Kandidat Balon Wali Kota Sukabumi, Hanafie Zain Gencar Lakukan Konsolidasi

Sabtu 24 Februari 2018, 16:47 WIB

SUKABUMIUPDATE.com – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kota Sukabumi, Jawa Barat, melakukan konsolidasi internal partai, pascaturunnya surat tugas dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) kepada kandidat Bakal Calon (Bacalon) Wali Kota Sukabumi, Hanafie Zain, di salah satu rumah makan di jalan Lingkar Selatan (Jalur), Kamis (14/12/2017).

Ketua DPC PDI Perjuangan, Tatan Kustandi mengatakan, sesuai dengan amanat DPP PDI Perjuangan, setelah surat tugas keluar kandidat Balon Wali Kota Sukabumi, Hanafie Zain harus langsung bersilaturahmi.

BACA JUGA: Ini Salah Satu Program Hanafie Zain, Jika Pimpin Kota Sukabumi

"Makanya kita kumpulkan semua pengurus dan kader PDIP untuk silaturahmi sekaligus konsolidasi internal juga," ujar Tatan, kepada sukabumiupdate.com, siang tadi.

Menurut Tatan, banyak hal yang harus disampaikan kepada jajaran pejuang partainya itu, termasuk kesiapan dari setiap pengurus untuk berjuang bersama memenangkan Hanafie di Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot) Sukabumi 2018.

"Alhamdulillah, simpatisan, pengurus partai, PAC, dan Ranting, semuanya sudah siap mendukung Pak Hanafie. Tinggal melakukan kerja-kerja politik di tengah-tengah masyarakat," katanya.

Tatan berharap, semua anggota dewan dari partainya juga harus mengamankan suaranya di daerah pemilihannya (Dapil) masing-masing. "Tahun ini kita harus mengukir sejarah, oleh karena itu enam dewan yang ada juga harus mulai bergerak dan mengamankan suaranya masing-masing," tegasnya.

Sementara kandidat Balon Wali Kota Sukabumi, Hanafie Zain mengaku, sudah lama ingin silaturahmi secara langsung dengan keluarga barunya itu. Apalagi dirinya sudah menjadi kader PDI Perjuangan.

"Pertama masuk penjaringan calon, saya ingin bertemu dengan keluarga besar PDIP. Hari ini menjadi waktu yang tepat untuk merumuskan perjuangan partai kedepan di Pilwalkot Sukabumi," akunya, dalam kesempatan sama.

BACA JUGA: Mau Pensiun, Ini Pesan Hanafie Zain untuk Calon Sekda Kota Sukabumi

Hanafie mengajak kepada keluarga besarnya, PDI Perjuangan untuk bersama-sama berikhtiar politik secara santun di Pilwalkot tahun 2018, pasalnya, agenda politik di Pilwalkot menjadi agenda politik penentu di pesta demokrasi lainnya.

"Saatnya, rapatkan barisan, dan mengajak kepada setiap lapisan masyarakat untuk berjuang di Pilwalkot 2018. Perjuangan ini, harus dilakukan dengan baik dan santun, karena semua ini untuk Sukabumi baru kedepan. Insya Allah, semuanya akan lebih mudah jika dilaksanakan dengan gotong royong," terangnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sukabumi17 Mei 2024, 11:58 WIB

Merinding! Ulat Bulu Warna-warni Serbu di Alun-alun Masjid Agung Kota Sukabumi

Binatang yang bisa bikin gatal ini turun dari sejumlah pohon ketapang kencana dan tanaman pelindung di kawasan tersebut.
Pohon pelindung ketapang kencang di alun-alun masjid agung Kota Sukabumi dipenuhi ulat bulu (Sumber: warganet/akun medsos @abcdadan)
Life17 Mei 2024, 11:45 WIB

Patut Ditiru! 6 Ajaran Hidup Para Perantau Agar Bisa Sukses di Tanah Orang

Kaum perantau tentu bukan tanpa prinsip dan ajaran hidup di tanah rantauan. Mereka tentu membawa modal ajaran hidup yang dipegangnya erat demi bisa meraih sukses di sana
Ilustrasi Ajaran hidup perantau agar cepat sukses di tanah rantau (Sumber : Pexels.com/@cottonbrostudio)
Sehat17 Mei 2024, 11:30 WIB

6 Golongan Obat-obatan untuk Meredakan Nyeri Asam Urat dan Efek Sampingnya

Meredakan nyeri akibat asam urat (gout) sering memerlukan kombinasi obat-obatan untuk mengurangi peradangan, nyeri, dan kadar asam urat dalam tubuh.
Ilustrasi. Meredakan nyeri akibat asam urat (gout) sering memerlukan kombinasi obat-obatan untuk mengurangi peradangan, nyeri, dan kadar asam urat dalam tubuh. (Sumber : Freepik/fabrikasimf)
Jawa Barat17 Mei 2024, 11:21 WIB

Audiensi LW Doa Bangsa-BJB Syariah, Kolaborasi Majukan Perwakafan di Daerah

Lembaga Wakaf (LW) Doa Bangsa melakukan audiensi di kantor BJB Syariah Pusat, di Bandung, Kamis, (16/5/2024).
Audiensi Lembaga Wakaf Doa Bangsa dan BJB Syariah di Bandung | Foto : Dok. LW Doa Bangsa
Life17 Mei 2024, 11:15 WIB

6 Kebiasaan Buruk yang Dapat Menghancurkan Kreatifitas Hidup, Hindari Yuk!

kebiasaan buruk yang sering dilakukan akan membunuh kreatifitas hidup. Setiap orang harus menghindarinya agar tidak merusak masa depan dan kehidupannya
Beberapa kebiasaan buruk yang membuat kreatifitas menghilang (Sumber : Pexels.com/@Andreapiacquadio)
Sehat17 Mei 2024, 11:00 WIB

8 Minuman Sehat untuk Meredakan Nyeri Asam Urat, Enak dan Segar!

Inilah Sederet Minuman Sehat untuk Meredakan Nyeri Asam Urat, Enak dan Segar!
Ilustrasi. Minuman Segar dan Sehat untuk Meredakan Nyeri Asam Urat (Sumber : Pexels/EnginAkyurt)
Sukabumi17 Mei 2024, 10:51 WIB

Sudah Dihapus, Ini Postingan Soal Studi Tour yang Bikin PGRI Sukabumi Lapor polisi

Seluruh postingan akun facebook Atep Romli sudah menghilang sebelum pelaporan PGRI Kabupaten Sukabumi ke pihak kepolisian.
Ilustrasi dihapus. (Sumber: freepik)
Life17 Mei 2024, 10:30 WIB

6 Adab Kesopanan yang Wajib Diajarkan Orang Tua Kepada Anak Sejak Kecil

Adab kesopanan juga harus diajarkan kepada anak sejak kecil oleh orang tua. Ini sangat penting mengingat semuanya bergantung didikan dari masa mereka kanak-kanak dan menjadi pribadi baik saat dewasa.
Ilustrasi ketika orang mengajarkan adab kesopanan kepada anak (Sumber : Pexels.com/@Kampusproduction)
Life17 Mei 2024, 10:15 WIB

6 Kesalahan Orang Tua yang Jadi Penyebab Anak Kecanduan Main HP Sejak Kecil

Penyebab anak kecanduan main HP sejak kecil pada umumnya dipengaruhi oleh pola asuh orang tua sendiri di rumah. Maka dari itu, ini kesalahan orang tua saat masa mendidiknya yang harus segera diperbaiki
Ilustrasi kesalahan orang tua yang menjadi penyebab anak kecanduan main HP (Sumber : Pexels.com/@YanKrukau)
Life17 Mei 2024, 10:00 WIB

15 Karakter Dasar yang Harus Dimiliki Seorang Anak, Bunda Yuk Ajarkan

Ciri-ciri karakter akan membantu anak menjadi sukses dalam setiap aspek kehidupannya.
Ilustrasi Ciri-ciri karakter akan membantu anak menjadi sukses dalam setiap aspek kehidupannya. | Foto: Pexels.com/@Romina Ordenez