DPRD Ingatkan PT Clariant di Lengkong Sukabumi Jalankan Program CSR

Jumat 02 Juni 2023, 19:53 WIB
Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi Badru Dudu Mustofa saat mengikuti audiensi antara warga Lengkong dan PT Clariant perihal CSR. (Sumber : SU/Ragil)

Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi Badru Dudu Mustofa saat mengikuti audiensi antara warga Lengkong dan PT Clariant perihal CSR. (Sumber : SU/Ragil)

SUKABUMIUPDATE.com - Anggota Komisi I DPRD Kabupaten Sukabumi Badru Dudu Mustofa, mengingatkan kepada PT Clariant Adsorbent Indonesia untuk menjalankan kewajibannya terhadap masyarakat. Salah satunya adalah program corporate social responsibility (CSR).

Legislator dari Fraksi Partai Gerindra ini menegaskan bahwa kewajiban itu sudah tertuang dalam Perda tentang Tanggungjawab Sosial Perusahaan, Kemitraan dan Bina Lingkungan (TJSPKBL).

Sebelumnya, Badru bersama anggota Komisi I DPRD Kabupaten Sukabumi lainnya melakukan audiensi dengan warga mengenai PT Clariant Adsorbent Indonesia di aula Desa Neglasari, Kecamatan Lengkong, Rabu, 31 Mei 2023.

Baca Juga: Penjelasan Bapenda Soal PT Clariant di Lengkong Sukabumi Tak Tercatat Wajib Pajak

Audiensi dilakukan karena warga yang mengganggap perusahaan yang memproduksi bentonit tersebut tak memberikan kontribusi apapun termasuk CSR dan lain sebagainya.

"Kemarin kami beraudensi, meminta keterangan dan penjelasan kepada semua pihak, terkait keluhan warga, terutama dalam hal CSR PT. Clariant," ujar Badru kepada sukabumiupdate.com, Jumat (2/6/2023).

"Dalam hal ini, kami hanya memediasi apa yang menjadi harapan dari warga atau Pemdes, terkait CSR, namun jawaban dari perusahaan, baik itu PT Clariant atau perusahaan pemasok bahan bakunya belum ada jawaban pasti. Namun kami sudah mengingatkan pihak perusahaan untuk memperhatikan dan memprioritaskan," lanjutnya.

Agar masalah ini tidak berlarut-larut, kata Badru, perusahaan harus memiliki kepedulian terhadap masyarakat yang ada di sekitar wilayah produksi perusahaan. Perusahaan, harus mengerti keinginan masyarakat serta pemerintah desa setempat. Apalagi, lanjut Badru, PT Clariant diketahui sudah 30 tahun lebih berdiri dan termasuk perusahaan Penanaman Modal Asing (PMA).

"Inilah yang harus dibahas secara intens antara pihak perusahaan yang memegang kewenangan dengan warga atau pihak desa. Agar ada keterbukaan, dan tidak berlarut larut," jelasnya.

Menurut Badru, apabila ada kepedulian dari pihak perusahaan melalui CSR-nya, tentunya sedikit banyak bisa membantu pembangunan di Desa Neglasari.

"Jangan hanya menunggu ada keluhan warga, atau ada dampak yang ditimbulkan seperti pencemaran Sungai Cikaso, baru perusahaan bertindak," tandasnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Produk07 Desember 2023, 21:39 WIB

Dendeng Ikan Deles Racikan Warga Ciemas Sukabumi, Renyah dan Gurih

Melimpahnya ikan Deles, hasil tangkapan nelayan di perairan laut Geopark Ciletuh, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi, dimanfaatkan menjadi olahan dendeng
Dendeng ikan Deles karya warga Ciemas Sukabumi | Foto : Ragil Gilang
Life07 Desember 2023, 21:30 WIB

13 Ciri Anak Laki-laki Bunda Memiliki Kepribadian Introvert, Coba Lihat Sikapnya

Anak laki-laki introvert cenderung lebih suka menghabiskan waktu sendirian daripada bersama orang lain.
Ilustrasi. Anak laki-laki introvert cenderung lebih suka menghabiskan waktu sendirian daripada bersama orang lain. (Sumber : pixabay.com/@thankyouforlike)
Bola07 Desember 2023, 21:15 WIB

Jelang Hadapi Persik, Bojan Hodak Beberkan Kelemahan Persib Saat Ditahan Imbang PSM

Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak mencoba membenahi kelemahan timnya jelang menghadapi Persik Kediri
Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak mencoba membenahi kelemahan timnya jelang menghadapi Persik Kediri (Sumber : Persib.co.id)
Life07 Desember 2023, 21:00 WIB

11 Pola Asuh yang Tepat untuk Anak Introvert, Orang Tua Harus Tahu

Anak introvert memerlukan pola asuh yang tepat dari orang tuanya.
Ilustrasi - Anak introvert memerlukan pola asuh yang tepat dari orang tuanya. (Sumber : Pixabay.com/@LichDinh).
Sukabumi07 Desember 2023, 20:54 WIB

Daftar WP hingga Notaris di Sukabumi Penerima Anugerah Pajak Daerah 2023

Berikut daftar wajib pajak hingga notaris penerima Anugerah Pajak Daerah 2023 dari Bapenda Kabupaten Sukabumi
Jajaran Bapenda Kabupaten Sukabumi bersama sejumlah wajib pajak yang raih penghargaan dalam Anugerah Pajak Daerah 2023. (Sumber : Istimewa)
Life07 Desember 2023, 20:45 WIB

8 Tanda Anak Laki-laki Mulai Menyukai Lawan Jenis, Perilakunya Beda!

Anak laki-laki yang mulai menyukai lawan jenis akan menunjukan perubahan pada perilaku dan sikapnya
Ilustrasi - Anak laki-laki yang mulai menyukai lawan jenis akan menunjukan perubahan pada perilaku dan sikapnya (Sumber : Freepik/freepik)
Sukabumi07 Desember 2023, 20:33 WIB

BNPB Usulkan Relokasi Warga Terdampak Pergerakan Tanah di Cireunghas Sukabumi

Kepala BNPB Letjen TNI Suharyanto usulkan solusi relokasi bagi warga terdampak pergerakan tanah di Cireunghas Sukabumi.
Kepala BNPB beserta jajarannya didampingi forkopimda Kabupaten Sukabumi saat meninjau lokasi bencana pergerakan tanah di Cireunghas. (Sumber : BNPB)
Life07 Desember 2023, 20:30 WIB

10 Ciri Anak Perempuan Memiliki Kepribadian Introvert

Anak perempuan introvert cenderung menemukan kesenangan dan kepuasan dalam berbagai kegiatan yang dapat mereka nikmati sendirian. Anak yang introvert suka membaca, menulis, atau bermain sendirian.
Ilustrasi. Sendirian, Ciri Anak Perempuan Memiliki Kepribadian Introvert (Sumber : pixabay.com/@u_uf78c121)
Life07 Desember 2023, 20:15 WIB

10 Faktor yang Dapat Menyebabkan Overthinking, Yuk Kenali!

Ada banyak faktor yang dapat menjadi penyebab overthinking mulai dari sikap perfectionism hingga kondisi kesehatan mental
Ilustrasi - 10 Faktor yang Dapat Menyebabkan Overthinking, Yuk Kenali! | Foto: Freepik
Entertainment07 Desember 2023, 20:10 WIB

Daftar 7 Pernikahan Artis yang Menjadi Trending Topic Sepanjang 2023

Beberapa pernikahan artis yang menjadi trending topic sepanjang tahun 2023. Salah satunya pernikahan Bunga Citra Lestari dan Tiko Aryawardhana
Sederet pernikahan artis yang menjadi trending topic sepanjang 2023 | Foto : Pernikahan BCL dan Tiko (sumber : instagram.com/itsmebcl)