Haji Nasir Soneta Meninggal, Pernah Selamatkan Nyawa Rhoma Irama

Selasa 04 Februari 2020, 02:15 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Mantan pemetik mandolin Grup Musik Dangdut Soneta, Nasir, 73 tahun, meninggal dunia di Rumah Sakit Pondok Kopi, Jakarta, Senin siang, 3 Februari 2020. Dikutip dari tempo.co Haji Nasir -sapaan akrab almarhum- mengembuskan napas terakhir karena penyakit jantung yang diderita sejak lima tahun terakhir. “Haji Nasir merupakan personil Soneta angkatan pertama 1970,” ujar Ketua Umum Fans of Rhoma and Soneta (Forsa) Surya Aka pada Tempo.

Menurut Surya,  Nasir menyusul sejumlah personil Soneta angkatan awal yang telah mendahului berpulang. Mereka ialah Riswan (keyboard), Herman (bass), Kadir (gendang) dan Ayub (timpani dan tamborin). Adapun personil Soneta generasi pertama yang masih ada ialah Rhoma Irama (melodi), Wemphy (rithem) dan Hadi (seruling). “Haji Nasir pensiun dari Soneta pada 2010. Ia digantikan putranya sendiri, Zuhri Nasir,” tutur Surya.

Surya berujar saat masih aktif bermusik, Nasir pernah menyelamatkan nyawa Rhoma ketika terjadi keributan di Ancol, Jakarta Utara, pada 1974. Saat itu, kata dia, Rhoma sempat akan dibunuh oleh seorang penonton. “Haji Nasir menggagalkan percobaan pembunuhan pada Rhoma,” kata Surya.

Peristiwa puluhan tahun silam itu juga sempat dikisahkan oleh Rhoma Irama kepada Tempo yang menemuinya di sebuah hotel di kawasan Juanda, Sidoarjo, pada Sabtu malam, 28 Desember 2013 lalu. Menurut Rhoma, kala itu Soneta sedang menggelar konser sekaligus berdakwah di Ancol. “Zaman segitu dakwah di musik hal baru. Penonton sinis, ucapan salam saya tidak ada yang membalas,” tutur Rhoma.

Rhoma mulai mencium gelagat buruk. Benar saja, seperti dikomando, para penonton melempari personil Soneta dengan batu, lumpur dan sendal. “Kami mencoba tetap bertahan di atas panggung meski suasananya kacau,” ujar Rhoma.

Di sela-sela keadaan semrawut itu, menurut Rhoma, seroang penonton berteriak, “Islam taik!” Emosi Rhoma langsung tersulut. Tanpa pikir panjang ia meletakkan gitarnya dan meloncat mengejar penonton tersebut. “Saya dihina, dihujat, dilempari, oke. Tapi kalau agama yang dihina, saya enggak bisa nahan emosi,” kata Rhoma.

Upaya Rhoma mengejar penonton itu gagal. Di bawah panggung ia justru disambut oleh para pemuda yang sudah siap akan mengeroyoknya. Tanpa diketahui Rhoma, seorang penonton lainnya hendak menikamnya dari belakang menggunakan sebilah pisau.

Namun dengan cekatan Nasir melompat dari panggung dan menghantam penonton bersenjata tajam itu menggunakan tiang mikrofon. Rhoma pun selamat dan kericuhan itu berhasil dikendalikan aparat keamanan. “Tiap mengingat kejadian itu, saya terharu sama Haji Nasir,” kata Rhoma.

Surya Aka mengatakan Rhoma akan takziah ke rumah duka, Jalan Cipinang Lontar RT 07/RW 08, Jakarta Timur pada Selasa siang ini, 4 Februari 2020. “Bang Rhoma sekaligus memimpin salat jenazah,” kata Surya.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Life28 April 2024, 19:19 WIB

6 Tabiat Orang Jahat yang Harus Diwaspadai agar Terhindar dari Kelicikannya

Orang jahat memiliki kebiasaan buruk yang dampaknya merugikan orang lain. Maka penting mengetahui tipe dari mereka seperti apa.
Ilustrasi. Berikut tabiat orang jahat. |Sumber foto : Pexels/cottonbro studio
Sukabumi28 April 2024, 19:14 WIB

Tumpukan Sampah Kembali Hiasi Pantai Muara Citepus Sukabumi

Pantai Muara Citepus di Palabuhanratu Sukabumi kembali dipenuhi tumpukan sampah yang terbawa ombak.
Kondisi sepanjang Pantai Muara Citepus, Kecamatan Palabuhanratu Sukabumi dipenuhi sampah, Minggu (28/4/2024). (Sumber : SU/Ilyas)
Bola28 April 2024, 19:05 WIB

Usai Tuai Protes, MNC Group Akhirnya Bolehkan Nobar Piala Asia U-23 Asal Non-Komersial

MNC Group selaku pemilik hak siar akhirnya memberikan kesempatan masyarakat untuk bisa gelar nobar Piala Asia U-23 dengan syarat.
Ilustrasi - Polres Sukabumi Kota mengajak kepada warga Kota Sukabumi untuk ikut nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan. (Sumber : X/@@kabarmojokerto_)
Life28 April 2024, 19:00 WIB

Temukan Akar Penyebabnya, 8 Cara Menangani Perilaku Tidak Sopan Pada Anak

Anak yang tidak sopan bisa berubah menjadi orang dewasa yang tidak sopan. Ikuti tips berikut ini untuk menanggapi fitnah, makian, pembangkangan, dan bentuk perilaku tidak pantas lainnya.
Ilustrasi. Perilaku tidak sopan pada anak. Sumber : Freepik/@freepik
Life28 April 2024, 18:30 WIB

Biarkan Anak Marah Bund! Ini 7 Cara Mengatasi Tantrum pada Balita

Amukan dapat membuat Anda mempertanyakan kemampuan Anda dalam mengasuh anak, namun sebenarnya hal tersebut adalah hal yang normal pada masa balita.
Ilustrasi. Anak menangis. Cara mengatasi tantrum pada balita. Sumber : Freepik/@user15285618
Life28 April 2024, 18:00 WIB

Kaya Jalur Langit, Amalkan Doa Mohon Dibukakan Pintu Rezeki dari Segala Penjuru

Berikut doa mohon dibukakan pintu rezeki dari segala penjuru sebagai salah satu upaya meraih kekayaan jalur langit.
Berdoa untuk memohon kekayaan jalur langit (Sumber : Freepik/)
Life28 April 2024, 17:44 WIB

5 Alasan Kenapa Seseorang Sulit Memaafkan Masa Lalunya, Ketahui Penyebabnya!

Tak sedikit orang yang sangat sulit memaafkan masa lalunya sendiri sehingga sampai kini terjebak dalam balutan masa kelam yang menyakitkan.
Ilustrasi. Orang menangis karena sulit memaafkan masa lalu. | Sumber poto : Pexels/ Karolina Grabowska
Sukabumi28 April 2024, 17:32 WIB

29 Motor Berknalpot Brong Terjaring Razia di Sukabumi, Pemiliknya Ditilang

Puluhan motor berknalpot brong disita polisi usai terjaring razia KRYD Polres Sukabumi Kota. Pemiliknya ditilang.
Pemiliknya ditilang, puluhan motor berknalpot brong diangkut Polres Sukabumi Kota. (Sumber : Istimewa)
Life28 April 2024, 17:30 WIB

4 Jenis Emosi Besar yang Bisa Dibicarakan dengan Anak Agar Mereka Mengerti

Membicarakan emosi dengan anak-anak bisa jadi rumit, pelajari lebih lanjut tentang cara mendiskusikan perasaan besar dengan anak kecil.
Ilustrasi. Anak sedang emosi. Sumber : Freepik/@8foto
Keuangan28 April 2024, 17:11 WIB

6 Kesalahan Sepele yang Menyulitkan Anda Hidup Kaya, Yuk Evaluasi Diri!

Orang yang sulit sukses dan kaya hidupnya tentu disebabkan oleh beberapa alasan krusial sehingga membuat masa depannya mandeg atau stagnan.
Ilustrasi. Alasan hidup sulit sukses dan kaya. | Sumber foto : Pexels/Nicola Barts