5 Mitos Pantai Selatan: Nyi Roro Kidul, Baju Hijau hingga Gerbang ke Alam Gaib

Rabu 14 Juni 2023, 10:00 WIB
Ilustrasi - 5 Mitos Pantai Selatan: Nyi Roro Kidul, Baju Hijau hingga Gerbang ke Alam Gaib (Sumber : Instagram/@jrv.imagination)

Ilustrasi - 5 Mitos Pantai Selatan: Nyi Roro Kidul, Baju Hijau hingga Gerbang ke Alam Gaib (Sumber : Instagram/@jrv.imagination)

SUKABUMIUPDATE.com - Mitos seputar Pantai Selatan sampai saat ini masih banyak dipercaya oleh masyarakat Indonesia, khususnya daerah Sukabumi.

Mulai dari mitos Ratu Nyi Roro Kidul yang sudah ada sejak zaman dulu dan diwariskan turun-temurun sampai menjadi sebuah kepercayaan masyarakat setempat.

Bahkan laut Selatan Pulau Jawa ini dikenal sangat menyeramkan dan penuh misteri karena adanya sosok Nyi Roro Kidul

Baca Juga: 5 Tanggal Lahir yang Disukai Nyi Roro Kidul: Gampang Sakit saat Kecil

Meskipun begitu, keindahan Pantai Selatan sampai saat ini masih menjadi salah satu kawasan yang menarik untuk dikunjungi oleh para wisatawan.

Nah, penasaran apa saja mitos Pantai Selatan yang sampai saat ini masih berkembang dikalangan masyarakat? Yuk simak selengkapnya di bawah ini seperti menghimpun dari Akurat.co.

1. Ilmu Nyi Roro kidul

Mitos Pantai Selatan tentang Nyi Roro Kidul, digambarkan sebagai seorang wanita yang cantik jelita dengan pakaian berwarna serba hijau. 

Cantiknya Nyi Roro Kidul dianggap sebagai ilmu pelet untuk memikat hati lawan jenisnya. Ilmu pelet ini berguna untuk menghilangkan kesadaran seseorang agar ingatannya hanya kepada orang yang memeletnya, sehingga orang tersebut akan benar-benar jatuh cinta.

2. Larangan Menggunakan Pakaian Warna Hijau

Selanjutnya cukup dikenal oleh masyarakat, yaitu terkait mitos Pantai Selatan yang tidak boleh menggunakan pakaian warna hijau. 

Banyak orang yang percaya, jika peraturan tersebut dilanggar, maka orang yang memakai pakaian warna hijau akan terseret ombak pantai.

Karena hak tersebut, jarang sekali melihat orang yang bermain di pesisir pantai menggambar pakaian warna hijau. 

Karena warna hijau dipercaya sebagai warna kebesaran dari Nyi Roro Kidul, sehingga hanya dia yang berhak memakai pakaian warna hijau. 

Menurut banyak orang, sosok penunggu Pantai Selatan itu akan menyeret orang yang pakai warna hijau hingga dasar laut.

3. Penguasa Pantai Selatan adalah Keturunan Raja

Nyi Roro Kidul yang dipercaya sebagai penguasa Pantai Selatan hingga kini merupakan seorang keturunan Raja Airlangga dari Kahuripan.

Ada juga yang menganggap Nyi Roro Kidul adalah keturunan dari Raja Kediri Jayabaya. Namun, kepercayaan dari banyak orang tentang asal usul Nyi Roro Kidul yaitu seorang putri berparas cantik dari Kerajaan Pakuan Pajajaran.

4. Penguasa Seluruh Pesisir Pantai Selatan Jawa

Memang mitos Pantai Selatan dari Jawa bagian timur hingga barat dipercaya sudah dikuasai oleh Nyi Roro Kidul

Pusat kerajaan Nyi Roro Kidul ada di Pantai Parangkusumo. Dari masyarakat setempat, sering melihat sosok gaib sang Ratu yang menampakkan diri dengan mengendarai kereta kencananya.

5. Model dari Lukisan Nyi Roro Kidul Memiliki Banyak Arti

Seorang pelukis yaitu Basoeki Abdullah pernah menggambar wajah Nyi Roro Kidul yang sangat cantik. Namun, beberapa lukisan asli Nyi Roro Kidul dibuat dengan model yang berbeda.

Anehnya, setelah sang model selesai dilukis, tidak lama kemudian dalam beberapa hari akan sakit atau meninggal dunia. 

6. Sebagai Gerbang Gaib Antara Dunia Manusia dengan Jin

Selain Pantai Parangkusumo sebagai pusat kerajaan, Pantai ini dianggap pintu gerbang antara dunia manusia dengan alam gaib. 

Dalam dunia tersebut, ada kerajaan besar Nyi Roro Kidul. Untuk bertemu Nyi Roro Kidul juga bisa melewati gerbang ini dengan kekuatan spiritual, meskipun jarang yang bertemu.

Itulah beberapa mitos Pantai Selatan yang banyak dipercaya oleh masyarakat. Memang bukan untuk dipercaya, namun ada baiknya tidak dilakukan selama berada di pesisir Pantai Selatan Jawa. 

Sumber: Akurat.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi27 April 2024, 21:59 WIB

Janda Asal Kompa, Identitas Mayat Setengah Telanjang di Sungai Cicatih Sukabumi

Menurut Yulianti, korban mengalami keterbelakangan mental.
Mayat EKS (25 tahun) di Sungai Cicatih, Kampung Jamu Diva RT 05/03 Desa Langensari, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (27/4/2024). | Foto: Istimewa
Science27 April 2024, 21:20 WIB

Warga Sukabumi Ngerasa? BMKG Catat Gempa Darat M3.1 Akibat Sesar Cugenang

Gempa yang terjadi merupakan gempa bumi dangkal akibat aktivitas Sesar Cugenang.
Peta gempa bumi berkekuatan 3.1 magnitudo pada Sabtu (27/4/2024) pukul 20.22.59 WIB di wilayah Sukabumi dan Cianjur. | Foto: BMKG
Life27 April 2024, 21:00 WIB

Mau Tahu Rahasianya? 6 Langkah Menjadi Orang yang Berkelas dan Elegan

Menjadi orang berkelas di mata orang lain bukanlah tentang kemewahan atau kekayaan, tetapi lebih kepada cara Anda bersikap, berperilaku, dan membawa diri.
Ilustrasi - Menjadi orang berkelas di mata orang lain bukanlah tentang kemewahan atau kekayaan, tetapi lebih kepada cara Anda bersikap, berperilaku, dan membawa diri. (Sumber : Pexels/ Andrea Piacquadio).
Life27 April 2024, 20:42 WIB

Tanggapi dengan Serius, 7 Cara Ini Bisa Dilakukan saat Anak Tidak Mau Pergi Sekolah

Apakah anak prasekolah Anda kesulitan meninggalkan Anda? Bagaimana dengan anak Anda yang berusia 5 tahun? Apakah mereka tidak mau sekolah? Inilah yang harus dilakukan.
Ilustrasi anak ke sekolah. | Foto: Pexels.com/@RDNEStockproject
Life27 April 2024, 20:33 WIB

Dapat Memupuk Keterampilan Kognitif, Ini 6 Aktivitas yang Sangat Baik untuk Anak

Membesarkan anak yang baik hati, bersemangat, dan mandiri mungkin lebih mudah dari yang Anda kira. Berikut beberapa aktivitas yang sering diabaikan yang memupuk keterampilan kognitif, sosial, dan emosional.
Ilustrasi aktivitas anak. | Foto: Freepik/jcomp
Life27 April 2024, 20:00 WIB

7 Penyakit Hati yang Haram Dipelihara agar Selamat Dunia Akhirat, Apa Kamu Memilikinya?

Orang yang memiliki penyakit hati menandakan hatinya belum bersih dan masih kotor dengan persoalan-persoalan keduniawian yang bersifat semua semata.
Ilustrasi. Orang yang memiliki penyakit hati menandakan hatinya belum bersih dan masih kotor dengan persoalan-persoalan keduniawian yang bersifat semua semata. (Sumber : Freepik/@freepik)
Sukabumi27 April 2024, 19:52 WIB

Polres Sukabumi Kota Gelar Nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Polres Sukabumi Kota mengajak kepada warga Kota Sukabumi untuk ikut nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan.
Ilustrasi - Polres Sukabumi Kota mengajak kepada warga Kota Sukabumi untuk ikut nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan. (Sumber : X/@@kabarmojokerto_).
Sukabumi27 April 2024, 19:36 WIB

Mayat Wanita Setengah Telanjang di Sungai Cicatih Sukabumi, Rambutnya Pendek

Jenazah berusia remaja ini ditemukan dalam kondisi tersangkut pada tumpukan kayu.
Mayat wanita setengah telanjang yang ditemukan di Sungai Cicatih, Kampung Jamu Diva RT 05/03 Desa Langensari, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (27/4/2024). | Foto: Warganet Instagram
Life27 April 2024, 19:00 WIB

Bisa Sebabkan Kematian! 6 Bahaya Kesepian yang Jarang Disadari Banyak Orang

Orang yang selalu merasa kesepian tidak baik bagi kesehatan. Sebab di dalamnya tersimpan bahaya yang mengancam kondisi fisik seseorang.
Ilustrasi - Orang yang selalu merasa kesepian tidak baik bagi kesehatan. Sebab di dalamnya tersimpan bahaya yang mengancam kondisi fisik seseorang. (Sumber : Pixabay/Andrea Piacquadio).
Sukabumi27 April 2024, 18:55 WIB

Terlindas Mobil, Kronologi Pemotor Tewas Kecelakaan di Cibadak Sukabumi

H meninggal dunia karena mengalami luka sobek dan luka lecet.
Tangkapan layar video saat H (35 tahun) dievakuasi warga. H meninggal dunia setelah kecelakaan di Jalan Suryakencana, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (27/4/2024). | Foto: Istimewa