SUKABUMIUPDATE.com - DPC Partai Hanura Kabupaten Sukabumi, mulai membuka pendaftaran bakal calon (Balon) anggota legislatif pileg 2019.
Ketua DPC Partai Hanura Kabupaten Sukabumi, Wandi Ruswandi kepada sukabumiupdate.com, Senin (13/8/2017) mengatakan Partai Hanura membuka peluang kepada masyarakat yang ingin mencalonkan diri di pemilihan legislatif.
BACA JUGA:Â DPC Hanura Kabupaten Sukabumi Geber Kaderisasi dan Pembinaan Akhlak
"Kita memberikan peluang dan ruang untuk semua warga Kabupaten Sukabumi yg ingin mencalonkan legislatif di partai hanura," ungkap Wandi Ruswandi.
Wandi menyebutkan pihaknya sudah melakukan pembentukan dan tim penetapan, untuk menjaring pendaftaran bakal Calon legislatif untuk pileg 2019 mendatang. "Pendaftaran di mulai dari tanggal 12 Agustus sampai tanggal 7 september 2017, " ungkap Wandi.
BACA JUGA:Â DPC Partai Hanura: Pemkab Sukabumi Bijak Jika Warga Diberikan Lahan
Wandi menambahkan, saat ini langkah yang ditempuh DPC Partai Hanura yaitu untuk mencapai target pada pileg 2019 nanti. DPC Hanura, telah mempersiapkan mulai dari pembentukan tim bakal calon, melakukan pendekatan kepada masyarakat non anggota Partai Hanura.
"Ini kami lakukan sesuai surat edaran dari DPP ke DPD dan dari DPD ke kita DPC Partai Hanura, karena Hanura susah senang akan selalu bersama rakyat," tutur Wandi.