Goa Gunungkarang, Petilasan Ki Wangsa Suta Sang Pembuka Cikal Bakal Kota Sukabumi

Selasa 09 Januari 2024, 09:29 WIB
Kondisi Goa Gunungkarang di Kelurahan Limusnunggal, Kecamatan Cibeureum, Kota Sukabumi, Januari 2024. | Foto: SU/Asep Awaludin

Kondisi Goa Gunungkarang di Kelurahan Limusnunggal, Kecamatan Cibeureum, Kota Sukabumi, Januari 2024. | Foto: SU/Asep Awaludin

SUKABUMIUPDATE.com - Goa Gunungkarang yang terletak di Kelurahan Limusnunggal, Kecamatan Cibeureum, Kota Sukabumi, disebut sebagai petilasan Ki Wangsa Suta yang merupakan tokoh pembuka cikal bakal Kota Sukabumi sekarang.

Goa ini merupakan fenomena alam yang terbentuk melalui pelarutan batuan gamping yang membentuk lorong-lorong seperti goa pada umumnya. Terlebih, berdasarkan peta-peta zaman kolonial Belanda, nama Gunungkarang sudah tercatat sejak 1884.

Pengamat sejarah Sukabumi Irman Sufi Firmansyah mengatakan berdasarkan pantun buhun atau pantun bogor, Ki Wangsa Suta adalah tokoh yang membangun babakan awal Gunungparang atau yang disebut dengan Kota Sukabumi hari ini.

"Terkait Gunungkarang, ada yang berpendapat itu petilasan ki Wangsa Suta. Kisahnya ada di naskah pantun Pakujajar di Gunungparang. Ki Wangsa Suta ini kalau berdasarkan pantun buhun atau pantun bogor, merupakan tokoh yang membangun babakan awal Gunungparang atau Sukabumi sekarang (Kota Sukabumi)," kata Irman yang juga penulis buku "Soekaboemi the Untold Story" kepada sukabumiupdate.com pada Selasa (9/1/2024).

Baca Juga: Bisikan Dukun, Cerita Hotel di Palabuhanratu dan Mimpi Bung Karno Ciptakan Las Vegas

Dalam kisahnya, pada sekitar 1614 Masehi, Ki Wangsa Suta disebut sebagai anak yang ditemukan saat penyerangan Banten ke Sukabumi atau ke daerah Gunungwalat (Cibadak).

"Dia itu (Ki Wangsa Suta) ditemukan oleh seseorang, kemudian berguru ke Resi Saradea di Cikembar. Nah Resi Saradea katanya meminta (Ki Wangsa Suta) untuk membuka kampung di Gunungparang yaitu di Tegal Kole (Cikole) yang ada pohon Kiara berdahan lima," tuturnya.

Adapun Gunungparang, dijelaskannya sebagai satu rangkaian perbukitan di wilayah Kota Sukabumi yang membentuk seperi parang atau arit, dimulai dari Gunungkarang ke Panenjoan atau Kerkop (Citamiang), lalu ke Gunungparang hingga ke wilayah Gunungpuyuh.

"Memang dalam sejarah, Gunungparang Sukabumi ada kaitannya karena ada yang menyebut bahwa nama Gunungparang itu berasal dari bentukan perbukitan yang mirip dengan parang (arit) yang awalnya dari Gunungkarang terus ke panenjoan (Kerkop/Citamiang) ke atas ke Gunungparang hingga Gunungpuyuh. Jadi diperkirakan membentuk parang," ujar dia.

Di Goa Gunungkarang yang disebutkan sebagai petilasan Ki Wangsa Suta, berdasarkan kisah perjalanannya, Ki Wangsa Suta pernah mempersunting Nyi Pudak Arum yang saat itu merupakan gadis cantik putri dari seorang bupati di daerah Gunungwalat (Cibadak) yang ketika itu diserang Banten.

"Kemudian dia (Nyi Pudak Arum) tumbuh dewasa dan bertunangan dengan Ki Wangsa Suta, tapi banyak yang ingin mempersuntingnya sampai akhirnya mau dibunuh (Nyi Pudak Arum). Nah dari kisah itulah muncul nama Gunungparang karena ketika mau dibunuh tetapi diselamatkan dan diminta menunggu di Gunungparang," kata Irman.

Baca Juga: Sejarah Kerajaan Sukapura, Raden Wirawangsa dan Wangsadikusuma: Pemberontakan Dipati Ukur

Ketika Nyi Pudak Arum hendak diselamatkan oleh Ki Wangsa Suta, Nyi Pudak Arum telah dibuang ke Pulau Seribu oleh seseorang yang juga ingin mempersuntingnya.

"Namun saat ditemui, terburu ditangkap dan dibuang ke Pulau Seribu sehingga Ki Wangsa Suta itu datang ke gurunya yang di Cikembar itu, tapi gurunya sudah pindah ke Gunung Arca yang sebrang Cimandiri di Baros," ucapnya.

Dalam perjalanan ke gurunya itulah, diduga Ki Wangsa suta menggunakan goa yang terletak di Gunungkarang itu sebagai tempat persinggahannya ketika menuju kediaman gurunya yang sudah berpindah ke Gunung Arca (Baros).

"Itu (Goa Gunungkarang) ada yang nyebut sebagai petilasan kemungkinan benar juga karena memang lokasinya berdekatan dari Tegal Kole (Cikole) kalau mau ke Gunung Arca kan kelewatan," katanya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Sehat30 April 2024, 20:00 WIB

6 Jenis Makanan Setengah Matang yang Tidak Baik untuk Penderita Asam Urat

Yuk, Ketahui Apa Saja Jenis Makanan Setengah Matang yang Tidak Baik untuk Penderita Asam Urat!
Ilustrasi. Daging yang belum dimasak dengan baik, seperti steak setengah matang dapat meningkatkan risiko serangan asam urat karena dapat mengandung lebih banyak purin. (Sumber : Freepik/@rawpixel.com)
Life30 April 2024, 19:23 WIB

6 Bukti Jelas Pasangan Kamu Hanya Pura-pura Cinta Selama Ini, Ketahui Tandanya

Terkadang tidak disadari bahwa selama ini pasangan anda hanya pura-pura cinta dan berniat hanya mengambil manfaat materi dari hubungan.
Ilustrasi. Pasangan yang pura-pura cinta. | Sumber Foto : Pexel/RDNE Stock project
Life30 April 2024, 19:19 WIB

Berikan Konsekuensi, Berikut 5 Strategi Disiplin Agar Anak Tidak Mencuri

Biasanya, mencuri dapat diatasi melalui bimbingan, intervensi, dan konsekuensi orang tua. Namun, jika seorang anak terus melakukan perilaku tersebut, mereka mungkin memerlukan bantuan profesional.
Ilustrasi agar anak tidak mencuri | Foto : pexels.com/@kamaji ogino
Keuangan30 April 2024, 19:16 WIB

Belajar dari Orang Jepang, Ini 6 Cara Mengelola Uang Bulanan dengan Benar, Yuk Terapkan!

Orang Jepang memiliki konsep dalam menabung keuangan. Ini solusi bagi orang yang ingin cepat kaya dengan menerapkan langkah finansial ini.
Ilustrasi. Belajar menabung uang dari orang Jepang. | Sumber Foto: Pexels/Ahsanjaya
Sukabumi30 April 2024, 19:10 WIB

Cerita Asep Gali Tanah Temukan Senjata Api Laras Panjang Di Cisaat Sukabumi

Asep menceritakan penemuan senjata api laras panjang ketika ia bekerja untuk membetulkan saluran air pada kolam ikan yang bocor, setelah satu meter penggalian
Asep Burdah (49 tahun), temukan senjata laras panjang saat gali tanah tepi kolam | Asep Awaludin
Gadget30 April 2024, 19:00 WIB

Performa Tangguh: Rekomendasi 3 HP dengan Chipset Snapdragon 7s Gen 2

Ada beberapa hp dengan chipset Snapdragon 7s Gen 2 yang bisa Anda pertimbangkan.
POCO X6 5G - Ada beberapa hp dengan chipset Snapdragon 7s Gen 2 yang bisa Anda pertimbangkan. (Sumber : mi.co.id).
Life30 April 2024, 18:21 WIB

Patut Diterapkan Bund, Ini Tips Ajari Anak Berperilaku Baik Saat Kunjungi Rumah Orang Lain

Ajari anak Anda bagaimana berperilaku ketika mengunjungi rumah orang lain
Ilustrasi berperilaku baik ketika mengunjungi rumah orang lain | Foto : Pexels.com/@Sergey Makashin
Life30 April 2024, 18:04 WIB

6 Kesalahan Mendidik Anak yang Sering Disepelekan Orang Tua, Anda Termasuk?

Kesalahan mendidik anak bisa menyebabakn kefatalan bagi pertumbuhan dan perkembangan anak itu sendiri. Orang tua harus mengetahui betul hal ini.
Ilustrasi. Kesalahan orang tua dalam mendidik anak | Sumber foto : Pexels/RDNE Stock project
Life30 April 2024, 18:00 WIB

Amalkan Segera! 5 Doa Minta Jodoh Agar Dipertemukan dengan Pasangan Terbaik

Amalkan doa ini segera jika kamu ingin memiliki jodoh terbaik dari Allah SWT.
Amalkan doa ini segera jika kamu ingin memiliki jodoh terbaik dari Allah SWT. | (Sumber : Instagram/@dindahw)
Sukabumi30 April 2024, 17:54 WIB

DLH Akui Kekurangan Armada Soal Telat Angkut Tumpukan Sampah di Palabuhanratu Sukabumi

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabipaten Sukabumi Prasetyo menyebutkan bahwa penyebab tidak terangkutnya sampah tersebut itu di sebabkan oleh kekurangan armada pengangkut sehingga sedikit terhambat.
Kondisi tumpukan sampah di TPSS Kampung Pangsor Lio, RT 01, RW 25, Kelurahan/Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi | Foto : Ilyas Supendi