Pentingnya Mengenalkan Anak Pekerjaan Rumah Tangga sejak Dini

Senin 09 Juli 2018, 03:43 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Keterampilan mengerjakan pekerjaan rumah tangga sederhana seperti membereskan kamar tidur, merapikan mainan, menyapu lantai, mencuci piring, atau meletakkan pakaian ke dalam lemari sejak dini ternyata memberikan keuntungan bagi anak ketika dewasa.

Julie Lythcott-Haims, penulis buku pengasuhan anak How to Raise an Adult menyatakan, keterampilan ini membantu anak membangun tanggung jawab, kemandirian, dan ketekunan—sifat yang dibutuhkan untuk menjadi orang dewasa yang cakap.

"Ketika anak diharapkan mampu menyingsingkan lengan baju dan ikut serta mengerjakan pekerjaan rumah serta mengajak mereka berkontribusi pada urusan rumah tangga, ini akan membentuk pola pikir yang sama—bahwa mereka mampu berkontribusi—di tempat lain, seperti di tempat kerja,” urai Lythcott-Haims.

"Dengan tidak memberikan tanggung jawab itu, akan menghalangi mereka mendapatkan kepuasan dari “memperoleh tugas dan berhasil menyelesaikannya,” lanjut dia.

Melibatkan anak dalam pembagian tugas rumah tangga juga membantu mereka belajar mengatur waktu. Mungkin orang tua tergoda untuk membiarkan anak bebas dari tugas rumah tangga ketika mereka beralasan ingin mengerjakan tugas sekolah. Namun Lythcott-Haims mengingatkan, “Dunia nyata akan menuntut anak untuk bisa melakukan semua hal. Ketika mereka berada di dunia kerja, mungkin akan ada waktunya mereka harus bekerja lembur, tetapi tetap harus belanja bulanan, mengurus rumah dan anak.”

Ada pula orang tua yang tidak ingin menyulitkan anak dengan beban tugas rumah tangga. Namun tahukah Anda, kebiasaan mengerjakan pekerjaan rumah baik untuk kesehatan mental anak? 

Dalam studi di Universitas Harvard pada 2015 disebutkan, alih-alih status sosial, masalah keluarga, dan hal lainnya, kecakapan anak dalam bekerja semasa kecil—diindikasikan dengan keterampilan melakukan pekerjaan rumah tangga, menjalani kerja paruh waktu, atau berpartisipasi di klub olahraga—merupakan tolok ukur kesehatan mental yang baik saat anak beranjak dewasa.

Sumber: Tempo

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Sehat17 Mei 2024, 13:00 WIB

Solusi Taklukan Serangan Asam Urat: 8 Cara Mengobatinya di Rumah dengan Bahan Alami

Asam urat adalah salah satu jenis radang sendi yang menyebabkan nyeri dan bengkak pada persendian.
Ilustrasi - Asam urat adalah salah satu jenis radang sendi yang menyebabkan nyeri dan bengkak pada persendian. (Sumber : Freepik.com).
Sehat17 Mei 2024, 12:45 WIB

7 Minuman Herbal Ini Mampu Obati Asam Urat, Minum Tiap Pagi Hari!

Asam urat adalah penyakit yang menyerang bagian sendi dan sering menimbulkan rasa nyeri yang begitu menyakitkan, sampai tidak beraktivitas. Terntaya ada beberapa minuman herbal yang bisa mengobati asam urat
Ilustrasi teh jah yang merupakan salah satu dari tujuh minuman herbal yang dapat mengobati asam urat (Sumber : Freepik.com)
Life17 Mei 2024, 12:30 WIB

10 Cara Meredakan Nyeri Asam Urat dengan Pengobatan Alami dan Perubahan Gaya Hidup

Meredakan Nyeri Asam Urat. Aktivitas fisik yang teratur dapat membantu menjaga kesehatan sendi dan mengurangi risiko serangan gout.
Ilustrasi. Cara Meredakan Nyeri Asam Urat dengan Pengobatan Alami dan Perubahan Gaya Hidup (Sumber : Pexels/EllaColsson)
Life17 Mei 2024, 12:15 WIB

6 Dampak Buruk Sering Menuruti Kemauan Anak, Orang Tua Jangan Menyesal!

Selalu menuruti kemauan anak rupanya memiliki dampak buruk yang mesti diperhatikan oleh orang tua ketika mendidiknya. Semua ini perlu diperhatikan demi kebaikan anak ketika dewasa
Ilustrasi dampak buruk selalu menuruti kemauan anak (Sumber : Pexels.com/@RDNEStockproject)
Bola17 Mei 2024, 12:00 WIB

Bojan Sebut Motivasi Pemain Persib Berlipat Jelang Leg 2 Semifinal Championship Series

Pemain Persib motivasinya kian berlipat jelan menghadapi Bali United di Leg 2 Semifinal Championship Series.
Pemain Persib motivasinya kian berlipat jelan menghadapi Bali United di Leg 2 Semifinal Championship Series. (Sumber : PERSIB.co.id)
Sukabumi17 Mei 2024, 11:58 WIB

Merinding! Ulat Bulu Warna-warni Serbu di Alun-alun Masjid Agung Kota Sukabumi

Binatang yang bisa bikin gatal ini turun dari sejumlah pohon ketapang kencana dan tanaman pelindung di kawasan tersebut.
Pohon pelindung ketapang kencang di alun-alun masjid agung Kota Sukabumi dipenuhi ulat bulu (Sumber: warganet/akun medsos @abcdadan)
Life17 Mei 2024, 11:45 WIB

Patut Ditiru! 6 Ajaran Hidup Para Perantau Agar Bisa Sukses di Tanah Orang

Kaum perantau tentu bukan tanpa prinsip dan ajaran hidup di tanah rantauan. Mereka tentu membawa modal ajaran hidup yang dipegangnya erat demi bisa meraih sukses di sana
Ilustrasi Ajaran hidup perantau agar cepat sukses di tanah rantau (Sumber : Pexels.com/@cottonbrostudio)
Sehat17 Mei 2024, 11:30 WIB

6 Golongan Obat-obatan untuk Meredakan Nyeri Asam Urat dan Efek Sampingnya

Meredakan nyeri akibat asam urat (gout) sering memerlukan kombinasi obat-obatan untuk mengurangi peradangan, nyeri, dan kadar asam urat dalam tubuh.
Ilustrasi. Meredakan nyeri akibat asam urat (gout) sering memerlukan kombinasi obat-obatan untuk mengurangi peradangan, nyeri, dan kadar asam urat dalam tubuh. (Sumber : Freepik/fabrikasimf)
Jawa Barat17 Mei 2024, 11:21 WIB

Audiensi LW Doa Bangsa-BJB Syariah, Kolaborasi Majukan Perwakafan di Daerah

Lembaga Wakaf (LW) Doa Bangsa melakukan audiensi di kantor BJB Syariah Pusat, di Bandung, Kamis, (16/5/2024).
Audiensi Lembaga Wakaf Doa Bangsa dan BJB Syariah di Bandung | Foto : Dok. LW Doa Bangsa
Life17 Mei 2024, 11:15 WIB

6 Kebiasaan Buruk yang Dapat Menghancurkan Kreatifitas Hidup, Hindari Yuk!

kebiasaan buruk yang sering dilakukan akan membunuh kreatifitas hidup. Setiap orang harus menghindarinya agar tidak merusak masa depan dan kehidupannya
Beberapa kebiasaan buruk yang membuat kreatifitas menghilang (Sumber : Pexels.com/@Andreapiacquadio)