Fitur Facebook Watch Kini Hadir Secara Global, Apa Fungsinya?

Jumat 31 Agustus 2018, 02:35 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Facebook menghadirkan fitur Facebook Watch secara global. Fitur tersebut memberikan cara baru bagi pengguna untuk menemukan video menarik untuk berinteraksi dengan teman, kreator video dan sesama pengguna Facebook.

"Kami meluncurkan Watch di Amerika Serikat satu tahun lalu, untuk memudahkan orang menemukan kreator video serta program acara yang mereka sukai dan memulai percakapan seputar konten video tersebut dengan teman, sesama penggemar, dan bahkan kreatornya sendiri," ujar Head of Video Facebook Fidji Simo, Kamis, 30 Agustus 2018.

Selama setahun terakhir, kata dia, Facebook merancang fitur tersebut agar menjadi lebih sosial. Seperti misalnya membuat orang mudah melihat video yang disukai dan memudahkan kreator untuk membuat program acara yang bisa melibatkan partisipasi penonton. Juga memungkinkan postingan video pada Halaman untuk disaksikan melalui Watch.

Pembaruan tersebut telah membantu orang menemukan dan berinteraksi lebih jauh dengan konten video yang disukai, mulai dari Red Table Talk bersama Jada Pinkett Smith, acara di balik layar seputar kecantikan Huda Kattan Huda Boss, hingga pertandingan siaran langsung Major League Baseball.

"Setiap bulan, lebih dari 50 juta orang di Amerika menonton video selama satu menit di Watch dan total waktu yang dihabiskan untuk menonton video di Watch telah meningkat sebanyak 14 kali lipat sejak awal tahun 2018," kata Simo.

Kini Watch tersedia bagi semua orang di seluruh dunia. Watch merupakan sebuah beranda bagi semua video yang pengguna simpan. Jika pengguna melihat video di News Feed, tapi tidak memiliki waktu untuk langsung menontonnya, pengguna dapat menyimpannya untuk ditonton nanti di Watch.

Facebook membangun sebuah pengalaman baru untuk menyaksikan video yang lebih mementingkan penonton. Dengan memberikan kemampuan memilih dan mengarahkan konten pada feed mereka sesuai minatnya.

"Anda akan menemukan pengalaman baru dalam menyaksikan video di News Feed Watch, seperti Nonton Bareng, Tayangan Perdana, dan video yang melibatkan partisipasi penonton, seperti program acara trivia terbaru, Confetti," tambah Simo. "Kami pun akan memudahkan pengguna menemukan video siaran penyelenggaraan acara besar saat acara tersebut berlangsung."

Dengan menghadirkan Watch secara global, kata Simo, juga memberikan peluang baru bagi para kreator dan penerbit di seluruh dunia. Facebook memperluas program Jeda Iklan (Ad Breaks) sehingga semakin banyak mitra yang dapat menghasilkan uang dari video mereka, dan menawarkan insights, alat, dan best practice terbaru untuk Halaman di Creator Studio.

Untuk mengakses Watch di iOS dan Android, pengguna tinggal cari ikon Watch di kolom pintasan atau bookmark 'Lainnya' di Android, iOS, atau web. Pengguna juga dapat menemukan Watch di Apple TV, Samsung Smart TV, Amazon Fire TV, Android TV, Xbox One dan Oculus TV.

"Kami sangat senang dapat menghadirkan Watch bagi semua orang di seluruh dunia, dan mengundang Anda untuk bergabung mengambil bagian dalam platform video baru kami," lanjut Simo.

Sumber: Tempo

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Sehat05 Mei 2024, 19:00 WIB

Terselip di Balik Lemak! 7 Penyebab Kolesterol Tinggi yang Harus Anda Ketahui

Kolesterol diam-diam berbahaya, dan Anda harus mengetahui apa saja penyebabnya.
Ilustrasi - Kolesterol diam-diam berbahaya, dan Anda harus mengetahui apa saja penyebabnya. (Sumber : Freepik.com/jcomp).
Life05 Mei 2024, 18:30 WIB

Konsistensi Adalah Kuncinya, 5 Teknik dan Ide Disiplin Anak yang Bisa Bunda Terapkan

Ada berbagai teknik disiplin tentang yang bisa Anda terapkan pada anak yang dimana hal ini dapat berdampak positif.
Ilustrasi - Ada berbagai teknik disiplin tentang yang bisa Anda terapkan pada anak yang dimana hal ini dapat berdampak positif. (Sumber : pexels.com/@PNW Production).
Life05 Mei 2024, 18:00 WIB

Amalan dan Doa yang Dianjurkan Sebelum Menunaikan Ibadah Haji, Jemaah Harus Tahu!

Ada beberapa amalan dan doa yang dianjurkan dikerjakan oleh jemaah haji sebelum berangkat ke tanah suci.
Ilustrasi - Ada beberapa amalan dan doa yang dianjurkan dikerjakan oleh jemaah haji sebelum berangkat ke tanah suci. | (Sumber : kemenag.go.id)
Sukabumi05 Mei 2024, 17:55 WIB

Terungkap! Ini Sosok Ibu di Sukabumi yang Tega Buang Bayinya di Semak-semak

Polisi berhasil mengamankan ibu kandung yang tega buang bayinya sendiri di semak-semak kebun warga Gunungguruh Sukabumi. Ternyata mantan TKW
Sosok YS (46 tahun), ibu kandung yang tega buang bayinya sendiri di semak-semak kebun warga Gunungguruh Sukabumi (Sumber : Istimewa)
Life05 Mei 2024, 17:30 WIB

6 Kunci Menghindari Perceraian dalam Rumah Tangga, Suami Istri Wajib Tahu Ini!

Menghindari perceraian dalam rumah tangga memang keharusan yang harus dipahami masing-masing pasangan.
Ilustrasi - Menghindari perceraian dalam rumah tangga memang keharusan yang harus dipahami masing-masing pasangan. (Sumber : Pexels/ Timur Weber).
Sukabumi05 Mei 2024, 17:11 WIB

Duel Maut Tewaskan Pelajar SMP di Cikembar Sukabumi, Ini Kata Disdik

Dinas Pendidikan Kabupaten Sukabumi menyebut duel maut pelajar SMP di Cikembar Sukabumi ini terjadi di luar pengawasan sekolah.
Korban duel maut antarpelajar SMP di Cikembar Sukabumi dipulasara di RSUD Syamsudin SH. (Sumber : Istimewa)
Musik05 Mei 2024, 17:00 WIB

Lirik Lagu “Bermuara” Rizky Febian Feat Mahalini, Trending di YouTube!

Lagu "Bermuara" memang dibawakan oleh Mahalini dan Rizky Febian. Lagu ini kabarnya dirilis jelang pernikahan mereka pada 3 Mei 2024.
Lagu "Bermuara" memang dibawakan oleh Mahalini dan Rizky Febian.  Lagu ini kabarnya dirilis jelang pernikahan mereka pada 3 Mei 2024. (Sumber : YouTube/@Rizky Febian).
Sukabumi05 Mei 2024, 16:29 WIB

Termasuk Alumni, 8 Orang Ditangkap Terkait Duel Maut Pelajar SMP di Cikembar Sukabumi

Polisi sebut duel maut pelajar SMP di Cikembar Sukabumi ini bermula dari janjian di Instagram dan ada peran alumni yang terlibat.
Ilustrasi. Polisi tangkap 8 orang pelaku duel maut yang tewaskan pelajar SMP di Cikembar Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Life05 Mei 2024, 16:00 WIB

Pantas Anak Sulit Disiplin! 6 Kesalahan Orang Tua Saat Mendidiknya di Masa Kecil

Mendidik anak untuk hidup disiplin terkadang mendapati kegagalan. Hal itu biasanya dipengaruhi oleh kesalahan saat mendidiknya di masa kecil
Ilustrasi - Mendidik anak untuk hidup disiplin terkadang mendapati kegagalan. Hal itu biasanya dipengaruhi oleh kesalahan saat mendidiknya di masa kecil. (Sumber : Pexels/Karolina Grabowska).
Sukabumi05 Mei 2024, 15:24 WIB

Bareng TNI Kawal Capaian Target PAT, Distan Sukabumi: Kolaborasi Kunci Keberhasilan

Distan Kabupaten Sukabumi mengimplementasikan kolaborasi dengan TNI untuk pengawalan bersama terhadap capaian PAT melalui pompanisasi.
Kadistan Sri Hastuty Harahap saat teken perjanjian kerja sama dengan Dandim Kabupaten Sukabumi, Letkol Inf. Anjar Ari Wibowo.  (Sumber : Istimewa)