Mau Jadi Duta Baca Kabupaten Sukabumi 2024, Cek Syaratnya di Sini

Rabu 08 Mei 2024, 19:37 WIB
Finalis Duta Baca Kabupaten Sukabumi tahun 2023. (Sumber : Istimewa)

Finalis Duta Baca Kabupaten Sukabumi tahun 2023. (Sumber : Istimewa)

SUKABUMIUPDATE.com - Dinas Arsip dan Perpustakaan (Diarpus) Kabupaten Sukabumi membuka pendaftaran Duta Baca Kabupaten Sukabumi 2024. Pendaftaran ini khusus bagi warga Kabupaten Sukabumi dan dibuka mulai tanggal 6 hingga 24 Mei 2024.

Selama periode tersebut, individu yang berminat dapat mendaftar dan mengikuti proses seleksi untuk menjadi duta baca yang akan menjadi perwakilan aktif dalam mempromosikan pentingnya membaca dan menulis, serta meningkatkan kesadaran akan literasi di masyarakat.

Dengan tema utama "Membumikan Literasi", kegiatan pemilihan Duta Baca 2024 ini bertujuan untuk membangun budaya literasi yang kuat di Kabupaten Sukabumi.

“Melalui kegiatan ini, kami berharap dapat menciptakan lingkungan di mana membaca dan menulis menjadi bagian integral dari kehidupan sehari-hari, tidak hanya sebagai keterampilan, tetapi juga sebagai gaya hidup,” ujar Kepala Diarpus Kabupaten Sukabumi, Aisah dalam rilis yang diterima sukabumiupdate.com, Rabu (8/5/2024).

Baca Juga: Diarpus Catat Tingkat Baca di Kabupaten Sukabumi Meningkat, Siap Hadirkan Inovasi

Menurut Aisah, para peserta yang terpilih sebagai duta baca akan memiliki kesempatan untuk menjadi agen perubahan yang membawa dampak positif bagi masyarakat.

“Mereka akan diharapkan untuk mengorganisir dan melaksanakan berbagai kegiatan yang kreatif dan inovatif untuk meningkatkan minat baca dan keterampilan literasi di berbagai lapisan masyarakat,” jelasnya.

Oleh karena itu, pihaknya mengundang seluruh masyarakat, terutama generasi muda, untuk turut serta dalam Pemilihan Duta Baca Kabupaten Sukabumi 2024.

“Bersama-sama, mari kita wujudkan masa depan yang lebih cerah melalui literasi yang kuat dan berkelanjutan,” tandasnya.

Berikut persyaratan bagi calon peserta pemilihan Duta Baca Kabupaten Sukabumi 2024:

1.Masyarakat Kabupaten Sukabumi minimal kelas 12 SMA/Sederajat sampai 22 tahun dibuktikan dengan melampirkan fotokopi KTP

2.Berpendidikan minimal kelas 12 SMA/Sederajat atau masih kuliah

3.Mengirimkan daftar riwayat hidup

4.Mengirimkan portofolio literasi kegiatan literasi yang dilakukan (opsional)

5.Mengirimkan fotokopi liazah atau surat keterangan aktif sekolah/kuliah

6.Mengirimkan foto seluruh badan mengenakan batik dengan latar belakang putih

7.Mengirimkan pas foto ukuran 4 x 6 dengan latar merah

8.Melampirkan surat pernyataan bersedia mengikuti seluruh rangkaian kegiatan dari seleksi administrasi sampai karantina (surat diakses di bit.ly/pildubac2024)

9.Membuat resume buku sebanyak 1 judul yang terdiri dari 300 kata dengan menyebutkan judul, pengarang, penerbit (kota terbit, nama penerbit, dan tahun terbit). Resume diketik dengan jenis huruf Tahoma 11pt, spasi 1,5, ukuran kertas
A4, dan dikirimkan dalam bentuk pdf (Opsional)

10.Membuat esai dengan tema "Strategi peningkatan ekosistem literasi digital di kabupaten sukabumi". Maksimal 500 kata, diketik dengan jenis huruf Tahoma 11pt, spasi 1,5, ukuran kertas A4, dan dikirimkan dalam bentuk pdf tidak berkaitan dengan unsur politik praktis/pemilu/hoaks, ujaran kebencian, dan lain-lain

11.Menyebutkan tiga judul buku yang berpengaruh dalam kehidupan peserta

12.Mengunggah twibbon di akun pribadi masing-masing dan akun tidak diprivasi (Twibbon diakses di bit.ly/pildubac2024)

13.Mengirimkan video profil singkat dan pernyataan tentang literasi (bisa membahas isu-isu/permasalahan literasi di Kabupaten Sukabumi, memberikan solusi melalui program literasi, pengalaman/rekam jejak/prestasi capaian di bidang literasi) video berdurasi maksimal 3 menit dan diunggah di instagram pribadi dengan hastag #dutabacakabupatensukabumi2024 serta kolaborasikan dengan @diarpus_kabsukabumi dan @paguyubandutabacakab.sukabumi

14.Pendaftaran dan persyaratan yang harus dilampirkan dapat dikirim melalui link
bit.ly/PendaftaranDutaBacaKabupatenSukabumi2024

Setelah tahap pendaftaran, peserta yang lolos tahap administrasi akan diumumkan pada 29 Mei 2024, lalu mengikuti technical meeting karantina pada 31 Mei 2024 untuk selanjutnya dikarantina sejak 6 Juni 2024 kemudian ikut malam grand final pemilihan Duta Baca Kabupaten Sukabumi pada 8 Juni 2024.

Pendaftaran kegiatan ini tak dipungut biaya alias gratis dan para finalis yang terpilih berkesempatan mendapatkan beasiswa serta hadiah jutaan rupiah.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Food & Travel20 Mei 2024, 06:00 WIB

Cara Membuat Infused Water Ketumbar untuk Asam Urat, Gampang dan Simpel!

Ketumbar memiliki berbagai manfaat kesehatan, termasuk potensi untuk membantu meredakan gejala asam urat.
Ilustrasi. Cara Membuat Infused Water Ketumbar untuk Asam Urat, Gampang dan Simpel! (Sumber : Instagram/@kantongsayur.idn)
Science20 Mei 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 20 Mei 2024, Cek Dulu Langit di Awal Pekan

Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya Senin 20 Mei 2024.
Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya Senin 20 Mei 2024. (Sumber : Freepik/@wirestock)
Jawa Barat19 Mei 2024, 23:43 WIB

Tak Hanya Sukabumi, Status UHC Non-Cut Off Dua Daerah di Jabar Ini Juga Tengah Dicabut

BPJS Kesehatan ungkap ada dua daerah di Jabar yang status UHC Non-Cut Off nya dicabut selain Kabupaten Sukabumi.
Ilustrasi. kartu BPJS Kesehatan | Foto: Istimewa
Sukabumi19 Mei 2024, 22:26 WIB

Bapenda Sukabumi Terima Kunker DPRD Kota, Bagikan Kiat dalam Optimalisasi PAD

Konsultasi terkait optimalisasi PAD, Bapenda Kabupaten Sukabumi terima kunker Komisi II DPRD Kota Sukabumi.
Bapenda Kabupaten Sukabumi terima kunker rombongan Komisi II DPRD Kota Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi19 Mei 2024, 21:16 WIB

Meninggal saat Ngojek, Cerita Pilu Istri di Sukabumi yang Kehilangan Suami Akibat Kecelakaan

Istri Hendi, korban kecelakaan di Cibadak Sukabumi ungkap cerita pilu detik-detik sebelum suaminya tewas terlindas mobil.
Tangkapan layar video saat Hendi (35 tahun) dievakuasi warga. Hendi meninggal dunia setelah kecelakaan di Jalan Suryakencana, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (27/4/2024). | Foto: Istimewa
Life19 Mei 2024, 21:00 WIB

13 Tips Menenangkan Pikiran yang Sering Overthinking Agar Hidup Kembali Bahagia

Begini Tips Menenangkan Pikiran yang Sering Overthinking Agar Hidup Kembali Bahagia. Segera Lakukan!
Ilustrasi. Berpikir | Cara Menenangkan Pikiran yang Sering Overthinking  (Sumber : pixabay.com/@DanaTentis)
Sukabumi19 Mei 2024, 20:15 WIB

Industri Retail Pakaian Sukabumi Terus Berkembang, PLN Energize Perubahan Daya PT Doosan Jaya

Pada tahun 2024, PT Doosan Jaya Sukabumi kembali mengajukan permohonan penambahan daya menjadi 1.730 kVA.
PLN Sukabumi Energize Perubahan Daya PT Doosan Jaya Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Food & Travel19 Mei 2024, 20:00 WIB

7 Kategori Makanan Agar Sakit Asam Urat Tidak Menganggu Tidur, Konsumsi Yuk!

Dengan memilih kategori makanan-makanan ini, penderita asam urat dapat membantu mengurangi gejala asam urat dan mendukung tidur yang lebih nyenyak.
Ceri adalah salah satu dari tiga obat alami yang dipercaya bisa mengobati penyakit asam urat. (Sumber : freepik.com/@azerbajian_stockers)
Sukabumi Memilih19 Mei 2024, 19:27 WIB

Tetap dan Tepat, Filosofi Logo Achmad Fahmi Menuju Pilkada Kota Sukabumi 2024

Kontinuitas menunjukkan Achmad Fahmi berkomitmen melanjutkan program dan kebijakan yang sudah berjalan baik pada masa sebelumnya.
Achmad Fahmi resmi dideklarasikan oleh DPD PKS Kota Sukabumi sebagai bakal calon Wali Kota Sukabumi di Pilkada 2024. | Foto: Istimewa
Nasional19 Mei 2024, 19:09 WIB

Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Tangerang Selatan Sempat Hilang Kontak

Pesawat latih milik Indonesia Flying Club dengan nomor registrasi PK-IFP tersebut memiliki rute Tanjung Lesung-Pondok Cabe.
Kondisi pesawat latih yang jatuh di BSD Tangerang Selatan. (Sumber Foto : Akun X TMC Polda Metro Jaya)