Hanya 37 Ribu Orang, Kunjungan Wisata Pantai di Sukabumi Menurun Saat Libur Nataru

Rabu 11 Januari 2023, 19:49 WIB
Kondisi objek wisata Pantai Karanghawu Kabupaten Sukabumi pada tanggal 1 Januari 2023. | Foto: SU/Denis

Kondisi objek wisata Pantai Karanghawu Kabupaten Sukabumi pada tanggal 1 Januari 2023. | Foto: SU/Denis

SUKABUMIUPDATE.com - Selama libur natal dan tahun baru (Nataru) 2023, kunjungan wisatawan ke daerah tujuan wisata tirta khususnya pantai di kawasan Ciletuh–Palabuhanratu UNESCO Global Geopark (CPUGGp) Kabupaten Sukabumi menurun drastis dibandingkan tahun lalu.

Berdasarkan data yang dihimpun Balawista Kabupaten Sukabumi, jumlah kunjungan wisatawan dari tanggal 24 hingga 31 Desember 2022 dan dilanjutkan hingga 8 Januari 2023 tercatat hanya 37.429 orang dari total 26 objek wisata tirta. Sedangkan pada nataru tahun lalu, jumlah wisatawan yang datang mencapai sebanyak 324.050 orang.

"Padahal pada liburan Nataru 2021-2022 kondisinya saat itu sedang Pandemi Covid 19. Apalagi dibanding dengan liburan hari Raya Idulfitri yang lalu yang mencapai 4.955.782 orang," ujar Kepala Balawista Kabupaten Sukabumi Yanyan Nuryanto kepada awak media Selasa, 10 Januari 2023.

Baca Juga: Kedalaman 10 Km, Warga Perbatasan Sukabumi Cianjur Dikejutkan Gempa M2.4

Yanyan menuturkan, objek wisata di teluk Palabuhanratu yang banyak diminati wisatawan untuk menghabiskan waktu liburannya di momen nataru 2023.

“Objek wisata yang masih diminati wisatawan sebanyak 12.658 orang atau 34 persen itu di kawasan Pantai Citepus Istiqomah, Citepus ruang terbuka hijau, Citepus Istana Presiden dan Citepus Kebon Kelapa, Palabuhanratu. 11.324 orang atau 30 persen memadati area pantai Karanghawu, Cibangban dan Sunset atau Kapitol Cisolok, serta 7.361 orang memadati kawasan Curug Larangan, Sodong dan pantai Palangpang. Sisanya wisatawan merata di beberapa daerah tujuan wisata seperti Ujung Genteng Ciracap dan Batu bintang Palabuhanratu,” ujarnya.

Menurut Yanyan, kunjungan wisata kali ini diduga menurun akibat cuaca ekstrem yang melanda Sukabumi. Yanyan pun berharap kepada pemerintah daerah, pelaku usaha bidang kepariwisataan serta unsur terkait lainnya mampu merangkul semua pihak. Termasuk media untuk bersama-sama membuat komitmen dalam menyampaikan informasi- informasi yang bisa memberikan penguatan terhadap kepariwisataan daerah.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Life26 April 2024, 11:03 WIB

Perhatikan Dampaknya, Terapkan 6 Cara Ini untuk Mengajari Anak Bersikap Baik

Mengajarkan Anak tentang kebaikan merupakan hal yang sangat penting agar mereka memiliki rasa empati terhadap sesama.
Ilustrasi anak bersikap baik. | Foto: Freepik/@freepik
Aplikasi26 April 2024, 11:00 WIB

Mudah dan Gak Perlu Ribet! 3 Cara Menambahkan Tanda Tangan Online di PDF

Ada beberapa cara untuk menambahkan tanda tangan online di file PDF.
Ilustrasi - Ada beberapa cara untuk menambahkan tanda tangan online di file PDF. (Sumber : Freepik.com).
Life26 April 2024, 10:43 WIB

Tetapkan Peraturan, Terapkan 5 Tips Berikut untuk Mengasuh Anak Keras Kepala

Mengasuh anak yang berkemauan keras terkadang bisa menjadi tantangan. Namun inilah yang direkomendasikan para ahli untuk membantu hubungan Anda dengan anak Anda berkembang.
Ilustrasi anak keras kepala. | Foto: Freepik/@stocking
Life26 April 2024, 10:32 WIB

Coba Berbohong, 6 Masalah Umum Perilaku Anak Prasekolah dan Cara Mengatasinya

Semua anak pasti bertingkah laku, namun masalah perilaku tertentu pada anak usia 3 tahun dan 4 tahun tidak boleh diabaikan. Inilah cara menangani perilaku menentang pada anak prasekolah Anda.
Ilustrasi anak prasekolah. | Foto: Freepik
Life26 April 2024, 10:30 WIB

10 Kebiasaan Orang Baik yang Membuatnya Mudah Sukses

Berikut Sederet Kebiasaan Orang Baik yang Membuatnya Mudah Sukses.
Ilustrasi. Orang dewasa emosional yang sukses. Kebiasaan Orang Baik yang Membuatnya Mudah Sukses Sumber foto : Pexels/Ketut Subiyanto
Life26 April 2024, 10:24 WIB

Jelaskan tentang Perbedaan, 4 Cara Bantu Anak Bangun Rasa Percaya Diri Sejak Usia Dini

Ketika anak anak sudah mulai besar dan menjalani aktivitasnya di luar, tentu kita sebagai orang tua pasti merasa sedikit khawatir. Namun ada tips agar anak merasa percaya diri sejak dini.
Ilustrasi anak yang percaya diri. | Foto: Freepik
Life26 April 2024, 10:00 WIB

Berkhianat! 10 Ciri Orang Munafik yang Gampang Terlihat dari Sikap dan Ucapannya

Seseorang yang munafik mungkin terlihat tidak konsisten dalam perilaku dan ucapannya.
Ilustrasi - Seseorang yang munafik mungkin terlihat tidak konsisten dalam perilaku dan ucapannya. (Sumber : pexels.com/@Josue Feijoo)
Nasional26 April 2024, 09:31 WIB

Ada Zonasi, Simak 4 Jalur PPDB Tahun 2024 untuk SD, SMP, dan SMA

PPDB diselenggarakan secara objektif, transparan, dan akuntabel.
(Foto Ilustrasi) Ketentuan PPDB diatur dalam Permendikbud Nomor 1 Tahun 2021. | Foto: Freepik/@master1305
Inspirasi26 April 2024, 09:30 WIB

Info Penerimaan Pegawai Lulusan SMA di Perusahaan, Penempatan Jawa Barat

Berikut Informasi Penerimaan Pegawai Lulusan SMA di Perusahaan untuk Penempatan Wilayah Jawa Barat.
Info Penerimaan Pegawai Lulusan SMA di Perusahaan, Penempatan Jawa Barat  (Sumber : Freepik)
Sukabumi26 April 2024, 09:02 WIB

Warga Resah! Beredar Video Konvoi Motor Bersajam di Jalan Pajampangan Sukabumi

Dalam video terlihat salah satu orang yang dibonceng menggesekkan sajam ke aspal.
Tangkapan layar video konvoi kawanan bermotor sambil membawa sajam di Jalan Nasional Jampangkulon-Surade, Desa Talagamurni, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Sukabumi, Senin malam, 22 April 2024.| Foto: Istimewa