Dikabarkan Bakal Gantikan Shin Tae-yong, Ini Jawaban Pelatih Persib

Rabu 24 Juni 2020, 20:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Pelatih kepala Persib Bandung Robert Rene Alberts mengatakan kabar tentang dirinya yang bakal menggantikan posisi Shin Tae-yong sebagai pelatih timnas Indonesia hanyalah gosip belaka.

Sebagaimana diketahui, nama Robert Alberts muncul atas usulan Presiden Madura United Achsanul Qosasi yang menanggapi adanya isu Shin Tae-yong akan diberhentikan oleh PSSI. Achsanul menilai bahwa Robert sosok yang tepat gantikan Shin Tae-yong. "Saya sudah melakukan observasi dan ini hanyalah spekulasi di internet dan makin ramai diperbincangkan di media sosial," kata Robert, Rabu (24/6/2020).

Pelatih kawakan asal Belanda itu mengatakan isu tentang itu memang sempat merebak dan menjadi viral di media sosial. Namun, kata dia, semua itu hanyalah rumor belaka. "Semuanya di luar dari itu hanyalah spekulasi dan sesuatu yang tidak perlu dibesar-besarkan. Sayangnya, sekali lagi, media sosial yang menggiringnya," bebernya.

Robert memiliki keyakinan, Shin Tae-yong merupakan sosok pelatih yang profesional dan bisa menyelesaikan masalah yang tengah dihadapinya dengan PSSI. Robert pun memiliki firasat jika pelatih asal Korea Selatan itu bakal tetap menukangi skuat Merah Putih.

"Pelatih asal Korea Selatan itu mempunyai kontrak dan saya yakin mereka akan menyelesaikan masalah ini dengan sangat baik. Kedua belah pihak sama-sama profesional, baik PSSI adalah organisasi profesional dan pelatih Korea Selatan itu juga orang profesional dalam menjalankan tugasnya," imbuhnya.

Di tengah hembusan rumor tersebut, Robert mengaku tetap fokus menjalani tugasnya bersama Persib. Ia tengah merancang rencana untuk mempersiapkan timnya menghadapi Liga 1 2020 yang akan kembali digelar setelah sempat ditangguhkan pada Maret akibat pandemi COVID-19. "Saat ini saya masih dalam tugas menjalankan tugas bersama Persib dan saya berkonsentrasi untuk Persib. Saya fokus untuk bersiap menatap liga yang akan dimulai kembali, melanjutkan kemenangan beruntun kami," tukasnya.

sumber: suara.com

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sukabumi29 April 2024, 09:34 WIB

Pelajar SMPN Cibitung Butuh Perahu, Pergi Sekolah Lintasi Sungai Cikaso Sukabumi

Perahu yang selama ini digunakan pelajar dan guru sering mengalami masalah.
Perahu untuk pelajar dan guru di Sungai Cikaso, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Istimewa
Inspirasi29 April 2024, 09:31 WIB

6 Tanda Kamu Punya Bakat Jadi Pengusaha daripada Kerja Kantoran, Ini Buktinya

Bakat menjadi pengusaha sejatinya bisa dilihat dari kebiasaan, mentalitas dan mindset hariannya dalam menjalani hidup selama ini.
Ilustrasi. Tanda orang yang memiliki bakat jadi pengusaha. Sumber foto : Pexels/ Andrea Piacquadio
Sehat29 April 2024, 09:00 WIB

Menurunkan Berat Badan, 7 Manfaat Mengonsumsi Buah Pisang untuk Kesehatan

Pisang merupakan sumber karbohidrat, serat, potasium, dan vitamin B6 yang baik. Buah ini juga mengandung antioksidan yang bermanfaat untuk kesehatan.
Ilustrasi - Pisang merupakan sumber karbohidrat, serat, potasium, dan vitamin B6 yang baik. Buah ini juga mengandung antioksidan yang bermanfaat untuk kesehatan.  (Sumber : pexels.com/@Dom J)
Life29 April 2024, 08:00 WIB

8 Kebiasaan Orang Kaya yang Membuatnya Sulit Miskin

Inilah Sederet Kebiasaan Orang Kaya yang Membuatnya Sulit Miskin. Ayo Tiru dan Lakukan!
Ilustrasi. Relasi orang kaya yang membuatnya sulit miskin (Sumber : pexels/maryiaplashchynskaya)
Sehat29 April 2024, 07:00 WIB

7 Kategori Makanan Tinggi Serat yang Baik untuk Penderita Gula Darah

Mengonsumsi makanan tinggi serat secara teratur dapat membantu mengatur kadar gula darah, mencegah lonjakan gula darah yang tajam setelah makan, dan memberikan rasa kenyang lebih lama.
Ilustrasi. Mencuci Buah. Contoh Makanan Tinggi Serat yang Baik untuk Penderita Gula Darah (Sumber : Freepik)
Food & Travel29 April 2024, 06:00 WIB

Cara Membuat Jus Jambu Biji untuk Menurunkan Gula Darah, Hanya 5 Langkah!

Jus jambu biji segar ini dapat menjadi tambahan yang menyegarkan dan sehat dalam diet untuk menurunkan gula darah.
Ilustrasi. Cara Membuat Jus Jambu Biji untuk Menurunkan Gula Darah (Sumber : pexels/quangnguyenvinh)
Science29 April 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 29 April 2024, Cek Dulu Yuk Langit di Awal Pekan!

Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya Senin 29 September 2024.
Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya Senin 29 September 2024. (Sumber : Freepik/@wirestock)
Life28 April 2024, 23:24 WIB

7 Trik Jitu Move On dari Mantan Pacar, Ini yang Bisa Kamu Lakukan!

Putus cinta adalah salah satu momen paling sulit dalam kehidupan, terutama ketika harus melepaskan mantan pacar yang pernah kita cintai dengan sepenuh hati.
Ilustrasi putus cinta. | Sumber Foto: pixabay/oppy77
Life28 April 2024, 23:17 WIB

6 Cara Memiliki Mental Kuat agar Tahan Banting dan Tidak Direndahkan Orang Lain

Memiliki mental kuat sangat dibutuhkan dalam hidup supaya tahan banting dan tidak mudah direndahkan oleh orang lain.
Ilustrasi. Cara memiliki mental kuat. | Sumber foto : Pexels/Andrea Piacquadio
DPRD Kab. Sukabumi28 April 2024, 23:12 WIB

Soroti Isu Pungli di PT GSI Sukabumi, DPRD Kritik Program Disnakertrans Tak Efektif

Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi, Hera Iskandar angkat bicara terkait isu pungli di GSI Cikembar.
Warga sempat blokade jalan cikembar, sebagai bentuk protes praktik pungli tenaga kerja di PT GSI (Sumber : SU/Ibnu)