Bantai Vietnam 3-0 di Hanoi, Timnas Indonesia Akhiri Rekor Buruk Berusia 20 Tahun

Selasa 26 Maret 2024, 22:47 WIB
Pemain Timnas Indonesia Ragnar Oratmangoen (kiri) saat berlebrasi usai sukses bobol gawang Vietnam dalam laga lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion My Dinh, Hanoi, Selasa (26/3/2024) (Sumber : Dok. PSSI)

Pemain Timnas Indonesia Ragnar Oratmangoen (kiri) saat berlebrasi usai sukses bobol gawang Vietnam dalam laga lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion My Dinh, Hanoi, Selasa (26/3/2024) (Sumber : Dok. PSSI)

SUKABUMIUPDATE.com - Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Vietnam dengan skor telak3-0 dalam laga lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia yang digelar di Stadion My Dinh, Hanoi, Selasa (26/3/2024) malam WIB. Hasil ini sekaligus meruntuhkan rekor buruk skuad Garuda. Seperti diketahui Timnas Indonesia sudah 20 tahun tidak pernah menang atas Vietnam di Hanoi.

Dengan tambahan tiga poin, Timnas Indonesia yang kini mengantongi tujuh poin dari empat pertandingan bertahan di posisi dua klasemen sementara Grup F. Diikuti Vietnam di posisi tiga dengan tiga poin.

Timnas Indonesia yang tampil dengan komposisi terbaiknya menekan pertahanan Vietnam sejak awal. Lini pertahanan The Golden Stars dibuat kesusahan oleh serangan Ragnar Oratmangoen dan kawan-kawan.

Sembilan menit pertandingan berjalan Timnas Indonesia sudah berhasil membuka keunggulan. Umpan tendangan penjuru Thom Haye ditanduk ke dalam gawang oleh Jay Idzes. Skor 1-0 untuk Timnas Indonesia.

Timnas Indonesia memaksa Vietnam bermain bertahan. Skuad Garuda melakukan pressing ketat yang membuat Vietnam sulit mengembangkan permainan.

Belum ada gol lagi sampai dengan menit ke-20. Timnas Indonesia masih menguasai permainan sejauh ini.

Pada menit ke-23 Timnas Indonesia mengubah kedudukan menjadi 2-0. Kerjasama apik antara Nathan Tjoe dan Ragnar Oratmangoen berbuah gol indah.

Nathan mengirim umpan terobosan yang diterima oleh Ragnar. Melewati sejumlah pemain Vietnam, Ragnar melepaskan tembakan yang gagal dibendung Filip Nguyen. Skor 2-0 untuk Timnas Indonesia!

Tertinggal dua gol memaksa Vietnam bermain terbuka. Hampir saja mereka memperkecil ketertinggalan pada menit ke-28. Untungnya tendangan Do Hung Dung menyamping di tiang kiri gawang Ernando Ari Sutaryadi.

Di menit ke-32 Ernando Ari melakukan penyelamatan gemilang. Tendangan bebas pemain Vietnam yang melengkung mampu dimuntahkan kiper Persebaya Surabaya itu.

Timnas Indonesia menurunkan tempo di menit ke-40. Hal ini membuat Vietnam menekan pertahanan skuad Garuda.

Namun, tidak ada gol sampai dengan turun minum. Timnas Indonesia unggul 2-0 di babak pertama.

Sejak babak kedua dimulai, Timnas Indonesia tampil dalam tekanan. Ada beberapa perubahan yang dilakukan pelatih Shin Tae-yong dengan memasukkan Egy Maulana Vikri dan Yakob Sayuri menggantikan Hokky Caraka serta Asnawi Mangkualam.

Beberapa kali skuad Garuda dalam posisi berbahaya. Untungnya bek-bek Timnas Indonesia bermain tenang sehingga tidak kebobolan.

Sementara Timnas Indonesia kini lebih banyak mengandalkan serangan balik. Tim Merah Putih memanfaatkan kecepatan yang dimiliki Ragnar Cs, tapi masih belum bisa berbuah gol.

Ragnar hampir saja mencetak gol keduanya di laga ini pada menit ke-78. Berlari kencang dari skema serangan balik sang pemain melepaskan tendangan. Sayang tendangannya kali ini menyamping di sisi gawang Vietnam.

Hingga menit 80 belum ada tambahan gol. Vietnam dan Timnas Indonesia sama-sama buntu dalam hal mencetak gol.

Di menit akhir pertandingan Timnas Indonesia akhirnya berhasil menambah gol, mengubah kedudukan menjadi 3-0. Berawal dari kemelut di depan gawang Vietnam, Ramadhan Sananta yang tanpa kawalan menyambut bola liar dan melesakkannya ke sudut kiri bawah gawang Filip Nguyen.

Skor 3-0 untuk kemenangan Timnas Indonesia bertahan hingga laga usai.

SUMBER: SUARA.COM

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Life01 Mei 2024, 10:31 WIB

Ketahui 6 Ciri Orang yang Berwatak Keras Kepala, Anda Termasuk?

Ciri orang keras kepala adalah pribadi yang sangat ambisius pada dirinya sendiri dan juga sering merendahkan orang lain di hadapannya.
Ilustrasi. Ciri orang yang berwatak keras kepala. Sumber foto : Pexels/Timur Weber
Sukabumi01 Mei 2024, 10:04 WIB

Deklarasi Zona Integritas, DPMPTSP Sukabumi Siapkan Mal Pelayanan Publik yang Bebas Korupsi

Bupati sukabumi Marwan Hamami melaksanakan Pencanangan dan Deklarasi Zona Integritas DPMPTSP menuju Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBK-WBBM)
Bupati Sukabumi Marwan Hamami saat menghadiri pencanangan dan deklarasi zona integritas di DPMPTSP Kabupaten Sukabumi | Foto : Dokpim
Life01 Mei 2024, 10:00 WIB

Berlatih Memaafkan, 11 Cara Berdamai dengan Diri Sendiri Agar Hidup Bahagia

Berdamai dengan diri sendiri adalah proses yang berkelanjutan dan memerlukan kesabaran serta ketekunan.
Ilsutrasi - Berdamai dengan diri sendiri adalah proses yang berkelanjutan dan memerlukan kesabaran serta ketekunan.  (Sumber : Freepik)
Sehat01 Mei 2024, 09:00 WIB

Batasi Karbohidrat! 12 Cara Menurunkan Gula Darah Secara Alami Bagi Penderita Diabetes

Menurunkan gula darah dapat dilakukan secara alami tanpa menggunakan obat-obatan.
Ilustrasi - Menurunkan gula darah dapat dilakukan secara alami tanpa menggunakan obat-obatan.(Sumber : Freepik/xb100)
Sehat01 Mei 2024, 08:00 WIB

7 Jenis Makanan Setengah Matang yang Tidak Baik untuk Penderita Gula Darah

Apa Saja Jenis Makanan Setengah Matang yang Tidak Baik untuk Penderita Gula Darah? Simak Informasinya Berikut Ini!
Ilustrasi. Telur setengah matang atau mentah bisa berisiko terkontaminasi bakteri, yang dapat memengaruhi kesehatan secara keseluruhan. (Sumber : Freepik/@jcomp)
Life01 Mei 2024, 07:00 WIB

10 Tips Membahagiakan Diri Sendiri Saat Hidup Banyak Masalah

Yuk Coba Lakukan! Inilah Sederet Tips Membahagiakan Diri Sendiri Saat Hidup Banyak Masalah.
Ilustrasi. Me Time. Tips Membahagiakan Diri Sendiri Saat Hidup Banyak Masalah. (Sumber : Pexels/KripeshAdwani)
Food & Travel01 Mei 2024, 06:00 WIB

7 Langkah Simpel, Ini Cara Membuat Air Jeruk Nipis untuk Menurunkan Gula Darah

Air jeruk nipis dapat menjadi tambahan yang menyegarkan dan sehat untuk membantu mengatur kadar gula darah.
Ilustrasi. Ikuti Langkah Simpel Membuat Air Jeruk Nipis untuk Menurunkan Gula Darah. (Sumber : Freepik/@azerbaijan_stock)
Science01 Mei 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 1 Mei 2024, Berawan Pagi Hari dan Siang Potensi Hujan

Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya 1 Mei 2024.
Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya 1 Mei 2024. (Sumber : Freepik/wirestock)
Sukabumi Memilih30 April 2024, 23:51 WIB

Gerindra Pastikan Soal Dukungan di Pilkada Sukabumi Ikuti Arahan DPP

Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Sukabumi, Yudha Sukmagara menegaskan soal dukungan terhadap bakal calon bupati / wakil bupati Sukabumi tidak akan mendahului arahan dari DPD Gerindra Jawa Barat dan DPP Gerindra.
Yudha Sukmagara, Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Sukabumi | Foto : ist
Sukabumi30 April 2024, 23:45 WIB

Gadis 16 Tahun Asal Kalibunder Sukabumi yang Hilang Akhirnya Ditemukan

Polisi akhirnya menemukan gadis 16 tahun asal Kalibunder Sukabumi yang hilang usai dijemput dua pria tak dikenal.
Gadis asal Kalibunder Sukabumi yang hilang usai dijemput 2 pria tak dikenal akhirnya ditemukan. (Sumber : Istimewa)