Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi dari Fraksi PKS, Muhammad Yusuf menyampaikan apresiasi terhadap langkah yang diambil oleh Polres Sukabumi dalam menginisiasi deklarasi Kampung Tangguh Anti Narkoba di Kampung/Desa Kompa, Kecamatan Parungkuda, Rabu 9 Agustus 2023 kemarin.

Menurut Yusuf, pihaknya menyambut positif segala upaya yang melibatkan berbagai komponen dalam pemberantasan narkoba. Ia menilai inisiatif ini bukan hanya tanggung jawab pemerintah daerah semata, melainkan juga melibatkan penggiat anti narkoba yang berada di tengah-tengah masyarakat, Kejaksaan, Pengadilan Negeri, DPRD, MUI, dan semua lapisan masyarakat.

"Deklarasi Kampung Tangguh Anti Narkoba diharapkan menjadi wujud nyata dari keseriusan semua pihak dalam melawan peredaran narkotika," kata Yusuf kepada sukabumiupdate.com.

Langkah ini, sambung Yusuf, membawa pesan penting bahwa pemberantasan narkoba bukanlah pekerjaan satu instansi atau kelompok saja, melainkan tanggung jawab bersama untuk menciptakan lingkungan yang bersih dari narkoba.

Baca Juga: Laki-laki Lebih Banyak Nganggur Dibanding Perempuan di Sukabumi, Ini Solusi DPRD

Dalam konteks ini, Yusuf juga menekankan pentingnya partisipasi aktif semua komponen masyarakat, termasuk kalangan pemuda dan pelajar, dalam upaya pencegahan dan pemberantasan narkoba.

"Dengan melibatkan seluruh potensi masyarakat, kasus penyalahgunaan narkoba di masa depan di Kabupaten Sukabumi dapat semakin diminimalkan," tuturnya.

Yusuf berharap inisiatif deklarasi Kampung Tangguh Anti Narkoba tidak hanya terbatas pada satu wilayah, melainkan dapat diadopsi oleh seluruh desa di Kabupaten Sukabumi.

"Dengan cara ini, upaya pemberantasan narkoba bisa lebih merata dan mendalam ke seluruh sudut wilayah Kabupaten Sukabumi," jelasnya.

"Semoga membuat Kabupaten Sukabumi menjadi lebih berkah lagi kedepannya, bila semua masyarakat menyadari akan bahayanya penyalahgunaan narkoba terutama bagi para pelajar dan pemuda," pungkasnya.

Sementara itu, Kapolres Sukabumi AKBP Maruly Pardede mengatakan, deklarasi Kampung Tangguh Anti Narkoba di Kampung Kompa ini bertujuan utama untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap bahaya narkoba serta mengedepankan pentingnya keterlibatan semua lapisan masyarakat dalam mengatasi dan mencegah penyalahgunaan narkoba.

Ia juga menyampaikan berbagai program pencegahan narkoba yang akan dijalankan di Kampung Tangguh ini. Rangkaian program tersebut mencakup kampanye edukasi, kegiatan sosial, dan pendekatan komunitas guna meningkatkan kesadaran dan keterlibatan masyarakat. Melalui kerja sama lintas sektor, seperti kepolisian, dinas kesehatan, instansi militer, dan lembaga rehabilitasi korban narkoba, diharapkan permasalahan narkoba dapat diatasi bersama.

"Acara peresmian ini juga menjadi momentum penting untuk memberdayakan masyarakat dalam melawan peredaran narkoba. Melalui pelatihan, pembinaan, dan pendampingan, masyarakat akan dibekali dengan pengetahuan dan keterampilan untuk mencegah serta mengatasi dampak buruk narkoba di lingkungan mereka," kata Maruly.

"Semoga upaya ini dapat memberikan manfaat yang positif bagi masyarakat Kabupaten Sukabumi dalam menghadapi permasalahan narkoba," tandasnya. (ADV)

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Food & Travel02 Mei 2024, 10:31 WIB

8 Air Rebusan Herbal Alami yang Bisa Membantu Mengobati Asam Urat

Sangat penting untuk diingat bahwa rebusan bahan alami untuk asam urat ini sebaiknya tidak dianggap sebagai pengganti perawatan medis yang diresepkan oleh dokter.
Ilustrasi. Ilustrasi. Air Rebusan Herbal Alami yang Bisa Membantu Mengobati Asam Urat. | Foto: Pixabay/mirkostoedter
Life02 Mei 2024, 10:18 WIB

Ajarkan Disiplin, 5 Alasan Penting Menetapkan Batasan pada Anak yang Patut Diketahui

Menetapkan batasan pada anak berarti menetapkan pedoman perilaku meskipun tidak ada aturan resmi dalam rumah tangga.
Ilustrasi menetapkan batasan pada anak. | Foto: Pexels.com/@Luna Lovegood
Life02 Mei 2024, 10:08 WIB

Bangun Hubungan Sehat dengan Anak, Begini 5 Cara Menggunakan Teknik Disiplin Positif

Disiplin positif kemungkinan besar akan efektif bagi pengasuh mana pun dan dapat membantu memastikan bahwa anak-anak belajar dari kesalahan mereka.
Ilustrasi menggunakan teknik disiplin positif pada anak. | Foto: Pexels.com/@Ketut Subiyanto
Cek Fakta02 Mei 2024, 10:00 WIB

Hoaks! Sulfur Dioksida dari Vulkanik Erupsi Gunung Ruang Menyebar ke Pulau Jawa

Klaim hoaks ini dibuktikan dengan peta penyebaran SO2 dari situs windy.com.
(Foto Ilustrasi) Beredar unggahan hoaks di Facebook soal dampak erupsi Gunung Ruang di Sulawesi Utara. | Foto: Istimewa
Life02 Mei 2024, 10:00 WIB

5 Strategi Sederhana untuk Menemukan Kebahagiaan dalam Kehidupan Sehari-hari

Menerapkan strategi sederhana ini seperti menambahkan percikan warna kebahagiaan ke dalam kehidupan sehari-hari Anda.
Ilustrasi. Menerapkan strategi sederhana ini seperti menambahkan percikan warna kebahagiaan ke dalam kehidupan sehari-hari Anda. (Sumber : Freepik)
Life02 Mei 2024, 09:40 WIB

Terapkan Yuk, Berikut 5 Teknik Disiplin Positif yang Patut Dicoba pada Anak

Disiplin positif memotivasi anak untuk membuat pilihan yang lebih baik dengan mengarahkan mereka ke aktivitas yang lebih produktif dan memuji mereka ketika mereka berperilaku tepat.
Ilustrasi teknik disiplin positif. | Foto: Pexels.com/@Jonathan Borba
Inspirasi02 Mei 2024, 09:30 WIB

Loker Human Resources and General Affair Manager di Perusahan Makanan 2024

Berikut Informasi Lowongan Kerja Bidang Human Resources and General Affair Manager di Perusahan Makanan Tahun 2024.
Ilustrasi. Wawancara Kerja. Loker Human Resources and General Affair Manager di Perusahan Makanan 2024 (Sumber : Freepik/Yanalya)
Sehat02 Mei 2024, 09:00 WIB

7 Pengobatan Rumahan untuk Mengatasi Darah Tinggi (Hipertensi), Sehat dan Alami!

Pengobatan rumahan ini sangat efektif untuk mengobati darah tinggi.
Ilustrasi teh hijau - Pengobatan rumahan ini sangat efektif untuk mengobati darah tinggi. | (Sumber : Freepik.com)
Life02 Mei 2024, 08:58 WIB

Harus Dihilangkan, 10 Alasan Tidak Sehat Orang Tua Hindari Mendisiplinkan Anak

Mendisiplinkan anak memang tidaklah mudah dan perlu kerja keras. Namun dengan alasan apa pun, hal itu tetap harus dilakukan.
Ilustrasi alasan tidak sehat mendisiplinkan anak. | Foto: Pexels.com/@Nothing Ahead
Sukabumi02 Mei 2024, 08:50 WIB

Warga Jampangkulon Sukabumi Ditemukan Tewas Tergantung, Keluarga Ungkap Ini

Dugaan bunuh diri ini diketahui ketika istri korban yang berinisial S mencari suaminya.
Jenazah J (59 tahun) saat dievakuasi oleh warga dari lokasi dugaan gantung diri di Desa Tanjung, Kecamatan Jampangkulon, Kabupaten Sukabumi, Rabu, 1 Mei 2024. | Foto: Istimewa