Preview PS TNI Kontra Persib, Sama Kuat

Sabtu 24 Februari 2018, 16:47 WIB

SUKABUMIUPDATE.COM - Kemenangan atas PS TNI harus direbut PERSIB di Stadion Pakansari, Bogor, Minggu (21/8). Itu jika memang Maung Bandung ingin mulai meniti konsistensi yang hilang selama ini.

Persib memang inkonsisten selama putaran pertama TSC 2016 Presented by Indosat Ooredoo ini. Tak pernah sekalipun Maung Bandung memperoleh kemenangan beruntun. Karenanya, kemenangan atas Barito Putera di pekan sebelumnya lalu akan coba diteruskan oleh PERSIB saat melawan PS TNI.

Pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman, menilai tekad itu tak mudah untuk diwujudkan timnya. Sebab sang lawan tengah berada dalam tren positif jika bermain di Stadion Pakansari. “PS TNI menunjukkan peningkatan yang signifikan, empat kali di sini selalu menang. Jika ingin menang, kami harus kerja keras," ujar Djadjang.

Djadjang pun menuntut anak asuhnya untuk bermain lebih cerdik namun tetap termotivasi untuk menang. "Kami tak boleh kalah motivasi, tak bisa biasa-biasa saja. Kami mengajak pemain lebih pintar," tambahnya.

Sementara di kubu PS TNI, mewakili pelatih Suharto AD, asisten pelatih Edy Syahputra mengaku timnya sudah mulai mengenal permainan Persib. Apalagi keduanya sudah saling mengalahkan dalam dua pertemuan di dua turnamen sebelumnya.

Pada Piala Jenderal Sudirman, 30 November 2015 silam, PS TNI mampu menang 2-0 atas PERSIB. Maung Bandung kemudian membalasnya dengan skor yang sama berkat gol Atep dan Samsul Arif di Piala Bhayangkara, 24 Maret 2016 lalu.

Belajar dari pertemuan itu, PS TNI tak akan menerapkan man to man marking dalam mengawal PERSIB. "Kita tidak antisipasi per individu pemain, tapi kolektivitas permainan PERSIB. Kita sudah persiapkan semuanya, dan kita akan bermain kolektif seperti laga-laga sebelumnya," jelasnya.

Sementara dari segi materi tim, jika tuan rumah akan tampil lengkap, Maung Bandung yang kehilangan dua pemain Juan Carlos Belencoso dan Hermawan, makin minim stok. Sebab, Samsul Arif dan Purwaka ditinggal di Bandung untuk pemulihan cederanya.

Perkiraan Susunan Pemain:

PS TNI (4-2-3-1): Dhika Bayangkara (GK), M Abduh Lestaluhu, Wanda Syahputra, Hendri Aprilianto, Wiganda Pradika; Manahati Lestusen, Suhandi, Legimin Raharjo ©, M. Guntur Triaji, Erwin Ramdani, Aldino Herdianto.

PERSIB (4-2-3-1): ‎ I Made Wirawan (GK); Jajang Sukmara, Yanto Basna, Vladimir Vujovic, Tony Sucipto; Hariono, Kim Kurniawan; Robertino Pugliara, Zulham Zamrun, Atep©; Sergio van Dijk.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Bola05 Mei 2024, 12:00 WIB

Jadwal Lengkap Championship Series Liga 1 2023/2024, Persib Lawan Bali United!

Jadwal Championship Series telah dirilis dan Persib siap menghadapi Bali United.
Jadwal Championship Series telah dirilis dan Persib siap menghadapi Bali United. (Sumber : Freepik.com/@fwstudio/Ist).
Life05 Mei 2024, 11:45 WIB

6 Dampak Buruk Sering Bertengkar di Depan Anak, Orang Tua Wajib Tahu!

Sering bertengkar di depan anak rupanya tidak baik. Oleh sebabnya, setiap orang tua harus lebih hati-hati jika sedang berselisih, jangan ditampakkan di hadapan anak.
Ilustrasi. Bertengkar di depan anak. | Sumber foto : Pexels/Monstera Production
Sukabumi05 Mei 2024, 11:09 WIB

Duel Maut Satu Lawan Satu, Pelajar SMP di Cikembar Sukabumi Tewas Dibacok Celurit

Berikut kronologi kejadian duel maut satu lawan satu ala gladiator pelajar SMP di Cikembar Sukabumi. Satu orang tewas dibacok celurit.
Ilustrasi duel satu lawan satu. Pelajar SMP di Cikembar Sukabumi tewas dibacok celurit. (Sumber : Free)
Sehat05 Mei 2024, 11:00 WIB

8 Manfaat Cengkeh Bagi Kesehatan, Rempah Untuk Menurunkan Asam Urat

Yuk Ketahui Sederet Manfaat Cengkeh Bagi Kesehatan, Salah Satu Rempah Untuk Menurunkan Asam Urat hingga Mengatasi Nyeri Gigi.
Ilustrasi. Cengkeh mengandung sejumlah antioksidan yang dapat membantu melawan kerusakan sel yang disebabkan oleh radikal bebas dalam tubuh. Foto: Instagram/@spinus.official
Life05 Mei 2024, 10:00 WIB

Gangguan Tidur! 10 Ciri Orang Stres Karena Batinnya Terganggu, Apa Kamu Salah Satunya?

Batin terganggu adalah kondisi mental yang tidak stabil dan tidak tenang.
Ilustrasi - Batin terganggu adalah kondisi mental yang tidak stabil dan tidak tenang. (Sumber : pexels.com/@Pixabay)
Life05 Mei 2024, 09:59 WIB

Simak 6 Cara Kerja Disiplin Lembut Berikut yang Dapat Menekankan Keselamatan Anak

Disiplin berfungsi sebagai kesempatan bagi seorang anak untuk belajar.
Ilustrasi disiplin lembut | Sumber Foto : pexela.com/@Elina Fairytale
Jawa Barat05 Mei 2024, 09:43 WIB

KOPPURI Canangkan Dana Abadi Komunitas Bersama LW Doa Bangsa

Program Dana Abadi berbasis Wakaf dan PMKH, kembali disosialisasikan oleh LW Doa Bangsa kepada KOPPURI di Gunung Puntang.
Koperasi Konsumen Pedagang Puntang Lestari (KOPPURI) canangkan dana abadi komunitas bersama Lembaga Wakaf (LW) Doa Bangsa. (Sumber : Istimewa)
Sehat05 Mei 2024, 09:00 WIB

9 Rekomendasi Sarapan Terbaik Bagi Penderita Asam Lambung (GERD)

Ada beberapa makanan yang baik dikonsumsi untuk sarapan bagi penderita asal lambung (GERD).
Ilustrasi Crepes - Ada beberapa makanan yang baik dikonsumsi untuk sarapan bagi penderita asal lambung (GERD). (Sumber : pexels.com/@ The Castlebar).
Sehat05 Mei 2024, 08:00 WIB

Picu Serangan, 4 Bahaya Terlalu Banyak Makan Purin untuk Penderita Asam Urat

Penderita asam urat memiliki metabolisme yang tidak efisien dalam mengurai purin.
Ilustrasi - Serangan Asam Urat di Rumah Adalah Salah Satu Bahaya Makan Purin Berlebihan (Sumber : Freepik/freepik)
Food & Travel05 Mei 2024, 07:00 WIB

Cara Membuat Air Rebusan Daun Jawer Kotok untuk Mengobati Diabetes, 7 Langkah Simpel!

Daun Jawer Kotok memiliki aroma yang khas dan rasa yang sedikit pahit namun bisa diolah sebagai air rebusan untuk mengobati diabetes secara alami.
Ilustrasi. Daun Jawer Kotok, Bahan Air Rebusan untuk Mengobati Diabetes Secara Alami. Foto: Instagram/@gerbanghijau