Gerakan Pengukuran dan Intervensi Stunting Diluncurkan di Kota Sukabumi

Jumat 14 Juni 2024, 15:44 WIB
Kegiatan peresmian gerakan pengukuran dan intervensi serentak pencegahan stunting di Posyandu Alamanda 7A Kelurahan Situmekar, Kota Sukabumi, Jumat (14/6/2024). | Foto: Dokpim Kota Sukabumi

Kegiatan peresmian gerakan pengukuran dan intervensi serentak pencegahan stunting di Posyandu Alamanda 7A Kelurahan Situmekar, Kota Sukabumi, Jumat (14/6/2024). | Foto: Dokpim Kota Sukabumi

SUKABUMIUPDATE.com - Perlambatan penurunan angka prevalensi stunting membuat pemerintah menggulirkan gerakan pengukuran dan intervensi serentak pencegahan stunting di seluruh Indonesia. Gerakan ini telah dimulai beberapa waktu lalu di Kota Sukabumi, namun baru diresmikan Penjabat (Pj) Wali Kota Kusmana Hartadji pada Jumat (14/6/2024) di Posyandu Alamanda 7A Kelurahan Situmekar.

Peresmian dihadiri Pj Ketua TP-PKK Diana Rahesti dan Sekretaris Daerah (Sekda) Dida Sembada, selaku Ketua Tim Percepatan Penurunan Stunting Kota Sukabumi.

Kusmana mengatakan target penurunan prevalensi stunting secara nasional mengalami koreksi menjadi 18,8 persen, 19 persen untuk Jawa Barat, dan target penurunan di Kota Sukabumi 23,52 persen. Koreksi ini dilakukan setelah munculnya hasil Survei Kesehatan Indonesia. Dia menyebut sasaran gerakan yang dilaksanakan di berbagai posyandu selama Juni adalah ibu hamil, balita, dan calon pengantin.

Baca Juga: Lewat Septic Tank Komunal, Peran DPUTR Turunkan Stunting di Kota Sukabumi

Gerakan ini bertujuan meningkatkan cakupan kunjungan sasaran ke posyandu dan mendeteksi dini masalah gizi melalui pengukuran antropometri yang mencakup berat badan, tinggi atau panjang badan, dan lingkar lengan atas. Lalu dilanjutkan pemberian edukasi pencegahan stunting dan langkah intervensi lainnya. Kusmana menekankan pengukuran harus dilakukan sesuai standar agar menghasilkan data yang akurat.

Ketua Tim Percepatan Penurunan Stunting Kota Sukabumi Dida Sembada menegaskan komitmennya untuk menurunkan angka prevalensi stunting dengan mengandalkan kolaborasi dan koordinasi lintas sektor. “Kami dan seluruh anggota tim siap melaksanakan semua program untuk menurunkan angka prevalensi stunting. Memang sesuai laporan Dinas Kesehatan ada kenaikan, tapi kami akan berupaya menurunkan melalui koordinasi dan konsolidasi seluruh pihak," kata dia (ADV)

Sumber: Website Pemkot Sukabumi

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Musik11 September 2024, 19:30 WIB

Ada Lisa BLACKPINK, MTV Video Music Awards 2024 akan Digelar Malam Ini

Ajang penghargaan ternama MTV VMA 2024 atau MTV Awards akan diselenggarakan hari ini, Rabu, 11 September 2024 di, UBS Arena, New York, Amerika Serikat.
Ada Lisa BLACKPINK, MTV Video Music Awards 2024 akan Digelar Malam Ini | Sumber: Instagram /@lalalisa_m
Sukabumi11 September 2024, 19:20 WIB

Pria Lansia yang Ditemukan Tewas di Selokan Cibadak Sukabumi Punya Riwayat Gangguan Jiwa

Ditemukan tewas tanpa busana di Selokan Cibadak Sukabumi, Ukar ternyata miliki riwayat gangguan jiwa.
Proses evakuasi mayat pria yang ditemukan di selokan di Kampung Cimanggu RT 01/06 Desa Ciheulang Tonggoh, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, ketika dievakuasi. | Foto: Istimewa
Sehat11 September 2024, 19:00 WIB

Musim Hujan Rentan Sakit, Simak Penyebab dan 4 Cara Menjaga Kesehatannya

Dengan menjaga pola hidup sehat dan kebersihan diri, risiko terkena penyakit di musim hujan dapat diminimalisir.
Ilustrasi - Dengan menjaga pola hidup sehat dan kebersihan diri, risiko terkena penyakit di musim hujan dapat diminimalisir. | (Sumber : Freepik.com)
Sukabumi Memilih11 September 2024, 18:35 WIB

Konsolidasi Bersama Nasdem dan Hanura, AYEUNA Bicara Tiga Pilar Kota Sukabumi Baru

Setelah PPP dan PAN, pasangan dengan jargon AYEUNA ini bertemu dengan pengurus dan kader Partai Nasdem dan Partai Hanura, Rabu (11/9/2024).
Konsolidasi parpol, Nasdem dan Hanura bersama pasangan AYEUNA Ayep Zaki - Bobby Maulana Kota Sukabumi Baru (Sumber: dok tim media AYEUNA)
Entertainment11 September 2024, 18:30 WIB

Lia Sudah Sembuh, ITZY akan Comeback dengan Formasi Lengkap Oktober 2024

Kabar gembira buat pecinta K-Pop karena ITZY akan comeback dengan seluruh member pada bulan Oktober mendatang, termasuk Lia yang sudah mulai pulih dari masalah kesehatannya.
Lia Sudah Sembuh, ITZY akan Comeback dengan Formasi Lengkap Oktober 2024 (Sumber : Instagram/@itzy.all.in.us)
DPRD Kab. Sukabumi11 September 2024, 18:22 WIB

Pakai Baju Adat Bali, Asri Mulyawati Harap HJKS Jadi Momen untuk Bersatu Membangun Sukabumi

Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi, Asri Mulyawati, tampil kalem dan berwibawa dalam balutan pakaian adat Bali berwarna hitam saat meng mengikuti rapat paripurna Hari Jadi Kabupaten Sukabumi (HJKS) ke-154
Asri Mulyawati, Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi saat hadiri rapat paripurna HJKS ke-154 | Foto : Ilyas Supendi
Life11 September 2024, 18:00 WIB

Amalkan Agar Rezeki Lancar dan Berkah, Doa Sebelum Memulai Aktivitas Bekerja

Doa menjadi sarana kita untuk bersyukur dan memohon kepada Allah agar diberikan kelancaran dalam bekerja
Ilustrasi berdoa - Membaca doa sebelum bekerja adalah kebiasaan baik bagi umat Muslim. | (Sumber : Freepik.com)
Motor11 September 2024, 17:30 WIB

Pengendara Wajib Tahu Nih! 9 Sparepart Motor yang Harus Diganti Saat Rusak

Mengganti sparepart motor yang rusak tepat waktu adalah hal penting untuk menjaga performa motor dan keselamatan saat berkendara.
Ilustrasi V-belt - Mengganti sparepart motor yang rusak tepat waktu adalah hal penting untuk menjaga performa motor dan keselamatan saat berkendara.| Foto: Istimewa
Sukabumi11 September 2024, 17:20 WIB

Sebelum Ditemukan Jadi Mayat, Pria Lansia asal Nagrak Sukabumi Sempat ‘Hilang’ Sepekan

Keluarga korban menceritakan bahwa Ukar Pria Lansia asal Nagrak Sukabumi sempat hilang sepekan sebelum ditemukan jadi mayat di selokan Cibadak.
Barang-barang yang ditemukan lokasi mayat pria tanpa busana di Kampung Cimanggu RT 01/06 Desa Ciheulang Tonggoh, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Istimewa
Sukabumi11 September 2024, 17:12 WIB

Tambah Keragaman Pariwisata Sukabumi, Dispar Apresiasi Taman Wisata Lebah di Cisolok

Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Sukabumi, Sendi Apriadi, mengapresiasi atas kehadiran objek wisata baru bernama Taman Wisata Lebah yang berada di sekitaran pantai Karanghawu, Kecamatan Cisolok
Taman Wisata Lebah Pantai Karanghawu Cisolok Kabupaten Sukabumi | Foto : Ilyas Supendi