PAN Matangkan Tiga Skema Menangkan Pilkada Sukabumi

Rabu 05 Juni 2024, 15:28 WIB
Mansurudin, Ketua DPD PAN Kabupaten Sukabumi | Foto : Sukabumi Update

Mansurudin, Ketua DPD PAN Kabupaten Sukabumi | Foto : Sukabumi Update

SUKABUMIUPDATE.com - Ketua DPD PAN Kabupaten, Mansurudin menyebut hingga saat ini dukungan PAN terhadap bakal calon bupati / wakil bupati Sukabumi belum final. Menurutnya, PAN masih menggodok tiga skema dalam perhelatan Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024.

Ke tiga opsi itu, kata Mansur, diantaranya tetap bersama koalisi 5 partai (PKS, Demokrat, PKB, PDIP, dan PAN) atau bergabung dengan koalisi 3 partai (Golkar, Gerindra dan PPP), atau bahkan mengusung sendiri bakal calon Bupati Sukabumi dengan koalisi baru.

"Belum ada yang fiks, komunikasi politik masih terus dilakukan sebagai ikhtiar menyamakan persepsi dalam membangun Sukabumi yang lebih baik ke depan," kata Mansurudin kepada sukabumiupdate.com melalui sambungan telepon, Rabu (5/6/2024).

Menurut Mansurudin, saat ini ada tiga sosok bakal calon bupati / wakil bupati Sukabumi yang tengah mengikuti mekanisme di internal PAN. Yaitu Habib Mulki, Rastya Mutiarani Zahra dan Fikri Abdul Aziz. Dan ketiga sosok tersebut, kata dia, memiliki skema politik masing-masing. 

"Habib Mulki sudah menerima surat tugas dari DPP PAN sebagai calon bupati Sukabumi. Ia ditugaskan mencari pasangan dan membangun koalisi," ungkapnya. 

"Sedangkan dua bakal calon lainnya, yakni Rastya dan Fikri tengah berproses mengikuti mekanisme untuk mendapatkan surat tugas dari DPP," tambahnya.

Kendati demikian, kata Mansur, Rastya memiliki peluang besar untuk direkomendasi DPP karena sudah direstui oleh Ketua DPW PAN Desy Ratnasari.

“Pertemuan kemarin bu Desy Ratnasari pernah menyampaikan merestui teh Rastya untuk jadi Bacalon dari PAN. Tentu saja ini sangatlah mungkin ketika beliau barangkali akan mengusulkan (Rastya) ke DPP PAN,” imbuhnya.

"Sedangkan Fikri Abdul Aziz sudah resmi bergabung ke PAN dan sedang berproses mengikuti mekanisme," sambungnya.

Baca Juga: Gelar Bukber, Pengurus Baru PAN Sukabumi Bersiap Hadapi Pilkada 2024

Sodorkan 2 Putra Palabuhanratu Jadi Wakil Bupati

Mansur menjelaskan, jika berjalan skema pertama, PAN mungkin akan mendorong Rastya Mutiarani Zahra untuk menjadi pendamping Iyos Somantri. 

"Rastya kemungkinan akan disodorkan untuk menjadi pendamping Iyos Somantri. Iyos - Rastya selain mewakili gender, juga mewakili birokrat-politisi dan juga mewakili utara selatan (Ibu Kota Palabuhanratu)," paparnya.

Sedangkan skema kedua, Mansur menyebut akan menyandingkan praktisi hukum dan pengusaha asal Ibu Kota Palabuhanratu, yakni Fikri Abdul Aziz. "Kang Fikri sudah resmi memiliki KTA PAN, walaupun surat tugas dari DPP belum keluar," kata dia.

"Pasangan Asep Japar-Fikri Abdul Aziz juga memiliki peluang untuk memenangkan Pilkada. Kedua figur tersebut memiliki kekuatan yang saling melengkapi," tambahnya.

Adapun skema ketiga, Mansur menegaskan posisi Habib Mulki yang sudah mendapat tugas DPP dan lebih diproyeksikan untuk bakal calon Bupati. "Kita belum evaluasi sejauh mana Habib Mulki melakukan komunikasi politik untuk koalisi maupun pasangan calon," tuturnya.

"Jika terjadi 3 pasang calon, sebenarnya kekuatan masih imbang karena semua calon tidak ada yang memiliki elektabilitas dominan," jelasnya.

Tentang Koalisi Partai

Terkait dengan perkembangan koalisi, Mansur mengakui saat ini masih solid di koalisi 5 partai. “Masih bersama 5 partai, walaupun belum ada pembahasan terbaru terkait perjalanan koalisi,” pungkasnya.

AYO! main games di Sukabumi Update Games
Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sehat27 Juli 2024, 09:00 WIB

7 Cara Mengurangi Risiko Penyakit Jantung Mulai dari Sejak Usia Muda

Kesehatan jantung adalah harta yang tak ternilai. Dengan menjaga gaya hidup sehat, Anda dapat hidup lebih lama dan berkualitas.
Ilustrasi -  Kesehatan jantung adalah harta yang tak ternilai. Dengan menjaga gaya hidup sehat, Anda dapat hidup lebih lama dan berkualitas. (Sumber : pexels.com/Andrea Piacquadio)
Inspirasi27 Juli 2024, 08:00 WIB

Info Loker Teknik di Perusahaan Makanan, Posisi Operator Peralatan

Info Loker Teknik Posisi Operator Peralatan. Rekrutmen Pegawai Tetap untuk posisi Operator Peralatan ini dibuka hingga 18 Agustus 2024 mendatang.
Ilustrasi. Info Loker Teknik (Sumber : Freepik/@pvproductions)
Life27 Juli 2024, 07:00 WIB

10 Ciri Orang Tidak Punya Rasa Bersalah, Perhatikan Sikapnya!

Menghadapi seseorang yang tidak punya rasa bersalah bisa sangat menantang.
Ilustrasi. Ciri Orang Tidak Punya Rasa Bersalah, Perhatikan Sikapnya! (Sumber : Pexels/YanKrukau)
Science27 Juli 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 27 Juli 2024, Cek Dulu Yuk Langit di Akhir Pekan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca cerah dan cerah berawan pada Sabtu 27 Juli 2024.
Ilustrasi - Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca cerah dan cerah berawan pada Sabtu 27 Juli 2024. (Sumber : Pixabay.com).
Inspirasi26 Juli 2024, 22:02 WIB

Jatim Media Summit Bagikan Tips Bikin Konten Video Disukai Penonton di Medsos

Sebelum memulai membuat konten video, alangkah baiknya untuk mengenal audiens atau penonton. Cari tahu apa yang mereka suka dan dibutuhkan.
Jatim Media Summit, Kamis (25/7/2024) | Foto : Ist
Sukabumi26 Juli 2024, 21:26 WIB

Ini Dugaan Penyebab Kebakaran Gudang Limbah Pabrik di Parungkuda Sukabumi

Warga ungkap asal muasal api yang menjadi penyebab kebakaran gudang limbah pabrik di Parungkuda Sukabumi.
Petugas Damkar berjibaku memadamkan kebakaran yang melanda gudang limbah pabrik kain di Parungkuda Sukabumi. | Foto: Istimewa
Jawa Barat26 Juli 2024, 21:11 WIB

16 Rumah Dilaporkan Rusak, Pj Gubernur Jabar Tinjau Lokasi Gempa di Kuningan

Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin meninjau sejumlah lokasi yang terdampak bencana gempa bumi di Kabupaten Kuningan, Jumat (26/7/2024).
Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin saat meninjau lokasi terdampak gempa di Kuningan. (Sumber : Humas Jabar)
Sehat26 Juli 2024, 21:00 WIB

Oatmeal Hingga Minyak Kelapa, 7 Cara Mengatasi Kulit Kering yang Dapat Anda Lakukan

Cuaca dingin dan kering, sering mencuci tangan, atau paparan sinar matahari berlebihan dapat membuat kulit kering.
Ilustrasi - Dengan perawatan yang tepat, kulit kering dapat diatasi dan kembali sehat. (Sumber : Freepik.com).
Sukabumi26 Juli 2024, 20:56 WIB

Langganan Banjir, Warga Minta Pengerukan Sungai Cibening Purabaya Sukabumi

Warga berharap adanya penanganan Sungai Cibening Kecamatan Purabaya, Kabupaten Sukabumi yang mengalami pendangkalan serta penyempitan
Forkopimcam dan relawan saat sedang membersihkan Sungai Cibening Purabaya Kabupaten Sukabumi | Foto : Ist
Life26 Juli 2024, 20:30 WIB

10 Ciri Orang Memiliki Dendam Namun Bersikap Pura-pura Baik Pada Kita

Senyuman orang yang memiliki dendam mungkin tampak dipaksakan atau tidak tulus. Ekspresi wajah sering kali tidak selaras dengan kata-kata mereka.
Ilustrasi. Ciri Orang Memiliki Dendam Namun Bersikap Pura-pura Baik Pada Kita (Sumber : Pexels/YanKrukau)