Demi Timnas Indonesia U-23 Liga 1 Ditunda Hingga Selesai Piala Asia U-23 2024

Minggu 31 Maret 2024, 08:53 WIB
PSSI dan operator Liga, PT Liga Indonesia Baru (LIB) resmi menunda jadwal Liga 1 mulai pekan ke-31 demi kelancaran Timnas Indonesia U-23 yang akan berlaga di Piala Asia U-23 2024 | Foto: Istimewa

PSSI dan operator Liga, PT Liga Indonesia Baru (LIB) resmi menunda jadwal Liga 1 mulai pekan ke-31 demi kelancaran Timnas Indonesia U-23 yang akan berlaga di Piala Asia U-23 2024 | Foto: Istimewa

SUKABUMIUPDATE.com - Demi kelancaran Timnas Indonesia U-23 yang akan berlaga di Piala Asia U-23 2024 PSSI dan operator Liga, PT Liga Indonesia Baru (LIB) memutuskan untuk menunda jadwal Liga 1 mulai pekan ke-31.

Rangkaian pertandingan pekan ke-31 sendiri seharusnya berlangsung mulai 1 April ditunda hingga selesainya Piala Asia U-23 2024.

Sedangkan Timnas U-23 akan bermain di Piala Asia U-23 pada 15 April sampai 3 Mei, atau hingga selesai.

Dikutip dari Tempo.co, hal itu ditegaskan melalui surat PSSI dengan nomor 1367/UDN/815/III-2024 perihal surat penundaan Liga 1 2023/2024, tertanggal 30 Maret 2024.

Baca Juga: Usai Dibantai Timnas Indonesia 3-0, Vietnam Pecat Phillipe Troussier

Surat itu mengacu pada hasil keputusan pertemuan darurat Komite Eksekutif PSSI pada Sabtu, dan memastikan bahwa Liga 1 baru akan dilanjutkan setelah selesainya Piala Asia U-23 mendatang.

“Berkenaan dengan hal tersebut di atas, PSSI meminta PT Liga Indonesia Baru untuk menerbitkan sirkular kepada tim peserta BRI Liga 1 tahun 2023/2024 dan pihak-pihak lainnya terkait penundaan tersebut,” demikian pernyataan PSSI dikutip dari laman resmi Liga Indonesia Baru.

PT LIB merespon keputusan tersebut, dengan merilis surat bernomor 428/LIB-COR/III/2024 perihal penundaan pelaksanaan lanjutan Liga 1, serta melakukan komunikasi langsung dengan pihak klub.

“Sebagai bentuk dukungan kepada timnas, maka LIB siap menjalankan keputusan tersebut. Dalam hal ini, kami langsung berkomunikasi dengan klub dan perubahan jadwal pekan ke-31 BRI Liga 1 2023/2024 akan disampaikan kemudian,” kata Direktur Utama PT LIB Ferry Paulus.

Baca Juga: Ranking FIFA Terbaru dan Klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2026 Indonesia Usai Menang di Hanoi

Ferry berharap klub-klub peserta Liga 1 dapat memahami keputusan tersebut.

“Semua diputuskan atas nama kepentingan timnas. Seperti yang kita tegaskan pada awal musim, kompetisi BRI Liga 1 2023/24 pada akhirnya untuk timnas. Demi tim Merah-Putih yang selalu kita banggakan bersama,” kata dia.

Musim reguler Liga 1 2023/2024 telah memainkan 30 pekan pertandingan dan menyisakan empat laga lagi.

Empat tim teratas di fase reguler akan lolos ke Championship Series untuk memperebutkan gelar juara. Saat ini baru Borneo FC sebagai pemuncak klasemen yang telah memastikan lolos ke Championship Series.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Sehat03 Mei 2024, 20:30 WIB

7 Daun yang Berkhasiat Membantu Menurunkan Kadar Gula Darah dalam Tubuh

Daun-daun ini dipercaya dapat menurunkan kadar gula darah dalam tubuh.
Ilustrasi daun kelor. Daun-daun ini dipercaya dapat menurunkan kadar gula darah dalam tubuh. (Sumber : Instagram/@dina_dara_chadank)
Sukabumi03 Mei 2024, 20:08 WIB

Kronologi Pasutri Tewas Tertabrak KA Siliwangi di Sukabumi, Korban Sudah Diteriaki

Warga ceritakan detik-detik suami istri tewas tertabrak kereta api KA Siliwangi di Kebonpedes Sukabumi.
Tempat Kejadian Perkara Pasutri tertabrak kereta api di Kampung Babakansirna, Rt 03/04, Desa/Kecamatan Kebonpedes, Sukabumi. (Sumber : SU/Asep Awaludin)
Keuangan03 Mei 2024, 20:00 WIB

10 Kebiasaan Sepele yang Bisa Membuat Hidupmu Miskin, Jangan Lakukan!

Waspada Terhadap Kebiasaan Sepele yang Bisa Membuat Hidupmu Miskin, Jangan Lakukan!
Finansial Terbatas. Kebiasaan Sepele yang Bisa Membuat Hidup Miskin | Foto : Karolina Grabowska/Pexels
Gadget03 Mei 2024, 19:30 WIB

Begini Langkahnya, 7 Tips Mengatasi Memori Internal yang Penuh di HP Android

Ada beberapa cara untuk mengatasi memori internal HP yang penuh.
Ilustrasi. Ada beberapa cara untuk mengatasi memori internal HP yang penuh.(Sumber : Freepik/@rawpixel.com)
DPRD Kab. Sukabumi03 Mei 2024, 19:11 WIB

Pelajar Sukabumi Darurat Kekerasan Seksual, DPRD: Penguatan Ilmu Agama, Sekolah dan Rumah

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Budi Azhar merespon dua kasus kekerasan seksual yang melibatkan pelajar.
Budi Azhar Mutawalli, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi | Foto: Aji
Sukabumi Memilih03 Mei 2024, 19:10 WIB

50 Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi Hasil Pemilu 2024 Ditetapkan, Berikut Daftar Namanya

Sah! Berikut daftar nama Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi hasil Pemilu 2024.
KPU gelar rapat pleno terbuka penetapan perolehan kursi parpol dan penetapan calon angggota DPRD Kabupaten Sukabumi hasil Pemilu 2024, Kamis 2 Mei 2024. (Sumber : Istimewa)
Life03 Mei 2024, 19:00 WIB

Biasa Menjadi Luar Biasa: 10 Kebiasaan Kecil yang Membuatmu Dihormati dan Disegani

Menjadi orang yang disegani dan dihormati membutuhkan waktu dan usaha.
Ilustrasi -Menjadi orang yang disegani dan dihormati membutuhkan waktu dan usaha. (Sumber : pexels.com/Alexander Suhorucov)
Nasional03 Mei 2024, 18:35 WIB

57 Pemimpin Redaksi Deklarasi ICEC di Hari Pers Internasional, Cek Visi dan Misinya!

ICEC sendiri bertujuan untuk bertukar ide dan keahlian dalam mengelola dan memimpin media. Selain itu, untuk membangun redaksi yang berpihak pada kepentingan publik.
Perwakilan dari 57 Pemimpin Redaksi meneken deklarasi Perhimpunan Pemimpin Redaksi Indonesia (Indonesia Chief Editors Club/ICEC). (Sumber: istimewa)
Sukabumi03 Mei 2024, 18:12 WIB

Warga Ungkap Fakta, Suami Istri Tewas Tertabrak Kereta Api di Kebonpedes Sukabumi

Kecelakaan menimpa dua warga tertabrak kereta api atau KA Siliwangi terjadi di perlintasan kereta tepatnya di Desa Kebonpedes, Kecamatan Kebonpedes, Kabupaten Sukabumi, Jumat (3/5/2024), sekitar pukul 16.07 WIB.
Sepasang suami istri tertabrak kereta api KA Siliwangi di Kebonpedes Sukabumi | Foto : Asep Awaludin
Life03 Mei 2024, 18:00 WIB

Doa Pengantin Baru Agar Rumah Tangganya Diberi Keberkahan dan Keharmonisan

Bagi pengantin baru dianjurkan untuk membaca doa agar rumah tangganya diberikan keberkahan oleh Allah SWT.
Ilustrasi seseorang sedang berdoa. - Bagi pengantin baru dianjurkan untuk membaca doa agar rumah tangganya diberikan keberkahan oleh Allah SWT.(Sumber : istockphoto.com/@golfcphoto)