Menpan RB Tunggu Presiden Jokowi Soal Rencana Kenaikan Gaji PNS 2023

Rabu 16 Agustus 2023, 13:48 WIB
Menpan RB Tunggu Presiden Jokowi Soal Rencana Kenaikan Gaji PNS 2023 |Foto: Kemenpan RB.

Menpan RB Tunggu Presiden Jokowi Soal Rencana Kenaikan Gaji PNS 2023 |Foto: Kemenpan RB.

SUKABUMIUPDATE.com - Kabar soal rencana kenaikan gaji Pegawai Negeri Sipil (PNS) 2023 ramai diperbincangkan, mengenai hal tersebut Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) Abdullah Azwar Anas mengatakan hal itu masih menunggu keputusan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

“Kita lihat nanti siang, kita tunggu presiden,” ujar dia di Gedung DPR, Jakarta Pusat, pada Rabu, 16 Agustus 2023 dikutip dari Tempo.co.

Adapun untuk berapa besar kenaikannya, Menteri Azwar Anas menuturkan akan disampaikan nanti.
“Kalau enggak, enggak ada kejutan,” tutur Azwar Anas.

Baca Juga: Jokowi Mengaku Sedih Dibilang Planga-Plongo, Bodoh, hingga Firaun

Soal pertimbangan kenaikan gaji pokok PNS, dia menuturkan, karena sudah lama tidak ada kenaikan. Namun, di satu sisi, kinerja PNS juga harus ditingkatkan, demikian juga penyederhanaan proses bisnis. Selain itu, ke depan juga ada digitalisasi.

“Maka di penerimaan PNS baru akan ada talenta digital yang akan direkrut. Karena dengan digitalisasi ini banyak memangkas proses bisnis dan mengurangi tenaga asn yang tidak produktif,” ucap dia.

Kabar mengenai kenaikan gaji PNS tengah santer diberitakan menjelang sidang Rancangan Undang-Undang (RUU) Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2024. Presiden Jokowi direncanakan akan mengumumkan kebijakan baru mengenai penghasilan untuk Aparatur Sipil Negara (ASN), prajurit Tentara Negara Indonesia (TNI), dan anggota Kepolisian Republik Indonesia (Polri) pada 16 Agustus 2023.

Baca Juga: Jadwal Pelaksanaan Seleksi CPNS 2023, Pendaftaran Dibuka September

“Hasilnya akan disampaikan Presiden saat menyampaikan pidato pengantar nota keuangan dan RAPBN (Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara) 2024 tanggal 16 Agustus. Kita tunggu ya,” ucap Direktur Jenderal Anggaran Kementerian Keuangan Isa Rachmatawarta kepada Tempo, Jumat 14 Juli 2023.

Isa mengatakan Kementerian Keuangan tengah mengkaji perihal kenaikan gaji PNS tersebut. Tetapi, ketika ditanya perihal kepastian kenaikan gaji ini, Isa tidak menjawab secara gamblang. “Kita tunggu penyampaian oleh Bapak Presiden,” kata Isa.

Sumber: Tempo.co/Moh Khory Alfarizi | Andika Dwi

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkait Berita Terkini
Sukabumi29 November 2023, 22:26 WIB

Olah TKP Ledakan Gas CNG di Cibadak Sukabumi, Besi Pengikat Terlontar 700 Meter

Polres melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan pencarian satu buah tabung gas yang hilang usai meledak di Jalan Raya Cibadak Sukabumi
Pihak kepolisian melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan pencarian satu buah tabung gas yang hilang dalam tragedi meledaknya tabung gas CNG di Cibadak Sukabumi | Foto : Ibnu Sanubari
Sukabumi29 November 2023, 22:12 WIB

Gempa Ternyata Guncang Sukabumi Saat Mati Lampu, Cek Koordinat dan Magnitudo

Di tengah kondisi gelap gulita karena mati lampu, Kota Sukabumi ternyata diguncang gempa pada Rabu malam (29/11/2023). Cek koordinat dan Magnitudonya di sini.
Ilustrasi seismograf. Gempabumi guncang Kota Sukabumi, berikut koordinat dan magnitudonya. (Sumber : Getty Images)
Jawa Barat29 November 2023, 21:51 WIB

Upaya PLN Gerak Cepat Pulihkan Mati Lampu di Sukabumi, Bogor dan Cianjur

PLN Jabar bergerak cepat memulihkan sistem kelistrikan yang terdampak gangguan di Sukabumi, Cianjur dan sebagian wilayah Bogor Rabu malam (29/11/2023).
(Foto Ilustrasi) PLN Jabar bergerak cepat memulihkan sistem kelistrikan yang terdampak gangguan di Sukabumi, Cianjur dan Bogor. | Foto: PLN
Life29 November 2023, 21:00 WIB

Tampangnya Sih Baik, Tapi Ini 10 Ciri orang yang Diam-diam Tidak Suka dengan Kita

Jika kamu melihat beberapa tanda-tanda ini secara konsisten, ada kemungkinan bahwa orang tersebut memang tidak suka dengan kita.
Ilustrasi - Jika kamu melihat beberapa tanda-tanda ini secara konsisten, ada kemungkinan bahwa orang tersebut memang tidak suka dengan kita. (Sumber : pexels.com/@Gary Barnes).
Jawa Barat29 November 2023, 20:59 WIB

Sukabumi, Bogor dan Cianjur Mati Lampu, PLN: Ada Gangguan di Pembangkit

PLN ungkap penyebab sebagian wilayah Sukabumi, Bogor dan Cianjur mati lampu pada Rabu (29/11/2023) malam.
Ilustrasi mati lampu. PLN ungkap penyebab sebagian wilayah Sukabumi, Bogor dan Cianjur mati lampu pada Rabu (29/11/2023) malam. (Sumber : Istimewa)
Bola29 November 2023, 20:30 WIB

Datangkan Kiper Baru Padahal Punya Teja, Ini Kata Pelatih Persib

Pelatih Persib Bandung mengungkapkan alasan mengapa merekrut kiper baru untuk mengarungi putaran kedua Liga 1.
Pelatih Persib Bandung mengungkapkan alasan mengapa merekrut kiper baru untuk mengarungi putaran kedua Liga 1. (Sumber : Istimewa)
Life29 November 2023, 20:00 WIB

10 Bahasa Tubuh Wanita Tidak Suka Dengan Kita, Lihat Ekspresi Wajahnya

Sama dengan jatuh cinta, bahasa tubuh wanita yang tidak suka dengan kita juga dapat dilihat dari sikap dan perilakunya, seperti ekspresi wajah.
Ilustrasi. Bahasa Tubuh Wanita Tidak Suka Dengan Kita, Lihat Ekspresi Wajahnya (Sumber : Freepik/@karlyukav)
Food & Travel29 November 2023, 19:30 WIB

Gak Nyangka! Camping di Tepi Sungai yang Dikelilingi Kebun Teh Ini di Cianjur

Smiling Cinangka Camping Ground bisa menjadi lokasi camping di Cianjur untuk mengisi libur akhir pekan nanti
Smiling Cinangka Camping Ground bisa menjadi lokasi camping di Cianjur untuk mengisi libur akhir pekan nanti (Sumber : Instagram/@smilingcinangkacampingground)
Musik29 November 2023, 19:00 WIB

Chord Gitar Lagu Seven Jungkook BTS feat Latto dan Terjemahannya

Berikut Chord Gitar Lagu Seven dari Jungkook BTS lengkap dengan Lirik dan terjemahannya. ARMY merapat!
Penampilan Maknae BTS | Chord Gitar Lagu Seven Jungkook BTS feat Latto dan Terjemahannya | Foto : Instagram/charts_k
Sukabumi29 November 2023, 18:57 WIB

Petani Sagaranten Keluhkan Sulit Dapat Pupuk Bersubsidi, Ini Penyebabnya

Sejumlah Petani Sagaranten Sukabumi mengeluh tidak bisa membeli pupuk bersubsidi gegara bertahun-tahun tak dapat kartu tani.
Ilustrasi. Sejumlah petani di Sagaranten Sukabumi keluhkan sulit dapat pupuk bersubsidi. (Sumber : Freepik)