Ini Dia 20 Nama Pemain Timnas U-23 Indonesia di Asian Games 2018

Kamis 16 Agustus 2018, 13:22 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Panitia Penyelenggara Asian Games 2018 (INASGOC) merilis nama 20 pemain timnas U-23 Indonesia yang akan bertanding di Grup A Asian Games XVIII 2018.

Dari data yang diterima Antara di Jakarta, Jumat pagi, dari 20 pemain tersebut, pelatih timnas U-23 Indonesia Luis Milla tetap mempertahankan tiga pemain senior yang sebelumnya ikut pemusatan latihan (TC) terakhir menjelang Asian Games di Bali yakni Andritany Ardhiyasa serta dua pemain naturalisasi Alberto Goncalves dan Stefano Lilipaly.

Adapun ke-20 pemain timnas U-23 Indonesia untuk Asian Games 2018 yaitu Andritany Ardhiyasa dan Awan Setho Raharjo di posisi penjaga gawang.

Pos bek timnas diisi oleh Gavin Kwan Adsit, I Putu Gede Juni Antara, Muhammad Rezaldi Hehanusa, Andy Setyo Nugroho, Bagas Adi Nugroho, Hansamu Yama Pranata dan Ricky Fajrin Saputra.

Kemudian, Evan Dimas Darmono, Muhammad Hargianto, Febri Hariyadi, Stefano Janjte Lilipaly, Septian David Maulana, Saddil Ramdani, Hanif Abdurrauf Sjahbandi, Zulfiandi, Irfan Jaya dan Ilham Udin Armaiyn berada di sektor gelandang.

Terakhir, di posisi penyerang tengah hanya ada satu nama yakni Alberto Goncalves da Costa.

Tentang penyerang tengah itu, Luis Milla yang kerap menggunakan formasi 4-2-3-1 dalam pertandingan kemungkinan akan menyiapkan Ilham Udin, yang berposisi asli sebagai pemain sayap, sebagai penyerang tunggal melapis Alberto Goncalves.

Hal ini sempat diungkapkan asisten pelatih timnas U-23 Indonesia Bima Sakti ketika ditemui di Jakarta, Kamis (9/8).

"Ilham juga bisa diposisikan sebagai 'striker' kalau memang dibutuhkan," ujar Bima.

Selain Ilham, nama lain yang pernah diplot Luis Milla sebagai striker adalah pemain sayap lainnya, Febri Hariyadi. Febri pernah melakoni peran tersebut saat melakoni laga uji coba kontra timnas U-23 Korea Selatan, Sabtu (23/6).

Pertandingan pertama timnas U-23 Indonesia di Asian Games 2018 digelar pada Minggu (12/8) menghadapi Taiwan. Laga berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, mulai pukul 19.00 WIB.

Sebagai informasi, selain dengan Taiwan, Indonesia bergabung dengan Palestina, Hong Kong dan Laos di Grup A Asian Games 2018.

Sumber: Tempo

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Life03 Mei 2024, 07:00 WIB

10 Tips Membahagiakan Diri Sendiri Saat Pikiran Tidak Tenang

Jika Anda merasa terus-menerus tidak stabil secara emosional, penting untuk mencari dukungan dari profesional kesehatan mental agar menemukan kebahagiaan diri sendiri.
Ilustrasi. Tips Membahagiakan Diri Sendiri Saat Pikiran Tidak Tenang (Sumber : Pexels/PragyanBezbaruah)
Food & Travel03 Mei 2024, 06:00 WIB

Cara Membuat Air Jeruk Lemon untuk Menurunkan Kolesterol, 8 Langkah Simpel!

Begini Cara Membuat Air Jeruk Lemon untuk Menurunkan Kolesterol, Ternyata Langkah-langkahnya Simpel!
Ilustrasi. Cara Membuat Air Jeruk Peras untuk Menurunkan Kolesterol (Sumber : Pexels/ToniCuenca)
Science03 Mei 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 3 Mei 2024, Termasuk Sukabumi, Cianjur dan Bogor

Prakiraan cuaca wilayah Jawa Barat 2 Mei 2024 dimana cuaca berawan berpotensi terjadi di berbagai wilayah termasuk Sukabumi dan sekitarnya.
Ilustrasi. Prakiraan cuaca wilayah Jawa Barat 2 Mei 2024 dimana cuaca berawan berpotensi terjadi di berbagai wilayah termasuk Sukabumi dan sekitarnya. | Foto: Pixabay
Nasional03 Mei 2024, 01:02 WIB

Jokowi Teken UU Desa Baru, Kades Dapat Uang Pensiun dan Bisa Menjabat Hingga 16 Tahun

Presiden Jokowi menandatangani pengesahan UU Desa baru, Kades dapat uang pensiun hingga jabat 2 periode.
Ilustrasi Kepala Desa atau Kades. | Foto : Sukabumi Update
Jawa Barat03 Mei 2024, 00:01 WIB

Bahas UHC, Sekda Kabupaten Sukabumi Hadiri Monev Implementasi JKN

Sekda Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman hadiri acara monev Implementasi Inpres Nomor 1 Tahun 2022 tentang Optimalisasi Pelaksanaan Program JKN di Bandung.
Sekda Kabupaten Sukabumi didampingi perangkat daerah hadiri acara monev implementasi inpres terkait JKN di Bandung. (Sumber : Dokpim Pemkab Sukabumi)
Sukabumi02 Mei 2024, 22:39 WIB

Longsor di Parungkuda Sukabumi, Akses Jalan Desa Langensari Tertutup Dapuran Bambu

Akses jalan Desa Langensari Parungkuda Sukabumi tertutup longsor dapuran bambu.
P2BK bersama sejumlah relawan tengah melakukan penanganan longsor dapuran bambu yang menutup badan jalan di Kampung Sindangsari RT 1/2, Desa Langensari, Parungkuda Sukabumi, Kamis (2/5/2024). (Sumber : Istimewa)
Opini02 Mei 2024, 22:12 WIB

Mengarahkan Kompas Pendidikan: Sebuah Renungan di Hari Pendidikan Nasional

Sistem pendidikan harus menyediakan ruang yang cukup untuk pembelajaran empati, kejujuran, dan keberanian moral.
Ilustrasi. Seputar Hardiknas 2024 | Foto: Pixabay/sasint
Keuangan02 Mei 2024, 21:56 WIB

Masih Dibuka, Pendaftar Tahara di BPR Cicurug Sukabumi Diprediksi Terus Meningkat

Pendaftaran calon nasabah Tabungan Hari Raya (Tahara) Perumda BPR Sukabumi cabang Cicurug masih dibuka hingga 8 Mei 2024.
Kepala Pemasaran BPR Sukabumi Cabang Cicurug, Jujun Junaedi. (Sumber : SU/Ibnu)
Opini02 Mei 2024, 21:33 WIB

Menjadi Pembaca Kritis: Memilah Informasi di Era Media Baru

Pembaca kritis tidak hanya menerima informasi mentah-mentah, tertapi mampu memahami konteks informasi, menganalisis isi dan sumbernya, serta mengevaluasi kebenarannya.
Ilustrasi memilah informasi di zaman hadirnya media baru. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi02 Mei 2024, 21:17 WIB

Pengantar ke Neraka! Bank Emok-Rentenir Dilarang Keras Masuk Kutamara Sukabumi

Spanduk tolak rentenir dan bank emok terbentang di Kampung Kutamara Surade Sukabumi. Praktik riba disebut sudah rusak rumah tangga dan pengantar ke neraka.
Spanduk penolakan hadirnya praktik riba akibat rentenir hingga bank emok yang dipasang ormas Gempa di Kampung Kutamara Surade Sukabumi. (Sumber : Istimewa)