Wabup Sukabumi Soal Prevalensi Stunting Jabar Ditargetkan 14 Persen di 2024

Senin 23 Oktober 2023, 20:48 WIB
Wabup Sukabumi Iyos Somantri saat mengikuti kegiatan evaluasi terpadu percepatan penanganan Stunting Provinsi Jawa Barat tahun 2023. (Sumber : Dokpim Pemkab Sukabumi)

Wabup Sukabumi Iyos Somantri saat mengikuti kegiatan evaluasi terpadu percepatan penanganan Stunting Provinsi Jawa Barat tahun 2023. (Sumber : Dokpim Pemkab Sukabumi)

SUKABUMIUPDATE.com - Wakil Bupati Sukabumi Iyos Somantri mewakili Bupati mengikuti kegiatan evaluasi terpadu percepatan penanganan Stunting Provinsi Jawa Barat tahun 2023, Bertempat di Hotel Pullman Bandung Jl. Diponegoro Kota Bandung, Senin (23/10/2023).

Kegiatan yang digelar oleh Kemenko PMK RI ini dihadiri pula oleh Pj. Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin , Deputi Bidang Koordinasi Peningkatan Kualitas Kesehatan dan Pembangunan Kependudukan Kemenko PMK Y. B. Satya Sananugraha, Dirjen Kesehatan Masyarakat Kemenkes RI, Serta Plh Sekda Provinsi Jabar dan Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) dari 27 Kabupaten/Kota se-Jawa Barat.

Mengawali acara Deputi Bidang Koordinasi Peningkatan Kualitas Kesehatan dan Pembangunan Kependudukan Kemenko PMK Y. B. Satya Sananugraha menyampaikan, Kemenko PMK meminta pemerintah daerah untuk fokus melaksanakan program percepatan penurunan prevalensi stunting guna mencapai target penurunan menjadi 14 persen pada tahun 2024.

"Untuk Pemda agar lebih mengoptimalkan kinerja Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) dari tingkat provinsi hingga desa, yang dimulai dari proses perencanaan hingga implementasi dan monitoring agar intervensi tepat sasaran,” jelasnya seperti dikutip dari Dokpim Pemkab Sukabumi.

Baca Juga: Lewat Roasting, Wabup dan Dinkes Sukabumi Sebut Stunting di Kecamatan Ini Turun

Lebih lanjut Satya mengapresiasi kinerja jajaran Pemprov Jabar yang telah menurunkan angka prevalensi stunting dari 24 persen pada 2021 menjadi 20 persen pada 2022 berdasarkan hasil Survei Status Gizi Indonesia (SSGI).

“Secara bersama telah melakukan penguatan, dukungan, dan afirmasi khusus secara konkrit dalam bentuk program dan kegiatan untuk melakukan akselerasi pencapaian target-target indikator dalam penurunan stunting di Jawa Barat,” katanya.

Sementara itu, Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin optimistis target penurunan prevalensi stunting ke angka 14 persen dapat tercapai di tahun 2024 mengikuti target nasional.

Menurutnya, untuk mencapai target tersebut diperlukan upaya ganda dari mulai pemenuhan gizi semenjak kehamilan hingga infrastruktur mumpuni seperti akses air bersih dan sanitasi.

"Insyaallah, (target 14 persen) saya yakin bisa tercapai di 2024. Ada dua intervensi, yang satu betul-betul ditujukan pada anak, satu lagi ini yang harus dikerjakan bersama-sama seperti sanitasi dan air. Jadi tak hanya makanan atau sampai ibu hamil, tapi juga semuanya harus diperhatikan  bersama-sama,” paparnya.

Terpisah, Wakil Bupati Sukabumi seusai kegiatan menyampaikan kunci percepatan penanganan stunting di tahun 2024 adalah bagaimana mengevaluasi program kegiatan penanganan stunting saat ini.

"Kita ingin 14 persen sudah ditangani sesuai dengan arahan Presiden, dan hari ini kita mengevaluasi langkah- langkah se-provinsi Jawa Barat, dan kita berharap upaya-upaya yang telah kita lakukan di Kabupaten Sukabumi bisa ada penurunan yang signifikan," ujarnya.

"Yang jelas kita harus melakukan kegiatan yang lebih aktual lagi dan lebih menusuk kepada fokus sasaran sehingga kolaborasi dan hasilnya akan lebih meningkat lagi," tandasnya.

Turut hadir dalam kesempatan tersebut Kepala Dinas Sosial, Kepala DP3A, Kepala Dinas Perkim, Perwakilan dari Dinas PMD, Dinas kesehatan dan Dinas KBPP Kab. Sukabumi. (ADV)

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Bola02 Mei 2024, 12:00 WIB

Prediksi Timnas Indonesia vs Irak di Perebutan Tempat Ketiga Piala Asia U-23 2024

Indonesia akan menghadapi Irak di perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024.
Indonesia akan menghadapi Irak di perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024. (Sumber : X@TimnasIndonesia).
DPRD Kab. Sukabumi02 Mei 2024, 11:39 WIB

Timnas Tatap Olimpiade, Sodikin Berharap Sepak Bola Sukabumi Ikut Berkembang

Sodikin berhadap sepak bola Sukabumi ikut berkembang.
Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi sekaligus Ketua DPD PKS Kabupaten Sukabumi M Sodikin. | Foto: Facebook/PKS Kabupaten Sukabumi
Sehat02 Mei 2024, 11:30 WIB

Kurang Tidur, 8 Pola Hidup yang Bisa Membahayakan Penderita Asam Urat

Kurangnya istirahat dan tidur yang cukup dapat menyebabkan peningkatan kadar asam urat dalam tubuh karena tubuh memiliki waktu yang kurang untuk memulihkan dan memperbaiki diri.
Ilustrasi. Kurang Tidur, Pola Hidup yang Bisa Membahayakan Penderita Asam Urat (Sumber : Pexels.com/CottonbroStudio)
DPRD Kab. Sukabumi02 Mei 2024, 11:14 WIB

Kunci Tiket Olimpiade, DPRD Sukabumi Minta Timnas Indonesia Kalahkan Irak

Amran berharap sepak bola lokal Sukabumi juga dapat berkembang.
Anggota Komisi II DPRD Kabupaten Sukabumi sekaligus Ketua Fraksi PKS Amran Munawar Lutphi. | Foto: Instagram/@fpks.kabsukabumi
Life02 Mei 2024, 11:00 WIB

Tulus, 7 Sikap Sederhana yang Membuat Seseorang Terlihat Bijaksana

Sikap-sikap sederhana orang bijak ini dapat memberikan kesan bahwa seseorang itu bijaksana karena menunjukkan kedewasaan, empati, dan kemampuan untuk berpikir secara rasional dan terbuka.
Ilustrasi. Tulus.  Sikap Sederhana yang Membuat Seseorang Terlihat Bijaksana (Sumber : Pexels/AndreaPiacquadio)
Science02 Mei 2024, 10:52 WIB

Termasuk Sukabumi! Hujan Diprediksi Guyur Jabar pada Dasarian Pertama Mei 2024

Waspadai bencana hidrometeorologis berupa genangan banjir, tanah longsor, pohon tumbang, dan dampak kerusakan lainnya.
(Foto Ilustrasi) BMKG memprediksi curah hujan semakin berkurang pada dasarian pertama Mei 2024 di Jabar. | Foto: Pexels/Cottonbro Studio
Food & Travel02 Mei 2024, 10:31 WIB

8 Air Rebusan Herbal Alami yang Bisa Membantu Mengobati Asam Urat

Sangat penting untuk diingat bahwa rebusan bahan alami untuk asam urat ini sebaiknya tidak dianggap sebagai pengganti perawatan medis yang diresepkan oleh dokter.
Ilustrasi. Ilustrasi. Air Rebusan Herbal Alami yang Bisa Membantu Mengobati Asam Urat. | Foto: Pixabay/mirkostoedter
Life02 Mei 2024, 10:18 WIB

Ajarkan Disiplin, 5 Alasan Penting Menetapkan Batasan pada Anak yang Patut Diketahui

Menetapkan batasan pada anak berarti menetapkan pedoman perilaku meskipun tidak ada aturan resmi dalam rumah tangga.
Ilustrasi menetapkan batasan pada anak. | Foto: Pexels.com/@Luna Lovegood
Life02 Mei 2024, 10:08 WIB

Bangun Hubungan Sehat dengan Anak, Begini 5 Cara Menggunakan Teknik Disiplin Positif

Disiplin positif kemungkinan besar akan efektif bagi pengasuh mana pun dan dapat membantu memastikan bahwa anak-anak belajar dari kesalahan mereka.
Ilustrasi menggunakan teknik disiplin positif pada anak. | Foto: Pexels.com/@Ketut Subiyanto
Cek Fakta02 Mei 2024, 10:00 WIB

Hoaks! Sulfur Dioksida dari Vulkanik Erupsi Gunung Ruang Menyebar ke Pulau Jawa

Klaim hoaks ini dibuktikan dengan peta penyebaran SO2 dari situs windy.com.
(Foto Ilustrasi) Beredar unggahan hoaks di Facebook soal dampak erupsi Gunung Ruang di Sulawesi Utara. | Foto: Istimewa