Sudah Raih WBK, Disdukcapil Kota Sukabumi Berkomitmen Wujudkan Predikat WBBM

Senin 28 Juni 2021, 13:41 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil atau Disdukcapil Kota Sukabumi berkomitmen mewujudkan predikat Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani atau WBBM dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Tahun 2021.

Kepala Disdukcapil Kota Sukabumi Kardina Karsoedi mengingatkan dan mengajak kepada jajarannya untuk berkomitmen, disiplin, dan bekerja keras untuk bisa meraih predikat WBBM. "Itu kunci untuk diraihnya predikat WBBM," kata dia dikutip dari keterangan yang dikirim pada Senin, 28 Juni 2021.

Kardina menjelaskan pembangunan zona integritas tidak bisa dilakukan oleh individu atau kelompok yang tidak memiliki visi misi yang sama. Kerja sama sebagai tim, mutlak dilakukan, mulai dari pimpinan hingga jajaran staf untuk bisa memenuhi enam aspek pengungkit terpenuhinya kriteria predikat WBBM. 

Sebelumnya Disdukcapil Kota Sukabumi telah mendapatkan predikat Wilayah Bebas Korupsi atau WBK. Predikat ini diberikan kepada suatu unit kerja yang memenuhi sebagian besar aspek manajemen perubahan, penataan tatalaksana, penataan sistem manajemen SDM, penguatan pengawasan, dan penguatan akuntabilitas kinerja.

"Artinya dengan sudah terlaksananya 5 pengungkit, penguatan kualitas pelayanan publik menjadi poin penting sekaligus penyempurna tercapainya Wilayah Brokrasi Bersih dan Melayani," ucap Kardina.

Kardina juga mengingatkan soal pelayanan yang menjunjung tinggi etika, responsif terhadap kebutuhan pemohon, juga pelayanan yang menjunjung tinggi 5S (senyum, salam, sopan, santun, sapa) yang harus akan terus dilakukan dalam rangka memberikan pelayanan yang membahagiakan masyarakat.

"Kami jajaran Disdukcapil Kota Sukabumi berkomitmen untuk bekerja secara profesional serta tidak melakukan korupsi, kolusi, dan nepotisme," ujarnya.

Baca Juga :

Usaha untuk meningkatkan kualitas dan inovasi layanan terus dilakukan sebagai upaya memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam pemenuhan dokumen administrasi kependudukan dengan dibentuknya aplikasi daring, sehingga masyarakat bisa mengurus dokumen di mana pun dengan fasilitas smartphone yang dimiliki, memperhatikan situasi Pandemi Covid-19 yang masih belum berakhir. 

"Integritas yang telah tertanam dalam hati seluruh pegawai harus selalu dijaga dan ditingkatkan agar pada tahun 2021 predikat WBBM dapat diraih," kata Kardina.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sukabumi08 Mei 2024, 20:14 WIB

Kebakaran Rumah di Lengkong Sukabumi Diduga Akibat Korsleting Listrik, Penghuni Mengungsi

Kerugian akibat kebakaran rumah di Lengkong Sukabumi ini capai Rp65 Juta. Penyebab diduga akibat korsleting listrik.
Kondisi rumah di Lengkong Sukabumi yang hangus terbakar. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi Memilih08 Mei 2024, 20:09 WIB

Pleno DPD Nasdem Putuskan Ayep Zaki Bacalon Wali Kota/Wakil Wali Kota Sukabumi

DPD Partai Nasdem Kota Sukabumi menetapkan Ayep Zaki sebagai satu-satunya nama bakal calon wali kota / wakil wali kota Sukabumi yang lolos penjaringan.
Pleno DPD Partai Nasdem Kota Sukabumi memutuskan H Ayep Zaki satu-satunya yang lolos penjaringan dan akan diusulkan ke DPW Nasdem Jabar, Rabu (8/5/2024) | Foto : Syams
Sehat08 Mei 2024, 20:00 WIB

12 Bahan Alami untuk Mencegah Asam Lambung Naik di Malam Hari

Selain mengonsumsi bahan alami, penderita asam lambung juga penting untuk menghindari makanan dan minuman yang dapat memicu refluks asam, seperti makanan pedas, berlemak, kafein, dan minuman berkarbonasi.
Ilustrasi. Beberapa bahan alami dapat membantu mencegah asam lambung naik dan meredakan gejalanya (Sumber : Freepik/diana.grytsku)
Sukabumi08 Mei 2024, 19:37 WIB

Mau Jadi Duta Baca Kabupaten Sukabumi 2024, Cek Syaratnya di Sini

Pendaftaran Duta Baca Kabupaten Sukabumi tahun 2024 dibuka, berikut kriteria dan syaratnya.
Finalis Duta Baca Kabupaten Sukabumi tahun 2023. (Sumber : Istimewa)
Gadget08 Mei 2024, 19:30 WIB

Sering Dapat Telepon dari Nomor Tidak Dikenal? Begini Cara Blokirnya di HP Android atau iPhone

Anda dapat memblokir nomor tidak dikenal secara otomatis atau manual di Android dan iPhone.
Ilustrasi - Anda dapat memblokir nomor tidak dikenal secara otomatis atau manual di Android dan iPhone. (Sumber : Freepik.com/@vecstock).
Life08 Mei 2024, 19:15 WIB

7 Langkah yang Bisa Dilakukan Orang Tua Untuk Menghindari Memanjakan Anak

Membesarkan anak yang tidak manja berarti kita menikmati kebersamaan dengan mereka dengan lebih sedikit konflik dan lebih banyak kesenangan.
Ilustrasi menghindari memanjakan anak (Sumber : pexels.com/ @PolesieToys)
Sehat08 Mei 2024, 19:00 WIB

Mengenal Apa Itu Penyakit Jantung: 5 Gejala, Penyebab dan Cara Mengobatinya

Penyakit jantung tidak boleh dianggap sepele, karena sangat mengancam jiwa.
Ilustrasi seseorang terkenan serangan jantung - Penyakit jantung tidak boleh dianggap sepele, karena sangat mengancam jiwa.. (Sumber : Freepik/jcomp)
Jawa Barat08 Mei 2024, 18:45 WIB

Jamin PPDB Jabar 2024 Bersifat Terbuka dan Adil, Pj Gubernur: Tak Ada ‘Titip Titipan’

Pendaftaran PPDB Jabar 2024 tahap 1 dimulai tanggal 3 Juni 2024. Pemprov Jabar deklarasikan bersih, berkualitas, dan berintegritas.
Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin berbincang dengan pelajar saat acara Kick Off Penerimaan PPDB 2024 (Sumber : Biro Adpim Pemprov Jabar)
Sukabumi08 Mei 2024, 18:23 WIB

Keluarga Akui Tidak Tahu Ibu Pembuang Bayi di Sukabumi Hamil Sepulang dari Dubai

Bayi laki-laki baru dilahirkan yang ditemukan warga telah resmi diserahkan kepada pihak keluarga dari ibu sang bayi oleh pihak Puskesmas dan Forkopimcam Gunungguruh Kabupaten Sukabumi
Penyerahan bayi ke pihak keluarga di Puskesmas Gunungguruh Sukabumi | Foto : Asep Awaludin
Life08 Mei 2024, 18:15 WIB

Bunda Perlu Tahu, 7 Tips Mengajari Balita Tata Cara Makan yang Baik

Ingatkan balita bahwa tata krama makan yang baik, seperti tata krama pada umumnya, seperti bersikap hormat dan menunjukkan rasa terima kasih atas suatu makanan
Ilustrasi tata cara makan yang baik pada balita (Sumber : pexels.com/@AlexGreen)