Sean Gelael Adaptasi Cepat dengan Tim Arden

Sabtu 03 Desember 2016, 08:57 WIB

SUKABUMIUPDATE.COM - Pebalap Indonesia, Sean Gelael beradaptasi dengan cepat bersama calon tim barunya Arden International dan dibuktikan dengan mampu membukukan catatan waktu satu menit 50,594 detik saat menjalani ujicoba di Sirkuit Yas Marina, Uni Emirat Arab, Sabtu(3/12).

Berdasarkan data yang diterima media di Jakarta, dengan catatan waktu yang ada, Sean Gelael berada diposisi delapan pebalap tercepat. Pada sesi kedua, catatan waktu pebalap berusia 20 tahun ini jauh lebih bagus yaitu satu menit 49,709 detik dan berada diposisi 10.

Selain ujicoba, pebalap yang musim lalu memperkuat tim Pertamina Campos Racing ini juga sudah melakukan simulasi balapan dengan melalap 17 kali putaran non stop. Ujicoba sendiri dilakukan selama tiga hari berturut-turut dan hasilnya dinilai cukup memuaskan.

Selama menjalani ujicoba di Yas Marina, Sean Gelael bekerja sama dengan engineer Gaetan Jego yang pada musim lalu menjadi salah satu petinggi tim ART Grand Prix dan sudah dikenal memiliki banyak pengalaman diajang F3 dan GP2.

"Sejauh ini semuanya bagus dan saya cukup senang. Saya juga berterima kasih kepada tim Arden karena kerja sama kami selama sesi latihan cukup baik. Mudah-mudahan ke depan semuanya bisa berjalan sesuai dengan yang kami harapkan," kata Sean Gelael dalam keterangan tertulisnya.

Tim Arden Internasional sendiri belum menentukan nama pebalap kedua yang bakal menjadi tandem Sean pada musim 2017. Selain Antonio Giovinazzi dan Luca Ghiotto, nama pebalap Perancis Norman Nato dan pebalap Inggris Jordan King, juga masuk dalam kandidat pebalap mereka.

Pada musim 2016, Nato dan King merupakan pebalap tim Racing Engineering. Nato mengakhiri musim 2016 dengan berada di peringkat lima klasemen dengan torehan nilai 136, sedangkan King duduk di posisi ketujuh dengan 122 poin.

Saat sesi latihan tiga hari di Yas Marina, Nato sama sekali tidak ambil bagian. Berbeda halnya dengan King yang sempat menjalani tes dengan tim Dams dan MP Motorsport.

Sementara tim Racing Engineering sendiri menjalani sesi latihan ini dengan dua pebalap yakni Gustav Malja dan Louis Deletraz.

Setelah sesi latihan resmi tiga hari ini, para pebalap akan menjalani musim liburan yang panjang. Balapan GP2 musim 2017 akan dimulai lagi dengan tes pra musim yang kemungkinan akan diadakan di Bahrain dan Barcelona sekitar bulan April-Mei.

Pada musim 2017 akan ada beberapa wajah baru yang menjadi pebalap rookie. Mereka adalah para pebalap yang musim lalu tampil penuh di ajang balapan GP3, seperti Charles Leclerc si juara umum, Antonio Fuoco dan Alexander Albon si runner-up yang berasal dari Thailand.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Tags :
Berita Terkini
DPRD Kab. Sukabumi20 Mei 2024, 23:38 WIB

Ratusan PPK Pilkada 2024 Sudah Dilantik, Ini Pesan Ketua Komisi I DPRD Sukabumi

Paoji berharap kepada PPK yang sudah dilantik agar mempersiapkan diri untuk bertugas pada perhelatan Pilkada 2024.
Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Sukabumi Paoji Nurjaman (tengah) sampaikan pesan untuk ratusan PPK Pilkada 2024 yang baru dilantik. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi20 Mei 2024, 23:24 WIB

Perumdam TJM Palabuhanratu Akan Kuras Intake Air Baku, Cek Jadwal dan Wilayah yang Terdampak

Berikut jadwal dan wilayah yang terdampak dari pengurasan pompa intake air baku oleh Perumdam TJM Sukabumi cabang Palabuhanratu.
Kantor Perumdam TJM Sukabumi Cabang Palabuhanratu. | Foto : Ilyas
Sukabumi20 Mei 2024, 22:48 WIB

Mengenal Kecamatan Kalapanunggal Sukabumi: Sejarah hingga Potensi Wisata

Terletak di kaki Gunung Salak, berikut sejarah hingga potensi wisata di Kecamatan Kalapanunggal Kabupaten Sukabumi.
Objek wisata Gunung Wayang Kecamatan Kalapanunggal Kabupaten Sukabumi. | Kredit Foto: Azka Athaya Studios
Sukabumi20 Mei 2024, 22:17 WIB

Sambut Hari Jadi Ke-25, PNM Sukabumi Gotong Royong Bersih-bersih Masjid di Kadudampit

Dalam rangka HUT ke-25, PNM Peduli Bakti Sosial Masjid di Kadudampit Sukabumi
Para karyawan PNM Cabang Sukabumi saat melakukan bersih-bersih masjid Jami Al-Hidayah Kadudampit, Kabupaten Sukabumi. Senin (20/5/2024). (Sumber : Istimewa)
Science20 Mei 2024, 21:55 WIB

BMKG: Gempa M4,6 Sukabumi akibat Aktivitas Sesar Dasar Laut

BMKG melaporkan getaran gempa M4,6 di Laut Sukabumi ini terasa dari Surade hingga Cianjur Selatan.
Episenter gempa M4,6 di Laut Sukabumi. (Sumber : BMKG)
Sukabumi20 Mei 2024, 21:15 WIB

Gempa Magnitudo 4,6 di Laut Sukabumi, Kagetkan Warga Ciracap

Gempa Magnitudo 4,6 mengguncang wilayah Kabupaten Sukabumi, Senin (20/5/2024), pukul 20.42.24 WIB.
Gempa Magnitudo 4,6 Guncang Kabupaten Sukabumi | Foto : Ist
Life20 Mei 2024, 21:00 WIB

Jangan Malas! Ini 9 Manfaat Rajin Gosok Gigi Sebelum Tidur di Malam Hari

Menggosok gigi sebelum tidur membantu menghilangkan plak, yang merupakan lapisan lengket yang terbentuk dari bakteri.
Ilustrasi. Manfaat Rajin Gosok Gigi Sebelum Tidur di Malam Hari (Sumber : Pexels.com/MiriamAlonso)
Sukabumi20 Mei 2024, 20:44 WIB

Sebelum Hilang, Keluarga Ungkap Gadis Sukabumi Ditawari Main Sinetron di Bogor

Keluarga berharap Nurlela gadis asal Curugkembar Sukabumi yang hilang dua tahun lalu bisa selamat dan pulang ke rumah.
Neneng saat menunjukan Foto lama Nurlela, gadis asal Curugkembar Sukabumi yang hilang. (Sumber : SU/Ragil Gilang)
Sukabumi Memilih20 Mei 2024, 20:30 WIB

2 Nama Diusulkan Maju Pilgub Jabar dari PKS, Ini Sosoknya

Partai Keadilan Sejahtera (PKS), partai yang pernah sukses dengan menempatkan kadernya, Ahmad Heryawan, selama 10 tahun memimpin Jawa Barat itu tentu berharap mendulang kesuksesan yang sama melalui Pilgub 2024.
Dr. K.H. Mohammad Idris, Lc., MA dan Dr. H. Haru Suandharu, S.Si., M.Si, dua nama yang diusulkan PKS maju di Pilgub Jabar 2024 | Foto : ist
Sehat20 Mei 2024, 20:30 WIB

Penyebab Kolesterol Tinggi Pada Generasi Muda dan 6 Cara Mengatasinya

Selain orang tua, generasi muda zaman sekarang pun bisa terkena kolesterol tinggi.
Ilustrasi -  Selain orang tua, generasi muda zaman sekarang pun bisa terkena kolesterol tinggi. (Sumber : Freepik.com/@studioredcup)