Bantuan Raja Salman Untuk Mantan TKW? Disnakertrans Sukabumi: Hoax

Kamis 24 Desember 2020, 11:38 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Pemerintah daerah menjawab pertanyaan banyak mantan tenaga kerja wanita (TKW) atau Pekerja Migran Indonesia (PMI) di Kabupaten Sukabumi soal bantuan keuangan dari Raja Salman. Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi langsung berkoordinasi dengan Dinas Sosial untuk mencari tahu soal bantuan dari pemimpin Arab Saudi untuk mantan TKW atau TKI (Tenaga Kerja Indonesia).

Disnakertrans Kabupaten Sukabumi bahkan langsung berkoordinasi dengan banyak pihak untuk memastikan informasi bantuan tersebut. "Kami sudah koordinasi dengan dinsos, tidak ada bantuan dari pemerintah Arab Saudi dan Raja Salman untuk mantan TKI yang pernah bekerja disana," jelas Agus Muharam, salah satu Kabid di Disnakertrans Kabupaten Sukabumi, Kamis (24/12/2020).

Jadi menurut Agus, informasi tersebut bisa dikatakan hoax atau tidak benar. Alasannya bantuan dari pemerintah Arab Saudi apapun bentuknya untuk warga negara lain pasti berkoordinasi dengan pemerintahnya. "Sejauh ini kami pastikan pemerintah, khususnya pemda Kabupaten Sukabumi tidak mendapatkan informasi terkait bantuan tersebut," sambung Agus.

"Dalam situasi pandemi covid 19 seperti saat ini pastinya berdampak kepada sendi-sendi kehidupan dan aktivitas masyarakat. Dihimbau kepada seluruh masyarakat untuk tidak mudah mempercayai bujukan, rayuan terkait bantuan apapun. Kita khawatir ada oknum yang memanfaatkan situasi," bebernya.

Ia meminta warga khususnya khususnya mantan TKI dan TKW atau PMI, untuk selalu berkoordinasi dengan aparat wilayah, terkait informasi apapun terutama bantuan yang memiliki persyaratan. "Untuk segera berkoordinasi dengan pihak RT/RW, Kadus, Kades/lurah, camat setempat dan atau kepada dinas terkait lainnya," ungkap Agus.

Pemerintah wilayah pungkas Agus juga diminta cepat konsultasi dengan organisasi perangkat daerah, agar informasinya bisa dipastikan cepat.

BACA JUGA: Heboh Bantuan dari Raja Salman, Mantan TKW di Ciracap Sukabumi Dimintai Rp 50 Ribu

Seperti diberitakan sebelumnya, sejumlah keluarga mantan PMI di Sukabumi dibuat bingung dengan informasi bantuan dari raja Salman. Warga di Kecamatan Ciracap Kabupaten Sukabumi mendapat kabar tersebut datang dari warga yang mengaku sebagai koordinator penghimpun calon penerima bantuan.

"Informasinya sudah hampir semingguan, bahwa mantan tenaga kerja wanita atau TKW yang pernah kerja di Arab Saudi akan mendapat sumbangan dari Raja Salman," kata mantan TKW Arab Saudi, Aisyah (38 tahun) kepada sukabumiupdate.com, Kamis (24/12/2020). Aisyah adalah warga Kampung Nangkawangi Desa Cikangkung, Kecamatan Ciracap.

isyah menuturkan, dirinya beberapa kali ditawari bantuan tersebut dengan sejumlah persyaratan, antara lain paspor Arab Saudi, fotokopi kartu tanda penduduk (KTP), dan uang senilai Rp 50 ribu untuk transportasi.

Ingat pesan ibu:Wajib 3M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Bola26 April 2024, 13:00 WIB

Persis Solo vs Persita Tangerang di Liga 1, Pendekar Cisadane Terancam Degradasi!

Persita Tangerang diambang ancaman degradasi apabila kala di laga melawan Persis Solo.
Persita Tangerang diambang ancaman degradasi apabila kala di laga melawan Persis Solo. (Sumber : X/@persisofficial/@Persitajuara).
Sehat26 April 2024, 12:30 WIB

8 Rekomendasi Makanan untuk Mengatasi Gejala Batuk Pilek

Berikut Rekomendasi Makanan untuk Mengatasi Gejala Batuk Pilek. Sudah Coba?
Sup Ayam. Rekomendasi Makanan untuk Mengatasi Gejala Batuk Pilek (Sumber : Freepik/@freepik)
Bola26 April 2024, 12:00 WIB

Prediksi Calon Lawan Timnas Indonesia di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Indonesia lolos ke semifinal Piala Asia U-23 2024 dan akan menghadapi dua calon kuat antara Arab Saudi dan Uzbekistan.
Indonesia lolos ke semifinal Piala Asia U-23 2024 dan akan menghadapi dua calon kuat antara Arab Saudi dan Uzbekistan. (Sumber : X/@TimnasIndonesia).
Bola26 April 2024, 11:46 WIB

Saingan Prabowo Gibran? Netizen dan Media Korsel Kompak Usung Shin Tae-yong jadi Presiden RI 2029

Ucapan selamat dan meme bertebaran di media sosial.
Media Korsel: Shin Tae-yong Calon Presiden Indonesia 2029-2034 (Sumber: Tangkap layar Twitter)
Life26 April 2024, 11:30 WIB

10 Kebiasaan Orang Miskin yang Membuatnya Sulit Kaya, Apa Kamu Termasuk?

Inilah Beberapa Kebiasaan Orang Miskin yang Membuatnya Sulit Kaya, Apa Kamu Termasuk Salah Satunya?
Ilustrasi. Rebahan Malas Gerak. Kebiasaan Orang Miskin yang Membuatnya Sulit Kaya (Sumber : Freepik)
Life26 April 2024, 11:13 WIB

Ini 5 Cara untuk Mengajari Anak Berpikir Sendiri, Salah Satunya Berikan Contoh

Mengambil langkah mundur dan membiarkan anak-anak berpikir sendiri mungkin merupakan tugas yang sulit bagi orang tua.
Ilustrasi mengajari anak berpikir sendiri. | Foto: Freepik
Life26 April 2024, 11:03 WIB

Perhatikan Dampaknya, Terapkan 6 Cara Ini untuk Mengajari Anak Bersikap Baik

Mengajarkan Anak tentang kebaikan merupakan hal yang sangat penting agar mereka memiliki rasa empati terhadap sesama.
Ilustrasi anak bersikap baik. | Foto: Freepik/@freepik
Aplikasi26 April 2024, 11:00 WIB

Mudah dan Gak Perlu Ribet! 3 Cara Menambahkan Tanda Tangan Online di PDF

Ada beberapa cara untuk menambahkan tanda tangan online di file PDF.
Ilustrasi - Ada beberapa cara untuk menambahkan tanda tangan online di file PDF. (Sumber : Freepik.com).
Life26 April 2024, 10:43 WIB

Tetapkan Peraturan, Terapkan 5 Tips Berikut untuk Mengasuh Anak Keras Kepala

Mengasuh anak yang berkemauan keras terkadang bisa menjadi tantangan. Namun inilah yang direkomendasikan para ahli untuk membantu hubungan Anda dengan anak Anda berkembang.
Ilustrasi anak keras kepala. | Foto: Freepik/@stocking
Life26 April 2024, 10:32 WIB

Coba Berbohong, 6 Masalah Umum Perilaku Anak Prasekolah dan Cara Mengatasinya

Semua anak pasti bertingkah laku, namun masalah perilaku tertentu pada anak usia 3 tahun dan 4 tahun tidak boleh diabaikan. Inilah cara menangani perilaku menentang pada anak prasekolah Anda.
Ilustrasi anak prasekolah. | Foto: Freepik