Viral Video Kelompok Pemuda Siap Perang, Ini Kata Pedagang Pasar Gudang Sukabumi

Jumat 29 Desember 2023, 05:37 WIB
Kondisi Pasar Gudang Jalan Tipar Gede Kota Sukabumi pada Kamis malam (28/12/2023). (Sumber : SU/Asep Awaludin)

Kondisi Pasar Gudang Jalan Tipar Gede Kota Sukabumi pada Kamis malam (28/12/2023). (Sumber : SU/Asep Awaludin)

SUKABUMIUPDATE.com - Viral di media sosial facebook cuplikan video yang memperlihatkan sekelompok orang menenteng balok kayu hingga bambu di Pasar Gudang, Jalan Tipar Gede, Kelurahan Tipar, Kecamatan Citamiang, Kota Sukabumi.

Dalam video berdurasi 40 detik itu dinarasikan ada keributan hingga bentrok antar dua kubu, Kamis 27 Desember 2023 sekitar pukul 17.00 WIB.

Pantauan langsung sukabumiupdate.com di lokasi sekira pukul 19.30 WIB atau setelah video itu tersebar, kios-kios pedagang di Pasar Gudang terlihat sepi pengunjung. Salah satu pedagang mengeluhkan hal tersebut.

SN (43 tahun) seorang pedagang sayur di pasar tersebut mengatakan situasi di pasar tempatnya berjualan jadi tidak nyaman dan sepi pengunjung setelah video tersebut beredar di media sosial.

"Kalau sekarang kan ini sepi, videonya ada di facebook, (menjelaskan video yang beredar) sekarang kan lewat sambil bawa bambu tongkat kaya gitu kan jadi takut yang belanja juga, ini aja sepi sekarang," ujar SN.

Baca Juga: Kembalikan Pedestrian, BAPPEDA Soal Relokasi Pedagang ke Pasar Pelita Sukabumi

SN mengaku pada saat kejadian ia tidak ada di lokasi, kendati demikian menurut keterangan yang didapat dari teman-temannya, saat itu tidak terjadi bentrokan melainkan saja salah satu kelompok tersebut tengah berjaga untuk mengamankan para pedagang. Hal itu dilakukan setelah adanya imbauan pedagang untuk masuk ke dalam pasar gudang.

"Kalau kata orang yang tadi ada di sini mah nggak ada bentrokan katanya cuman dateng aja ngejagain di sini, takutnya ada gerakan (pengerahan pedagang dari luar ke dalam) jadi siap siaga gitu," tutur dia.

"Kalau yang ini mah (kelompok yang jaga) kan cuman ngejaga aja di sini, da yang mau mindahin mah kan itu (kelompok lain), sebelumnya emang ada imbauan tapi gak tau siapa nyuruh pedagang yang di luar masuk ke dalam (pasar gudang)," sambung dia.

Menurutnya, biaya sewa lapak yang disediakan di dalam pasar gudang tersebut terhitung cukup mahal dan tidak disanggupi oleh seorang pedagang yang hanya berjualan sayur.

"Ya kalau 20 juta nggak bakal kekejar cuman jualan sayur gini mah. Satu lapak itu 20 juta 2 tahun, paling 1x2 meter, yang di dalem itu ke koperasi (bayarnya), kalau ini (di luar) Rp2 Juta 250 Ribu per tahun (ke koperasi yang sama) terus kita nggak keberatan juga sistemnya nabung kalau di sini," jelas dia.

SN hanya berharap bisa berjualan dengan aman dan nyaman, terlebih para pengunjung tidak merasa takut untuk berkunjung ke lapak juapannya. "Pengennya ya jualan aman, rame aja terus dan nggak merasa khawatir," pungkasnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Life27 April 2024, 18:00 WIB

Doa yang Diajarkan Rasulullah SAW Ketika Susah Tidur atau Insomnia

Rasulullah SAW pernah mengajarkan doa ketika susah untuk tidur.
Ilustrasi - Rasulullah SAW pernah mengajarkan doa ketika susah untuk tidur. (Sumber : pexels.com/RDNE Stock project)
Life27 April 2024, 17:30 WIB

Perhatikan Bahasa Tubuhnya! 6 Cara Mengetahui Gerak-Gerik Orang Berbohong saat Berbicara

Orang yang sedang berbohong akan nampak dari gerak-gerik tubuhnya dan isyarat tertentu sebagai bukti sedang menutupi fakta dari lawan bicaranya.
Ilustrasi - Orang yang sedang berbohong akan nampak dari gerak-gerik tubuhnya dan isyarat tertentu sebagai bukti sedang menutupi fakta dari lawan bicaranya. (Sumber : Pexels/Alena Darmel).
Sukabumi27 April 2024, 17:02 WIB

Lomba Cerdas Cermat hingga MHQ, Daftar Juara Pentas PAI di Cidolog Sukabumi

Ada beberapa perlombaan dalam Pentas PAI di Kecamatan Cidolog.
(Foto Ilustrasi) Ratusan SD mengikuti Pentas PAI se-Kecamatan Cidolog, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Pixabay
Keuangan27 April 2024, 17:00 WIB

Selain Pandai Menabung, Ini 6 Ciri Orang yang Bijak dalam Mengelola Uang

Orang yang bijak dalam mengelola uang akan nampak dari cara mengaturnya dengan baik dn benar serta diperuntukkan demi masa depan cerahnya.
Ilustrasi - Orang yang bijak dalam mengelola uang akan nampak dari cara mengaturnya dengan baik dn benar serta diperuntukkan demi masa depan cerahnya. (Sumber : Pexels/ Karolina Grabowska).
Sukabumi27 April 2024, 16:43 WIB

Bikin Resah Tengah Malam, Jalan Lingkar Selatan Sukabumi Jadi Arena Balap Liar

Arena atau trek balap liar di jalan raya lingkar selatan ini biasanya berlangsung di sekitar babakan mangkalaya, Gunungguruh Kabupaten Sukabumi.
Balap liar tengah malam di jalan raya lingkar selatan mangkalaya Sukabumi (Sumber: istimewa)
Life27 April 2024, 16:30 WIB

7 Ciri-ciri Orang Baperan di Sekitar Kita, Jangan-jangan Kamu Termasuk?

Orang baperan memang sering ditemui di lingkungan sosial kita. Keberadaannya selalu hadir dengan segala macam persoalan kejiwaannya.
Ilustrasi - Orang baperan memang sering ditemui di lingkungan sosial kita. Keberadaannya selalu hadir dengan segala macam persoalan kejiwaannya. (Sumber : Pexels/Liza Summer).
Nasional27 April 2024, 16:22 WIB

Getaran Hingga Jakarta dan Sukabumi, Gempa M4,8 di Sumur Banten

Koordinator mitigasi gempa bumi dan tsunami BMKG Dr Daryono menyebut episenter gempa ini berada di koordinat 7.14 LS dan 105.35 BT, berlokasi di laut 58 km Barat Daya Sumur, Provinsi Banten.
Parameter gempa sumur banten, Sabtu (27/4/2024) (Sumber: BMKG)
Life27 April 2024, 16:00 WIB

Ketahui Kuncinya! 6 Etika Ngobrol yang Harus Diterapkan Jika Ingin Disegani Orang

Etika dalam berbicara atau ngobrol dengan orang lain harus diterapkan agar supaya memunculkan keseganan dari pendengar atau lawan bicara.
Ilustrasi - Etika dalam berbicara atau ngobrol dengan orang lain harus diterapkan agar supaya memunculkan keseganan dari pendengar atau lawan bicara. (Sumber : Pexels/fauxels).
Produk27 April 2024, 15:54 WIB

Es Krim Magnum di Inggris dan Irlandia Ditarik Gegara Kandungan Plastik, Ini Kata BPOM

Noorman memastikan tidak ada produk Magnum Almond yang masuk ke Indonesia.
(Foto Ilustrasi) Unilever Plc menarik produk es krim Magnum di Inggris dan Irlandia. | Foto: Pexels
Life27 April 2024, 15:30 WIB

6 Ciri Orang Rakus yang Harus Dihindari di Lingkungan Kita, Yuk Waspada!

Orang rakus memang kerap merugikan, sehingga sudah semenstinya untuk tidak terlalu akrab dengannya. Tentu demi kesehatan mental itu sendiri
Ilustrasi - Orang rakus memang kerap merugikan, sehingga sudah semenstinya untuk tidak terlalu akrab dengannya. Tentu demi kesehatan mental itu sendiri. (Sumber : Pexels/MART PRODUCTION).