Curug Caweni Sukabumi, Telisik Cerita Sosok Wanita Cantik Dibalik Keindahannya

Sabtu 10 Maret 2018, 08:24 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Curug Caweni menjadi salah satu objek wisata yang berada di wilayah selatan Kabupaten Sukabumi.

Berada di kampung Cilutung, Desa Cilutung, Kecamatan Cidolog, Kabupaten Sukabumi, curug ini  memiliki keindahan yang mempesona. Ditambah cerita dibalik curug setinggi 20 meter ini yang bakal mengusik rasa penasaran.

Curug Caweni berada tak jauh dari Kantor Kecamatan Cidolog. Aliran air curug ini berasal dari sungai Cibabantar.

Dari cerita yang beredar, curug Caweni ada kaitanya dengan sosok Nyi Blorong.

BACA JUGA:  Curug Larangan, Wisata Alam Tersembunyi di Ciemas Kabupaten Sukabumi

Lilis (40 tahun) pengurus dari Curug Caweni ini mengungkapkan dahulu kala ada sepasang petani yang tidak punya anak padahal usianya sudah lanjut usia.

Kemudian si kakek tersebut bertapa di Goa Saron yang konon berada di atas curug. Dalam pertapaan tersebut, kakek petani tersebut mendapatkan satu buah telur. Setelah 41 hari telur tersebut berubah menjadi putri cantik yang diberi nama Caweni.

"Setelah Dewasa Caweni yang cantik menjadi kembang desa dan menjadi rebutan. Karena proses kelahirannya yang tidak normal, caweni pun sebenarnya adalah sosok titisan Ratu Blorong," ujar Lilis.

BACA JUGA: Yuk! Kunjungi Curug Gentong Pariwisata Andalan Desa Waluran Mandiri Kabupaten Sukabumi

Menurut Lilis, kecantikan Caweni tersebut sampailah ke telinga seorang pengembara bernama Prabu Boros Kaso.

Putri Caweni yang saat itu sudah menikah beberapa kali. Namun semua lelaki yang dinikahinya mati mendadak. Saat itu, Caweni menaruh hati pada sosok Pabu Boros Kaso yang menyamar menjadi Pengembara.

Caweni yang menyatakan cintanya pada Boros Kaso, tak serta merta di terima cintanya. Ia terlebih dahulu harus memenuhi persyaratan yang di buat Boros Kaso yaitu menaiki Curug dari bawah.

BACA JUGA: Puncak Tugu, Nikmati Sunset dan Makan Nasi Liwet Khas Mekarjaya Kabupaten Sukabumi

Ternyata persyaratan itu hanya siasat dari Prabu Boros Kaso yang sudah mengetahui bahwa Caweni adalah titisan dari Ratu Blorong.

Saat Caweni menaiki Curug mengikuti perintah Boros Kaso, ternyata Boros kaso mencabut susuk konde di kepala Caweni. Dan saat itu juga Caweni dalam bentuk ular berubah menjadi batu.

"Hingga kini Batu tersebut masih berdiri kokoh menyender di dinding curug," ujarnya.

BACA JUGA: Puncak Dungus Teureup, Spot Selfie Cantik di Balik Teluk Minajaya Kabupaten Sukabumi

Masyarakat sekitar percaya bahwa batu tersebut adalah bentuk Nyi Blorong. Adapun Putri Caweni yang asli berada di bawah curug dengan penjagaan ketat dari Jin golongan Putih.

Terlepas dari cerita tersebut, curug Caweni memang menawarkan keindahan yang luar biasa. Selain kesejukan airnya, pemandanganya kerap diabadikan dalam sebuah momen jepretan foto.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sukabumi07 Mei 2024, 22:59 WIB

Tol Bocimi Parungkuda Sukabumi Masih Ditutup Imbas Longsor, Pedagang Warung Terdampak

Sejumlah pedagang warung di Parungkuda Sukabumi keluhkan sepi pembeli hingga omzet menurun imbas exit Tol Bocimi seksi 2 ditutup untuk penanganan longsor.
Deretan warung di seberang GT Parungkuda Sukabumi yang terdampak penutupan exit tol Bocimi seksi 2. (Sumber : SU/Ibnu)
Sukabumi07 Mei 2024, 21:52 WIB

Dinas PU Tangani Ruas Jalan Longsor di Kalibunder Sukabumi

Pasang bronjong hingga perbaikan plat beton, UPTD PU Wilayah Jampangkulon tangani ruas jalan longsor di Kalibunder Sukabumi. Begini progresnya.
Kepala UPTD PU Wilayah Jampangkulon, Rudi AB saat monitoring penanganan ruas jalan longsor di Kalibunder Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi07 Mei 2024, 21:10 WIB

Tingkatkan Minat Baca Pelajar, Diarpus Sukabumi Optimalkan Peran Pusling UPP Surade

Lewat Perpustakaan Keliling atau Pusling, Diarpus Kabupaten Sukabumi melalui UPP Surade gencar melakukan upaya peningkatan minat baca pelajar di Pajampangan.
Para murid SDN 1 Cibodas Cibitung Sukabumi sambut antusias Perpustakaan Keliling (Pusling) UPP Surade. (Sumber : Istimewa)
Life07 Mei 2024, 21:00 WIB

7 Kebiasaan Sepele yang Membuat Penderita Asam Urat Sulit Tidur di Malam Hari

Awas! Inilah Kebiasaan Sepele yang Membuat Penderita Asam Urat Sulit Tidur di Malam Hari.
Ilustrasi. Kurang Tidur, Pola Hidup yang Bisa Membahayakan Penderita Asam Urat (Sumber : Pexels.com/CottonbroStudio)
Keuangan07 Mei 2024, 20:45 WIB

Antusiasme Tinggi, Pendaftaran Tahara di BPR Kalapanunggal Sukabumi Diperpanjang

Pendaftaran rekening Tahara di Perumda BPR Sukabumi cabang Kalapanunggal telah diperpanjang hingga tanggal 15 Mei 2024.
Kepala Seksi Umum Administrasi dan Keuangan BPR Sukabumi cabang Kalapanunggal, Susan Irawati, menunjukan brosur Tahara. (Sumber : SU/Ibnu)
Bola07 Mei 2024, 20:30 WIB

Misi Raih Tiket Olimpiade Paris 2024: Shin Tae-yong Berharap Kebugaran Pemain Terjaga

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong ingin kebugaran pemain terjaga jelang lawan Guinea.
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong ingin kebugaran pemain terjaga jelang lawan Guinea. (Sumber : pssi.org).
Sukabumi07 Mei 2024, 20:24 WIB

Perumdam TJM Perbaiki Pipa Bocor akibat Terlilit Akar Pohon di Parungkuda Sukabumi

Perumdam TJM Sukabumi Cabang Parakansalak melakukan perbaikan pada pipa distribusi utama berukuran 4 inci yang bocor akibat terlilit akar pohon.
Perbaikan pipa milik Perumdam TJM yang bocor akibat terlilit akar pohon mahoni di Parungkuda Sukabumi, Selasa (7/5/2024). (Sumber : Istimewa)
Sukabumi07 Mei 2024, 20:07 WIB

Tak Diberi Minuman Gratis, 2 Pemuda Mabuk Aniaya Penjual Jamu di Sukaraja Sukabumi

Berikut kronologi dan motif dua pemuda mabuk aniaya pria tua penjual jamu di Sukaraja Sukabumi. Kedua pelaku kini sudah diringkus polisi.
Tempat kejadian perkara dua pemuda mabuk aniaya pria tua penjual jamu yang berada di Sukaraja Sukabumi (Sumber : Istimewa)
Life07 Mei 2024, 20:00 WIB

7 Cara Menagih Hutang dengan Baik Agar Tidak Memutus Silaturahmi, Ampuh!

Begini Cara Menagih Hutang dengan Baik Agar Tidak Memutus Silaturahmi. Yuk Praktekkan!
Ilustrasi - Cara Menagih Hutang dengan Baik Agar Tidak Memutus Silaturahmi. (Sumber : Pexels/fauxels)
Sehat07 Mei 2024, 19:45 WIB

Teh Hijau: Manfaatnya untuk Meningkatkan Umur Panjang, Kolesterol dan Mengelola Gula Darah

Antioksidan dalam teh hijau mungkin memberikan manfaat, seperti melindungi kesehatan tulang, otak, dan jantung Anda.
Ilustrasi - Antioksidan dalam teh hijau mungkin memberikan manfaat, seperti melindungi kesehatan tulang, otak, dan jantung Anda. (Sumber : Freepik.com).