Mau Liburan Tanpa Menguras Kantong di Sukabumi? 4 Curug Ini Bisa Jadi Pilihan

Minggu 01 Mei 2022, 10:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Pantai menjadi hal yang pertama terpikir apabila ditanya soal objek Wisata di Kabupaten Sukabumi. Tapi ternyata, tak hanya itu saja, ada banyak objek Wisata lain yang berada di daerah itu diantaranya air terjun atau dalam bahasa sunda disebut Curug.

Pengunjung sudah pasti menginginkan objek wisata yang indah dan berkesan, namun disisi lain pengunjung tak ingin merogoh kantong dalam-dalam atau mengeluarkan biaya yang besar saat liburan. 

Maka dari itu, berikut ini adalah deretan curug yang recommended untuk dikunjungi sekaligus menjadi objek Wisata Murah Meriah di Sukabumi:

1.Curug Cikurutug 

photoCurug Cikurutug - (Istimewa)</span

Objek wisata ini berada di Desa Nangerang, Kecamatan Jampang Tengah, Kabupaten Sukabumi. Air terjun di aliran Sungai Cikurutug memiliki keistimewaan karena letaknya berada di tengah pesawahan. Ciri khas lain ada batu besar ditengah sawah yang tidak jauh dari air terjun sering dijadikan tempat berkumpul dan berfoto.

Spot terbaik apabila ingin menikmati pemandangan Curug Cikurutug yaitu dari perkebunan pinus. 

Untuk menuju curug tersebut rute yang dilalui adalah Jalan Pangleseran atau Yonif 310 menuju Jampang Tengah. Setelah tiba di Bojonglopang, lanjutkan perjalanan menuju Panumbangan-Cimunding atau melalui jalan Bojong Jengkol-Cisampih adapun yang menjadi patokannya adalah kantor Desa Nangerang. Jarak antara kantor desa dengan curug sekitar 3 kilometer. 

2. Curug Cidongke

photoCurug Cidongkel di Desa Girimukti, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. - (Ragil Gilang)</span

Objek wisata di Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, tak hanya pantai saja, ada juga air terjun atau Curug dan Curug Cidongke salah satu diantaranya. Apabila berwisata ke tempat ini, jangan lupa cari tahu soal hikayat dibalik objek wisata itu agar pengalaman plesiran kamu bisa lebih berkesan.

Curug yang memiliki ketinggian sekitar 30 meter itu berada di Kedusunan Cikondang 2, Desa Girimukti, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi. Lokasinya masih berada di kawasan Geopark Ciletuh. Adapun air yang meluncur deras di Curug tersebut berasal dari aliran Sungai Cidongke. 

Tak sulit menemukan Curug ini karena berada di pinggir jalan kabupaten ruas Ciemas - Girimukti. Dari jalan itu, perjalanan dilanjutkan dengan berjalan kaki sedangkan kendaraan di simpan di tempat parkir.

3. Curug Cihideung 

photoCurug Cihideung di Kampung Cigembong, Desa Sindangraja, Kecamatan Curug Kembar, Kabupaten Sukabumi. - (Istimewa)</span

Curug Cihideung menjadi salah satu objek wisata favorit di Kecamatan Curugkembar, Kabupaten Sukabumi. Curug yang berada di Kampung Cigembong, Desa Sindangraja, ini memiliki keistimewaan yaitu dua Curug dalam satu lokasi. Jarak antara dua Curug ini hanya lima meter saja.

Air di Curug yang memiliki tinggi 80 meter ini berasal dari dua aliran sungai yaitu Sungai Cihideung dan Sungai Cigembong. Suasana di sekitar Curug Cihideung ini sejuk, karena diatasnya dikelilingi hutan pinus. Penasaran ingin kesana?

Untuk sampai ke lokasi ada dua jalur yang bisa ditempuh dari Kota Sukabumi. Pertama jalur Purabaya dengan jarak sekitar 50 kilometer dan melalui jalur Sagaranten sekitar 65 kilometer. Patokannya kantor Desa Sindangraja, dari kantor desa jaraknya sekitar dua kilometer dengan kondisi jalan makadam sejauh 500 meter dan masuk ke wilayah perkebunan kondisi jalan tanah 1,5 kilometer. Apabila saat hujan, mobil dan motor memang cukup kesulitan melewati jalan tanah perkebunan tersebut.

Sampai di kawasan perkebunan, mobil dan motor diparkir dekat rerimbunan pohon pinus. Perjalanan pun dilanjutkan menuruni bukit dengan meniti tangga. Dari tempat parkir ke Curug Cihideung, pengunjung akan disuguhkan pemandangan perbukitan.

Untuk sampai ke lokasi ini memang membutuhkan tenaga ekstra karena harus melewati ratusan anak tangga. Tapi pemandangan ketika meniti tangga ini tak kalah indahnya. Sebab dari anak tangga ini akan terlihat perbukitan dan hijaunya hamparan persawahan berpadu dengan Curug Cihideung.

4.Curug Citaman

photoCurug Citaman di kawasan TNGHS Sukabumi. Curug ini terdampak bencana banjir pada September tahun 2020 lalu. Setahun lebih peristiwa itu terjadi, ternyata Curug Citaman masih menyajikan pesonanya terutama bathup alami yang menampung curahan air dari curug tersebut. - (Istimewa)</span

Banjir bandang yang melanda beberapa desa di Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi pada September 2020 lalu menjadi kabar buruk bagi para penikmat wisata alam. Sebab Curug Citaman yang berada di kawasan TNGHS itu juga terdampak bencana tersebut.

Setahun lebih peristiwa itu terjadi, ternyata Curug Citaman masih menyajikan pesonanya terutama bathup alami yang menampung curahan air dari curug tersebut. Suasana alam di Curug Citaman sendiri sangat asri dan hening karena dikelilingi oleh banyak pepohonan besar sehingga sering dijadikan tempat rekreasi sekaligus menenangkan diri dari keriuhan jalanan. 

Curug tersebut bisa diakses melalui Kampung Cibuntu, Desa Pasawahan, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi itu memiliki pesona alam yang menjanjikan para penikmatnya itu membuatnya mulai populer dan sering dibicarakan oleh wisatawan sehingga tiap akhir pekan warga sekitar Cicurug dan luar kota ramai berkunjung. 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Life04 Mei 2024, 12:00 WIB

Stres Termasuk 7 Penyebab Berat Badan Turun Drastis, Kamu Mengalaminya?

Stres fisik yang disebabkan oleh cedera, operasi, atau trauma, serta stres emosional yang berkepanjangan, dapat menyebabkan penurunan berat badan karena tubuh mengalami kelelahan dan kekurangan energi.
Ilustrasi. Orang Mengalami Stres Sehingga Menyebabkan Berat Badan Turun Drastis (Sumber : Pexels/NathanCowley)
Jawa Barat04 Mei 2024, 11:43 WIB

Jarkom PDs Canangkan Dana Abadi Berbasis Wakaf Bersama LW Doa Bangsa

Pengurus Lembaga Pendamping Proses Produk Halal (LP3H) Edukasi Wakaf Indonesia (EWI) Provinsi Jawa Barat bersilaturahmi kepada Pengurus Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Jaringan Komunikasi Pembangunan Desa (Jarkom PDs)
Perwakiln LP3H Provinsi Jawa Barat Agus Kamil dan Entus Wahidin serta Ketua Umum Jarkom PDs Pusat, Ayi Kosasih, dan Sekretaris Jenderal Jarkom PDs Pusat, Dasep Saepuloh | Foto : Ist
Life04 Mei 2024, 11:30 WIB

Temukan Akar Masalahnya, 3 Cara Membantu Anak yang Memiliki Harga Diri Rendah

Harga diri pada anak sangatlah penting. Namun bagaimana cara membantu apabila harga diri anak rendah?
Ilustrasi. Membantu Anak Yang Memiliki Harga Diri Rendah. Sumber : pexels.com/@Annushka
Sukabumi04 Mei 2024, 11:21 WIB

Pria Dipanggil Ceuceu, Korban Pembunuhan di Citepus Sukabumi Diduga Penyuka Sesama Jenis

ria yang menjadi korban penganiayaan hingga terjadi pembunuhan di sebuah perumahan di Desa Citepus, Kecamatan Pelabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, pada Sabtu (4/5/2024) diduga penyuka sesama jenis.
Evakuasi korban pembunuhan di perumahan di Citepus Sukabumi | Foto : Ist
Sehat04 Mei 2024, 11:00 WIB

6 Makanan Berlemak yang Masih Boleh Dikonsumsi Penderita Asam Urat

Ketahui Sederet Makanan Berlemak yang Masih Boleh Dikonsumsi Penderita Asam Urat. Yuk, Simak!
Ilustrasi. Alpukat dan Telur - Makanan Berlemak yang Masih Boleh Dikonsumsi Penderita Asam Urat. (Sumber : Pexels/FoodieFactor)
DPRD Kab. Sukabumi04 Mei 2024, 10:58 WIB

Anggota DPRD Janji Perjuangkan Kebutuhan Perahu untuk Siswa ke Sekolah di Cibitung Sukabumi

Harapan warga adanya bantuan perahu untuk siswa dan pengajar ke sekolah (SMPN 4 Cibitung), Kecamatan Cibitung, Kabupaten Sukabumi, mendapat respon positif dari anggota DPRD Kabupaten Sukabumi, Andri Hidayana.
Andri Hidayana, Anggota Komisi I DPRD Kabupaten Sukabumi | Foto : Istimewa)
Sukabumi04 Mei 2024, 10:30 WIB

Kantongi Identitas, Polisi Buru Pelaku Pembunuhan Pembantu Pria di Citepus Sukabumi

Satreskrim Polres Sukabumi melakukan pengejaran terhadap terduga pelaku penganiayaan atau pembunuhan di sebuah perumahan di Desa Citepus, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi
Rumah (TKP) pembantu ditemukan tewas di Citepus Palabuhanratu | Foto : Ilyas Supendi
Life04 Mei 2024, 10:30 WIB

6 Cara Mengajarkan Anak Tatakrama Agar Punya Budi Pekerti Luhur Sejak Kecil

Mengajarkan anak tentang tatakrama tentu menjadi keharusan bagi orang tua. Pendidikan ini harus diajarkan sejak kecil kepada anak-anak.
Ilustrasi. Cara mengajarkan anak tatakrama. Sumber foto : Pexels/Monstera Production
Sukabumi04 Mei 2024, 10:14 WIB

Geger Pria di Citepus Sukabumi Tewas Telanjang Berlumuran Darah di Rumah Majikan

Seorang pria bernama Ajo Sutarjo ditemukan tewas di ruang tamu rumah majikannya yang berada di sebuah perumahan di Desa Citepus, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (4/5/2024) sekitar pukul 04.15 WIB
Rumah (TKP) pembantu ditemukan tewas di Citepus Palabuhanratu | Foto : Ilyas Supendi
Life04 Mei 2024, 10:00 WIB

Berikan Contoh yang Baik! 12 Cara Mendidik Anak Laki-laki Agar Disiplin dan Penurut

Beberapa cara dapat membantu anak laki-laki agar memiliki sikap disiplin dan penurut.
Ilustrasi. Beberapa cara dapat membantu anak laki-laki agar memiliki sikap disiplin dan penurut. (Sumber : Unplash.com)