Khawatir Jam Pelajaran Keagamaan Kurang, DPRD Sukabumi Dorong BTQ jadi Kurikulum

Kamis 01 September 2022, 06:35 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi memasukkan bab kewajiban dan penyelenggaraan pendidikan Alquran dalam Raperda Perubahan atas Perda Kabupaten Sukabumi nomor 9 tahun 2009 tentang penyelenggaraan pendidikan di Kabupaten Sukabumi.

Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi Hera Iskandar mengatakan aturan yang ada dalam bab itu nantinya akan didorong sebagai kurikulum atau muatan lokal, dimana isinya mewajibkan peserta didik beragama Islam di jenjang SD dan SMP belajar baca tulis Alquran (BTQ) di sekolahnya.

Baca Juga :

DPRD Ingin BTQ Jadi Kurikulum SD dan SMP di Kabupaten Sukabumi

Hera menambahkan, inisiatif ini diambil karena ia khawatir dengan jam pelajaran tentang keagamaan di Kabupaten Sukabumi yang menurutnya masih kurang.

“Berangkat dari kekhawatiran saya melihat bahwa jam pelajaran tentang keagamaan di SD dan SMP yang dirasa cukup-cukup saja, tidak banyak, sehingga saya menginginkan di SD dan SMP itu ada satu kurikulum ataupun muatan lokal yang mewajibkan siswanya untuk belajar kemudian mampu baca tulis quran,” ujar Hera kepada sukabumiupdate.com, Selasa 30 Agustus 2022.

Sebab saat ini, lanjut Hera, muncul fenomena banyaknya orang tua di Kabupaten Sukabumi yang memasukan anaknya ke sekolah berbasis IT atau Islam Terpadu. Namun terbilang bagi kalangan menengah atas saja. Oleh sebab itu ia mendorong aturan tersebut agar semua sekolah mendapat kurikulum yang sama seperti sekolah Islam Terpadu.

“Kita lihat lagi fenomena-fenomena sekarang di Kabupaten Sukabumi sekolah berbasis Islam Terpadu itu banyak diminati terutama masyarakat menengah ke atas. Kenapa begitu, mungkin karena mereka berkemampuan dalam membayar sekolahnya,” kata Hera.

“Disini pemerintah mesti merespon keinginan masyarakat, bahwa masyarakat ingin menyekolahkan anaknya yang berbasis keagamaan yang kuat, ya makanya saya selalu berpikir bahwa pelajaran-pelajaran ahlak itu yang paling utama, makanya saya menginginkan adanya pelajaran baca tulis Quran di sekolah untuk anak SD SMP,” sambungnya.

Sehingga Hera menyebut komisi IV berinisiatif memasukkan bab kewajiban dan penyelenggaraan pendidikan Alquran di dalam Raperda Perubahan atas Perda Kabupaten Sukabumi nomor 9 tahun 2009 tentang penyelenggaraan pendidikan di Kabupaten Sukabumi.

“Raperda ini sudah selesai dibahas di komisi sekarang sedang dalam pengkajian di provinsi (Jabar),” ungkapnya.

Hera kemudian meminta masyarakat Kabupaten Sukabumi mendoakan Raperda tentang penyelenggaraan pendidikan ini nantinya bisa disetujui oleh Pemprov Jabar.

“Tinggal nanti baca tulis Quran ada dalam kurikulum muatan lokal di SD dan SMP, kita para orang tua bisa tenang, anaknya keluar SD atau SMP sudah yakin bisa baca tulis Quran,” tandasnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sukabumi19 Mei 2024, 09:14 WIB

Varietas Unggulan, Ini Upaya Distan Sukabumi Jaga Kelestarian Tanaman Vanili di Cidolog

Distan Kabupaten Sukabumi berupaya untuk melestarikan tanaman vanili di Cidolog melalui kegiatan pendaftaran varietas unggulan lokal.
Distan Kabupaten Sukabumi gandeng BPPBP Jabar dan BRIN saat observasi tanaman vanili di Poktan Tani Mukti Cidolog. (Sumber : Istimewa)
Sehat19 Mei 2024, 09:00 WIB

6 Jenis Makanan yang Dapat Membantu Mengatasi Radang Sendi

Beberapa jenis makanan dapat membantu radang sendi.
Ilustrasi - Beberapa jenis makanan dapat membantu radang sendi. (Sumber : Freepik.com/@stefamerpik)
Sehat19 Mei 2024, 08:30 WIB

Jangan Abaikan Asam Urat Pada Anak, Ketahui Gejala Hingga Penyebabnya Berikut Ini!

Asam urat tidak hanya terjadi pada orang dewasa, namun anak-anak juga bisa mengalaminya meskipun hal ini sangat jarang terjadi.
Ilustrasi. Asam urat pada anak
 Sumber: pexels.com/@BOOM
Life19 Mei 2024, 08:00 WIB

10 Kebiasaan Pagi Hari yang Membantu Meredakan Nyeri Sendi Asam Urat

Mengadopsi kebiasaan pagi yang sehat tidak hanya membantu meredakan nyeri sendi asam urat, tetapi juga meningkatkan kesehatan dan kualitas hidup secara keseluruhan.
Ilustrasi.  Kebiasaan Pagi Hari yang Membantu Meredakan Nyeri Sendi Asam Urat (Sumber : Freepik/@stefamerpik)
Food & Travel19 Mei 2024, 07:00 WIB

Mudah dan Simpel, Cara Membuat Infused Water Mengkudu untuk Meredakan Nyeri Sendi

Membuat Infused Water Mengkudu untuk Meredakan Nyeri Sendi Ternyata Simpel. Yuk Coba!
Ilustrasi. Buah mengkudu dikenal karena berbagai khasiatnya yang baik untuk kesehatan, termasuk sifat antioksidan, anti-inflamasi, dan mendukung sistem kekebalan tubuh. (Sumber : Freepik/@jcomp)
Science19 Mei 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 19 Mei 2024, Yuk Cek Langit di Hari Minggu Ini

Prakiraan cuaca Jawa Barat pada 19 Mei 2024 termasuk wilayah Sukabumi dan sekitarnya.
Ilustrasi. Prakiraan cuaca Jawa Barat pada 19 Mei 2024 termasuk wilayah Sukabumi dan sekitarnya. | Foto: Pixabay
Sukabumi18 Mei 2024, 21:43 WIB

Tertimpa Bangunan Akibat Longsor, Kronologi Tewasnya Penjaga Ponpes di Sukabumi

Meninggalnya Jaenudin pertama kali diketahui oleh tenaga pengajar dan santri.
Petugas di lokasi longsor Ponpes Yaspida, Desa Cipetir, Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (18/5/2024). | Foto: Istimewa
Nasional18 Mei 2024, 21:07 WIB

Sempat Dirawat, Tokoh Pers Salim Said Meninggal Dunia

Kabar meninggalnya Prof Salim Said dikonfirmasi oleh istrinya, Herawaty.
Salim Said meninggal dunia. | Foto: Istimewa/Ranahriau.com
Sehat18 Mei 2024, 21:00 WIB

Nyeri Dada, 7 Gejala Tak Biasa Kolesterol Tinggi Pada Pria di Malam Hari

Gejala tak biasa kolesterol tinggi bisa muncul pada pria di malam hari.
Ilustrasi - Gejala tak biasa kolesterol tinggi bisa muncul pada pria di malam hari. (Sumber : Freepik.com/@Lifestylememory)
Sukabumi18 Mei 2024, 20:53 WIB

Jumat Berbagi, Srikandi PLN dan YBM PLN Sukabumi Bagikan 100 Porsi Makanan

Yuniar Budi Satrio menekankan pentingnya berbagi dengan sesama.
Kegiatan Jumat Berbagi Srikandi PLN dan YBM PLN Sukabumi. | Foto: PLN