Tayang Hari Ini, Ini Perbedaan The Conjuring 3 dengan Seri 1 dan 2

Rabu 02 Juni 2021, 16:57 WIB

SUKABUMIUPDATE.com -  Film horor supranatural yang paling ditunggu-tunggu penggemarnya yakni The Conjuring 3 atau The Conjuring: The Devil Made Me Do It, telah resmi tayang di bioskop Indonesia pada hari ini, Rabu 2 Juni 2021. Film asal Amerika Serikat tersebut disutradarai oleh Michael Chaves dan diproduseri oleh James Wan dan Peter Safran.

Sebelum nonton The Conjuring 3, yuk kita kilas balik cerita dua seri film sebelumnya. Dilansir dari Suara.com, Film The Conjuring pertama tayang pada tahun 2013. Film ini bercerita tentang Ed Warren (Patrick Wilson) dan Lorraine Warren (Vera Farmiga) yang merupakan sepasang suami istri yang memiliki kemampuan sebagai paranormal.

Suatu hari, mereka berdua didatangi oleh satu keluarga yang meminta bantuan karena merasa ada yang tak beres di rumah yang berada di Harrisville Rhode Island. Ed dan Lorraine Warren memutuskan untuk membantu dan melakukan penyelidikan di rumah keluarga tersebut.

Akhirnya diketahui, rumah itu dulunya dimiliki oleh seorang penyihir bernama Bathsheba. Sosok tersebut lah yang selama ini melakukan teror dan kutukannya mengutuk siapapun yang tinggal atau ingin mengambil tanahnya.

Sementara itu, film The Conjuring 2 yang tayang pada tahun 2016 menceritakan kisah dengan latar belakang pinggiran Kota Inggris pada 1977. Saat itu ada seorang ibu lima anak, Peggy Hodgson ketakutan karena anaknya, Janet, kerasukan setan. 

Keluarga Hodgson terus diteror hingga akhirnya meminta bantuan keluarga Warren. Kali ini, teror yang dialami berasal dari hantu biarawati bernama Valak.

Tak jauh beda dari sebelumnya, The Conjuring 3: The Devil Made Me Do It menceritakan tentang teror pembunuhan di Brookfield, Amerika pada 1981. Hanya saja, film ini tak berfokus pada hantu jahat, melainkan roh jahat yang ingin manusia berbuat jahat.

Meski berbeda, semesta The Conjuring selalu menarik untuk diikuti. Diangkat dari kisah nyata, aksi keluarga Warren menghadapi makhluk halus tetap membuat penonton penasaran.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Sehat03 Mei 2024, 16:00 WIB

Begini Cara Mengobati dan Mencegah Serangan Asam Urat yang Sering Kambuh

Asam urat yang sering kambuh terasa sangat menyakitkan dan sangat menganggu aktivitas.
Ilustrasi - Asam urat yang sering kambuh terasa sangat menyakitkan dan sangat menganggu aktivitas. (Sumber : Freepik.com/@ rawpixel.com)
Life03 Mei 2024, 15:30 WIB

Begini 5 Ciri Orang Miskin Banyak Gaya Padahal Keuangan Terbatas

Updaters, Inilah Sederet Ciri Orang Miskin Banyak Gaya Padahal Keuangan Terbatas. Coba Perhatikan Baik-baik!
Ilustrasi. Konsumtif. Ciri Orang Miskin Banyak Gaya Padahal Keuangan Terbatas. (Sumber : Pexels/AlexandraMaria)
Sukabumi03 Mei 2024, 15:21 WIB

Sadisnya Pelajar SMP Sukabumi Ini, 47 Adegan Bunuh dan Sodomi Bocah SD

Kasus tewasnya bocah sd di Cipetir Kadudampit Sukabumi yang tubuhnya ditemukan dengan leher terjerat celana
Rekontruksi penyidikan perkaran pembunuhan disertai tindak asusila bocah sd oleh pelajar SMP di Sukabumi (Sumber: su/awal)
Inspirasi03 Mei 2024, 15:00 WIB

Lowongan Kerja di Sukabumi Sebagai Chef/Cook, Cek Disini Kualifikasinya!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi - Lowongan Kerja di Sukabumi Sebagai Chef/Cook, Cek Disini Kualifikasinya!(Sumber : Freepik.com/@wirestock)
Sukabumi03 Mei 2024, 14:50 WIB

Rotary Club Berikan Donasi Rp 100 Juta untuk Penyintas Tanah Longsor di Cibadak Sukabumi

Rotary Club International ikut memberikan bantuan kepada para penyintas bencana tanah longsor di Kampung Cibatu Hilir, RT 01 RW 11, Desa Sekarwangi, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi
Rotary Club International memberikan bantuan kepada korban longsor Cibadak Sukabumi | Foto : Ibnu Sanubari
Food & Travel03 Mei 2024, 14:25 WIB

Menikmati Lukisan Alam: Meronanya Sunset di Pantai Minajaya Sukabumi

Salah satu daya tariknya adalah hamparan batu karang yang unik dan ombak yang relatif tenang, ditambah saat cuaca bagus menjadi lukisan alam yang indah dengan sunset yang merona.
Sunset di pantai minajaya, Surade Kabupaten Sukabumi Jawa Barat (Sumber: istimewa/kang baban)
Bola03 Mei 2024, 14:15 WIB

Jokowi Minta Timnas Indonesia U-23 Rebut Tiket Olimpiade Paris 2024 di Laga Play-off

Jokowi mengapresiasi perjuangan timnas Indonesia yang berlaga di Piala Asia U-23 2024.
Jokowi mengapresiasi perjuangan timnas Indonesia yang berlaga di Piala Asia U-23 2024. (Sumber : X/@jokowi).
Bola03 Mei 2024, 14:00 WIB

Hadapi Bali United, Bek Persib Alberto Rodriguez Antusias Tatap Championship Series

Alberto Rodriguez antusias hadapi Bali United di Championship Series.
Alberto Rodriguez antusias hadapi Bali United di Championship Series. (Sumber : X@persib)
Sukabumi03 Mei 2024, 13:49 WIB

Disperkim Segera Bangun Tugu Nol Kilometer Kabupaten Sukabumi, Lokasi Mulai Dirapihkan

Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Disperkim) telah memulai melakukan penataan area lokasi yang akan menjadi tempat pembangunan Tugu Nol Kilometer Kabupaten Sukabumi yang berada di Alun-Alun Palabuhanratu.
Penataan area pembangunan tugu nol kilometer Kabupaten Sukabumi | Foto : Ilyas Supendi
Life03 Mei 2024, 13:48 WIB

Hadiahi Perilaku Baik, Ini 8 Cara Mengajarkan Keterampilan Disiplin Diri pada Anak

Apa pun jenis disiplin yang Anda gunakan pada anak, tujuan akhir dari strategi pengasuhan Anda adalah untuk mengajarkan disiplin diri pada anak.
Ilustrasi mengajarkan keterampilan disiplin diri pada anak. | Foto: Pexels.com/@Andrea Piacquadio