Lewat Tendangan Bebas Luthfi, Timnas U-22 Tembus Final Piala AFF

Minggu 24 Februari 2019, 12:14 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Sebuah gol yang dicetak gelandang tim nasional Indonesia U-22 atau Timnas U-22, M. Luthfi Kamal Baharsyah, memastikan kemenangan 1-0 atas Vietnam dalam babak semifinal PIala AFF U-22 di Stadion Nasional, Phnom Penh, Kamboja, Minggu sore.

Gol dari eksekusi tendangan bebas Luthfi tersebut sekaligus mengantarkan Garuda Muda menjejaki partai final, menantikan pemenang laga semifinal lain antara tuan rumah Kamboja dan Thailand yang berlangsung Minggu malam.

Laga babak pertama berjalan cukup imbang dan kedua tim sama-sama memiliki peluang yang mengancam gawang satu sama lain, namun hingga 45 menit dan dua menit tambahan berakhir tak ada gol tercipta.

Indonesia tampil lebih percaya diri mengawali babak kedua ketika Witan Sulaiman melepaskan umpan silang ke area tiang jauh yang disambut dengan tandukan tajam Marinus Wanewar, namun kiper Phan Van Bieu melakukan pengorbanan dengan membenturkan badannya ke tiang demi menghalau bola.

Laga semakin panas ketika Osvaldo Haay terpancing emosinya oleh kontak fisik pemain Vietnam, namun di hari ulang tahunnya Marinus justru hadir menjadi penengah dari situasi tersebut.

Nurhidayat sempat melakukan blunder dengan kegagalannya melakukan sapuan, dan bola justru mengarah kepada Tran Duc Nam.

Melihat situasi permainan tak kunjung berkembang, Indra memasukkan M. Rafi Syarahil menggantikan Sani Rizki Fauzi sebagai perubahan kreativitas serangan di lini tengah pada menit ke-60.

Tak sampai 10 menit berselang, Marinus melakukan umpan terobosan ke dalam kotak penalti yang berusaha dijangkau Gian Zola Nasrulloh Nugraha, namun ia dilanggar tepat sebelum memasuki kotak penalti.

Luthfi yang menghadapi bola dengan dingin melakukan tendangan yang meski sempat membentur barisan pagar hidup Vietnam namun arahnya tetap masuk ke dalam gawang demi membawa Indonesia unggul 1-0 pada menit ke-70.

Gol itu memaksa Quoc Tuan melakukan pergantian pemain dengan memasukkan top skor mereka Tran Danh Trung menggantikan Nguyen Huu Thang.

Pada menit ke-84 terjadi kemelut di depan gawang Indonesia, beruntung Rafi sigap menyapu bola muntah hasil sundulan pemain Vietnam yang membentur barisan pertahanan Garuda Muda.

Hingga masa injury time lima menit berakhir Timnas U-22 Indonesia sukses mempertahankan kemenangan 1-0.

Susunan pemain: Indonesia (4-1-2-3): Awan Setho Raharjo: Asnawi Mangkualam Bahar, Nurhidayat Haji Haris, Bagas Adi Nugroho, Firza Andika; Muhammad Luthfi Kamal Baharsyah; Sani Rizki Fauzi (M. Rafi Syarahil), Gian Zola Nasrulloh Nugraha (Hanif Abdurraruf Sjahbandi); Osvaldo Ardiles Haay, Marinus Wanewar, Witan Sulaiman (Rachmat Irianto)

Pelatih: Indra Sjafri

Vietnam (4-2-3-1): Phan Van Bieu; DungQuangNho, Nguyen Van Dat, Nguyen Van Hanh (Le MinhBinh), NguyenHungThienDuc; TranThanhSon, NguyenHoangDuy; Le Van Xuan, NguyenHuuThan (TranDanhTrung), PhanThanhHau; TranDucNam

Pelatih: Nguyen Quoc Tuan

Sumber: Tempo

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sehat08 Mei 2024, 21:00 WIB

Tanaman Jelatang: Nutrisi dan 5 Khasiatnya untuk Mengobati Beragam Penyakit

Jelatang adalah tanaman kurus dari keluarga jelatang yang disebut Urticaceae.
Ilustrasi - Jelatang adalah tanaman kurus dari keluarga jelatang yang disebut Urticaceae. (Sumber : pexels.com/@Simon Gough).
Sukabumi08 Mei 2024, 20:59 WIB

Kamboja Belajar soal Pencegahan Perkawinan Anak ke Pemkab Sukabumi

Kabupaten Sukabumi jadi tempat belajar soal pencegahan perkawinan anak bagi delegasi Kamboja.
Bupati Sukabumi Marwan Hamami saat berbagi cenderamata dengan delegasi pemerintah Kamboja. (Sumber : Diskominfosan Kab. Sukabumi)
Sukabumi08 Mei 2024, 20:14 WIB

Kebakaran Rumah di Lengkong Sukabumi Diduga Akibat Korsleting Listrik, Penghuni Mengungsi

Kerugian akibat kebakaran rumah di Lengkong Sukabumi ini capai Rp65 Juta. Penyebab diduga akibat korsleting listrik.
Kondisi rumah di Lengkong Sukabumi yang hangus terbakar. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi Memilih08 Mei 2024, 20:09 WIB

Pleno DPD Nasdem Putuskan Ayep Zaki Bacalon Wali Kota/Wakil Wali Kota Sukabumi

DPD Partai Nasdem Kota Sukabumi menetapkan Ayep Zaki sebagai satu-satunya nama bakal calon wali kota / wakil wali kota Sukabumi yang lolos penjaringan.
Pleno DPD Partai Nasdem Kota Sukabumi memutuskan H Ayep Zaki satu-satunya yang lolos penjaringan dan akan diusulkan ke DPW Nasdem Jabar, Rabu (8/5/2024) | Foto : Syams
Sehat08 Mei 2024, 20:00 WIB

12 Bahan Alami untuk Mencegah Asam Lambung Naik di Malam Hari

Selain mengonsumsi bahan alami, penderita asam lambung juga penting untuk menghindari makanan dan minuman yang dapat memicu refluks asam, seperti makanan pedas, berlemak, kafein, dan minuman berkarbonasi.
Ilustrasi. Beberapa bahan alami dapat membantu mencegah asam lambung naik dan meredakan gejalanya (Sumber : Freepik/diana.grytsku)
Sukabumi08 Mei 2024, 19:37 WIB

Mau Jadi Duta Baca Kabupaten Sukabumi 2024, Cek Syaratnya di Sini

Pendaftaran Duta Baca Kabupaten Sukabumi tahun 2024 dibuka, berikut kriteria dan syaratnya.
Finalis Duta Baca Kabupaten Sukabumi tahun 2023. (Sumber : Istimewa)
Gadget08 Mei 2024, 19:30 WIB

Sering Dapat Telepon dari Nomor Tidak Dikenal? Begini Cara Blokirnya di HP Android atau iPhone

Anda dapat memblokir nomor tidak dikenal secara otomatis atau manual di Android dan iPhone.
Ilustrasi - Anda dapat memblokir nomor tidak dikenal secara otomatis atau manual di Android dan iPhone. (Sumber : Freepik.com/@vecstock).
Life08 Mei 2024, 19:15 WIB

7 Langkah yang Bisa Dilakukan Orang Tua Untuk Menghindari Memanjakan Anak

Membesarkan anak yang tidak manja berarti kita menikmati kebersamaan dengan mereka dengan lebih sedikit konflik dan lebih banyak kesenangan.
Ilustrasi menghindari memanjakan anak (Sumber : pexels.com/ @PolesieToys)
Sehat08 Mei 2024, 19:00 WIB

Mengenal Apa Itu Penyakit Jantung: 5 Gejala, Penyebab dan Cara Mengobatinya

Penyakit jantung tidak boleh dianggap sepele, karena sangat mengancam jiwa.
Ilustrasi seseorang terkenan serangan jantung - Penyakit jantung tidak boleh dianggap sepele, karena sangat mengancam jiwa.. (Sumber : Freepik/jcomp)
Jawa Barat08 Mei 2024, 18:45 WIB

Jamin PPDB Jabar 2024 Bersifat Terbuka dan Adil, Pj Gubernur: Tak Ada ‘Titip Titipan’

Pendaftaran PPDB Jabar 2024 tahap 1 dimulai tanggal 3 Juni 2024. Pemprov Jabar deklarasikan bersih, berkualitas, dan berintegritas.
Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin berbincang dengan pelajar saat acara Kick Off Penerimaan PPDB 2024 (Sumber : Biro Adpim Pemprov Jabar)