Gandeng Margot Robbie, Warner Bros akan Garap Live Action Barbie

Jumat 29 April 2022, 07:02 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Warner Bros Pictures baru saja merilis penampilan aktris Margot Robbie berperan sebagai Barbie. Rencananya, film live action ini akan mulai diproduksi tahun ini, lalu untuk perilisannya akan dijadwalkan tayang di bioskop pada 2023 mendatang.

Melansir dari suara.com, foto perdana Robbie berperan sebagai Barbie dirilis melalui akun media sosial Twitter @WarnerBrosID pada Kamis, 27 April 2022 lalu. 

Pemilihan aktris berusia 31 tahun ini bukan tanpa alasan. Selain parasnya yang cantik, sepak terjangnya di dunia akting cukup gemilang.

Pemilik nama lengkap Margot Elise Robbie ini sebetulnya mulai dikenal sebagai pemeran Donna Freedman di serial 'Neighbours'. 

Lalu, ia juga pernah memenangkan kategori aktris utama internasional terbaik lewat film 'I, Tonya' (2018) dalam ajang Australian Academy of Cinema and Television Art Awards.

Nama Robbie semakin melejit lewat perannya sebagai Harley Quinn di film 'Suicide Squad'.

Dikutip dari matamata.com (portal suara.com), sebelumnya 'Barbie' live action sudah diumumkan kabar pembuatannya pada tahun 2019 oleh Warner Bros. Film ini bakal menjadi pertama kalinya animasi Barbie dibuat live action (diperankan oleh manusia, red).

Pada awalnya, rencana perilisan dari film ‘Barbie’ akan dilakukan di tahun 2020. Namun, adanya pandemi COVID-19 menyebabkan rencana tersebut harus diundur.

Baca Juga :

Duet Margot Robbie dan Ryan Gosling

photoMargot Robbie akan berperan sebagai Barbie, sementara tokoh Ken bakal diperankan oleh Ryan Gosling. - (IST)</span

Setelah penundaan tersebut, Warner Bros akhirnya mengumumkan bahwa produksi live action ‘Barbie’ secara resmi akan dimulai pada tahun 2022 dengan menggandeng Margot Robbie, berperan sebagai Barbie, sementara tokoh Ken bakal diperankan oleh Ryan Gosling.

Ryan Gosling sempat menolak tawaran tersebut lantaran memiliki jadwal yang padat. Namun, berkat jadwal produksi yang diundur, telah dikonfirmasi jika Ryan Gosling akan menjadi pemeran Ken.

Dalam film tersebut, Robbie akan berperan menjadi Barbie yang diusir dari dunia Barbie lantaran kurang sempurna.

Film Barbie live action ini bakal mengisahkan petualangan Barbie di dunia nyata. Dimana nantinya Barbie akan bertemu banyak tokoh lainnya, termasuk Ken.

Selain Margot Robbie dan Ryan Gosling, film Barbie live action ini juga diketahui akan turut serta diramaikan oleh sejumlah bintang film lainnya seperti Simu Liu, America Ferrera, Kate McKinnon, Arianna Greenblatt, serta Alexandra Ship.

Sementara itu, baru-baru ini diketahui bahwa bintang 'Sex Education', Emma Mackey juga akan bergabung sebagai pemeran film ‘Barbie’ live action. 

Emma bakal beradu akting dengan Robbie yang sering dikatakan mirip dengannya oleh warganet. Sayangnya, fans masih harus menunggu kabar mengenai peran yang akan dimainkannya.

Lalu ada kabar aktor Will Ferrel juga akan ikut bergabung menjadi CEO perusahaan mainan dalam film tersebut, serta beberapa aktor lainnya yang masih belum diungkap perannya oleh pihak Warner Bros secara resmi.

SUMBER: SUARA.COM | MATAMATA.COM

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Life16 Mei 2024, 14:45 WIB

6 Kebiasaan Sederhana yang Dapat Meningkatkan Konsentrasi Kerja, Yuk Terapkan!

Konsentrasi saat bekerja adalah impian semua pencari nafkah. Pasalnya, sebagian orang justru tidak tahu kebiasaan yang bisa meningkatkan konsentrasi dalam hidup
Kebiasaan yang dapat meningkatkan konsentrasi saat sedang bekerja (Sumber : Pexels.com/@Andreapiacquadio)
Sukabumi Memilih16 Mei 2024, 14:33 WIB

Mendelegitimasi Pilkada, Pengamat Tanggapi Rekrutmen PPK Bermasalah di Kota Sukabumi

Jika rekrutmen PPK tidak memiliki integritas, maka rangkaian pilkada akan ternodai.
Kantor KPU Kota Sukabumi di Jalan Otto Iskandardinata, Kecamatan Citamiang, Kota Sukabumi. | Foto: SU/Asep Awaludin
Sehat16 Mei 2024, 14:30 WIB

4 Alasan Kenapa Penderita Asam Urat Sebaiknya Tidak Mengkonsumsi Buah Durian

Simak Alasan Kenapa Penderita Asam Urat Tidak Aman Makan Durian, Ternyata Ada Resiko Serangan Asam Urat!
Ilustrasi. Ketahui Alasan Kenapa Penderita Asam Urat Sebaiknya Tidak Mengkonsumsi Buah Durian (Sumber : Pexels/TomFisk)
Entertainment16 Mei 2024, 14:15 WIB

Selamat! Aaliyah Massaid Dilamar Oleh Thariq Halilintar

Aaliyah Massaid resmi dilamar oleh sang kekasih Thariq Halilintar pada 15 Mei 2024 di suatu tempat yang tidak diberitahu oleh keduanya. Aaliyah dan Thariq membagikan momen bahagia itu di instagram
Momen kebahagiaan Aaliyah Massaid yang dilamar Thariq Halilintar (Sumber : instagram @/thariqhalilintar)
Sehat16 Mei 2024, 14:00 WIB

Cara Membuat Infused Water Daun Sirsak untuk Asam Urat, Gula Darah dan Kolesterol Tinggi

Infused water daun sirsak dapat memberikan manfaat tambahan dalam mengatasi asam urat, pengelolaan gula darah tinggi dan kolesterol tinggi.
Ilustrasi - Infused water daun sirsak dapat memberikan manfaat tambahan dalam mengatasi asam urat, pengelolaan gula darah tinggi dan kolesterol tinggi. (Sumber : YouTube/@My Food Forest)
Sukabumi16 Mei 2024, 13:45 WIB

BPJS Ketenagakerjaan Launching Kerja Sama dengan SRC Area Sukabumi

Program quarterly dimulai sejak April 2024 dan berulang setiap tiga bulan sekali.
BPJS Ketenagakerjaan melakukan sosialisasi racing program bersama SRC di salah satu hotel di Kota Sukabumi pada Senin, 13 Mei 2024. | Foto: Istimewa
Nasional16 Mei 2024, 13:41 WIB

Sewa dari Maskapai Asing, Mesin Pesawat Garuda Terbakar Saat Angkut Jemaah Haji

Insiden ini terjadi pada Rabu (15/5/2024), saat pesawat Garuda Indonesia yang membawa 450 jemaah haji sesaat setelah lepas landas dari Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar.
Insiden ini terjadi pada Rabu (15/5/2024), saat pesawat Garuda Indonesia yang membawa 450 jemaah haji sesaat setelah lepas landas dari Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar. (Sumber: istimewa)
Life16 Mei 2024, 13:30 WIB

10 Cara Alami Menyembuhkan Asam Urat dengan Cepat Tanpa Obat

Beberapa kondisi medis seperti hipertensi, diabetes, dan penyakit ginjal dapat memperburuk asam urat. Maka dari itu, penderita asam urat penting untuk mengelola kondisi-kondisi tersebut dengan baik.
Ilustrasi. Belanja bahan makanan sehat. Cara Alami Menyembuhkan Asam Urat dengan Cepat Tanpa Obat (Sumber : Pexels/RaviKant)
Sehat16 Mei 2024, 13:00 WIB

Asam Urat Kambuh dan Rasanya Menyakitkan, 7 Obat Alami Ini Efektif Mengatasinya

Asam urat adalah suatu kondisi yang menyakitkan dan sering dimulai pada jempol kaki dan menyebar ke sendi lain.
Ilustrasi - Asam urat adalah suatu kondisi yang menyakitkan dan sering dimulai pada jempol kaki dan menyebar ke sendi lain. (Sumber : Freepik.com/@Wiroj Sidhisoradej)
Life16 Mei 2024, 12:45 WIB

6 Kebiasaan Buruk yang Cepat Melemahkan Daya Ingat Anda, Berhenti Sekarang!

Daya ingat seseorang menjadi menurun biasanya disebabkan beberapa hal yang mungkin dianggap sepele. Adapun umumnya adalah kebiasaan buruk yang sering dilakukan
ilustrasi kebiasaan yang melemahkan daya ingat (Sumber : Pexels.com/@KetutSubiyanto)